Liputan6.com, Jakarta – Obligasi Venezuela diperkirakan masih memiliki ruang penguatan setelah Amerika Serikat menangkap Nicolas Maduro, sebuah langkah yang membuka peluang terjadinya perubahan rezim yang selama ini menjadi taruhan para investor atas surat utang senilai sekitar USD 60 miliar. Melansir Yahoo Finance, Senin (5/1/2026), harga obligasi bermasalah milik pemerintah Venezuela dan perusahaan minyak negara PDVSA tercatat melonjak lebih dari dua kali lipat dalam beberapa bulan terakhir, bergerak di kisaran 23 hingga 33 sen per dolar. Kenaikan ini terjadi seiring Presiden […]

Liputan6.com, Jakarta – Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Dirjen Migas) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Laode Sulaeman, memastikan penangkapan Presiden Venezuela Nicolas Maduro oleh Amerika Serikat (AS) dan kekisruhan yang terjadi di negaranya, belum sampai berdampak terhadap pasokan dan harga BBM di Indonesia. Adapun Venezuela merupakan negara pemilik cadangan minyak terbesar di dunia, dengan jumlah sebesar 303 miliar barel atau setara 17 persen dari cadangan minyak dunia pada 2023. Kemelut yang terjadi di negara tersebut dikhawatirkan bakal […]

Isu kepemilikan Bitcoin (BTC) Venezuela kembali mencuat setelah muncul laporan yang menyebut negara itu diduga menyimpan hingga 600 ribu BTC. Jumlah tersebut dinilai cukup besar untuk memengaruhi pasokan Bitcoin dan pergerakan harga ke depan. Isu ini muncul di tengah volatilitas Bitcoin yang masih tinggi. Pasar menyoroti potensi supply shock, kondisi ketika pasokan aset di pasar menyusut signifikan sementara permintaan relatif bertahan atau meningkat. Melansir dari CoinPedia, Venezuela diduga memiliki cadangan Bitcoin senilai US$56–67 miliar, tergantung harga pasar. Jika klaim tersebut […]

Presiden AS Donald Trump membuka kemungkinan operasi militer ke Kolombia untuk memberantas produksi kokain. Ia menuding Presiden Kolombia Gustavo Petro memimpin jaringan pabrik kokain yang menyuplai narkoba ke AS. Pernyataan itu disampaikan Trump kepada wartawan di Air Force One, Minggu (4/1), menyebut opsi militer sebagai gagasan yang “terdengar sangat bagus.” Sebelumnya, Trump mengumumkan pasukan AS telah melakukan operasi besar di Venezuela dan menangkap Presiden Nicolás Maduro serta istrinya. AS juga menyatakan akan mengelola Venezuela sementara demi transisi pemerintahan dan pemulihan […]

Liputan6.com, Jakarta – Ekspor minyak Venezuela lumpuh imbas serangan militer Amerika Serikat (AS). Ekspor minyak Venezuela anjlok hingga jumlah minimum di tengah blokade Presiden AS Donald Trump terhadap semua kapal tanker yang dikenai sanksi kini lumpuh. para kapten pelabuhan belum menerima permintaan izin keberangkatan bagi kapal-kapal bermuatan, menurut beberapa sumber tersebut kepada kantor berita Reuters. “Sejumlah kapal pengangkut minyak mentah di Venezuela dijadwalkan akan dikirim ke Amerika Serikat dan Asia, belum berlayar,” menurut laporan kantor berita tersebut,” mengutip data dari […]

Presiden AS Donald Trump menyatakan niat mengambil alih pengelolaan cadangan minyak Venezuela dengan melibatkan perusahaan migas besar AS untuk memperbaiki infrastruktur yang rusak. Chevron merespons dengan sikap hati-hati, menegaskan tetap beroperasi sesuai hukum dan memprioritaskan keselamatan karyawan serta aset. ConocoPhillips juga menyatakan masih memantau perkembangan dan dampaknya terhadap stabilitas energi global. Sementara itu, ExxonMobil, Shell, BP, TotalEnergies, dan Saudi Aramco belum memberi komentar resmi. Venezuela memiliki sekitar 17% cadangan minyak dunia (303 miliar barel), namun produksinya masih rendah di kisaran […]

Venezuela mendesak pertemuan darurat Dewan Keamanan PBB setelah Amerika Serikat melancarkan serangan militer besar-besaran ke ibu kota Karakas, Sabtu (3/1/2026). Serangan tersebut disertai penangkapan Presiden Nicolas Maduro dan Ibu Negara. Menteri Luar Negeri Venezuela Yvan Gil menyebut aksi AS sebagai “agresi kriminal” dan mengonfirmasi permintaan resmi sidang darurat melalui Duta Besar Venezuela untuk PBB. Ledakan keras dilaporkan terdengar di berbagai distrik Karakas, termasuk Bandara Internasional Simon Bolivar dan pelabuhan La Guaira. Presiden AS Donald Trump mengakui operasi militer tersebut dan […]

Jakarta – Presiden Amerika Serikat Donald Trump menegaskan pemerintah AS akan mempertahankan minyak mentah serta kapal tanker yang disita di perairan dekat Venezuela. Pernyataan ini menandai eskalasi terbaru kebijakan keras Washington terhadap pemerintahan Presiden Venezuela Nicolas Maduro. Trump menyatakan minyak mentah hasil sitaan tidak akan dikembalikan. Pemerintah AS masih mempertimbangkan sejumlah opsi pemanfaatannya, mulai dari dijual ke pasar, disimpan sebagai aset strategis, hingga dimasukkan ke dalam cadangan minyak strategis nasional. Selain itu, kapal-kapal tanker yang disita juga akan tetap berada […]

Tokoh oposisi Venezuela Maria Corina Machado resmi dianugerahi Hadiah Nobel Perdamaian 2025. Maria Corina Machado dikenal luas sebagai simbol perjuangan demokrasi di Venezuela yang selama bertahun-tahun menghadapi represi politik dan krisis kemanusiaan. Maria Corina Machado juga dikenal sebagai seorang perempuan yang terus menjaga api demokrasi tetap menyala di Venezuela. Dalam sambutannya, Ketua Komite Nobel, Jorgen Watne Frydnes menyebut Maria Corina Machado sebagai sosok pejuang perdamaian yang berani dan berkomitmen. Ia menuturkan bahwa Maria Corina Machado dinilai pantas menerima penghargaan ini […]

Ketegangan Amerika Serikat dan Venezuela meningkat setelah Washington mengirim lima jet tempur siluman F-35 ke pangkalan udara Ceiba, Puerto Rico, Sabtu (13/9). Langkah ini menyusul perintah Presiden Donald Trump untuk mengerahkan 10 F-35 dalam operasi gabungan melawan kartel narkoba di Karibia. Selain F-35, helikopter dan Osprey juga terlihat di pangkalan. Pentagon enggan menjelaskan detail pengerahan, hanya menyebut tidak ada perubahan postur pasukan yang diumumkan. Situasi memanas usai pekan lalu militer AS menyerang kapal berbendera Venezuela, menewaskan 11 orang. Caracas membantah […]

Duel Argentina kontra Venezuela di Stadion Monumental, Buenos Aires, 4 September 2025, berpotensi menjadi laga kandang terakhir Lionel Messi bersama Tim Tango. Argentina akan melakoni dua laga pamungkas Kualifikasi Piala Dunia 2026: menjamu Venezuela (4/9) dan bertandang ke Ekuador (9/9). Meski belum resmi pensiun, Messi memberi isyarat duel kontra Venezuela bisa jadi penampilan terakhirnya di depan publik Argentina. “Ini akan menjadi pertandingan yang sangat spesial karena ini kualifikasi terakhir. Saya tidak tahu apa yang akan terjadi selanjutnya, tapi keluarga saya […]

Sebanyak 203 warga Venezuela dipulangkan dari Amerika Serikat pada Selasa (24/6/2025) melalui Rencana Pemulangan Kembali ke Tanah Air, sebuah inisiatif pemerintah Venezuela yang bertujuan memfasilitasi kembalinya warga negara dalam kondisi rentan. Rombongan migran yang terdiri dari 168 pria, 29 wanita, dan enam anak di bawah umur tersebut tiba di Bandar Udara Internasional Simon Bolivar. Setibanya di tanah air, mereka disambut oleh otoritas terkait dan menjalani prosedur masuk sesuai protokol standar yang berlaku, dikutip dari Antara News, Kamis (26/6). Pemulangan ini merupakan bagian dari kerja sama […]