Jakarta, 9 Mei 2025 — Pembalap muda Indonesia, Veda Ega Pratama, harus absen sementara dari lintasan balap usai mengalami kecelakaan highside di Sirkuit Estoril, Portugal, saat berlaga di ajang JuniorGP. Kecelakaan tersebut menyebabkan retak pada tulang fibula kaki kanannya, memaksanya mundur dari putaran kedua Red Bull Rookies Cup di Le Mans, Prancis, akhir pekan ini. Astra Honda Racing Team (AHRT) mengonfirmasi bahwa Veda telah menjalani operasi sukses pada Rabu, 7 Mei 2025, di Dexeus Hospital, Barcelona, oleh dokter spesialis, Ginebreda. […]