Paris Saint-Germain harus memendam impiannya mempertahankan Treble Winners musim lalu. Ini setelah Les Parisiens tersingkir dari Piala Prancis.PSG tampil di Babak 32 Besar Coupe de France atau biasa disebut Piala Prancis, Selasa (13/1/2026) dini hari WIB. PSG menghadapi tetangganya Paris FC. PSG yang tampil di Parc des Princes tak berdaya ketika Jonathan Ikone menjebol jala Lucas Chevalier pada ke-74. Ironisnya Ikone adalah produk akademi PSG yang mentas di tim utama pada 2016 tapi tidak bertahan lama. PSG kalah 0-1 dan […]

Liverpool belum kalah sejak dihantam Nottingham dan Inter pada akhir November. Apa The Reds sudah mulai bangkit?22 November di Liga Inggris, Liverpool dihantam Nottingham 0-3. Kemudian lima hari setelahnya, Liverpool dibantai PSV 1-4 di Liga Champions. Liverpool setelahnya belum pernah kalah lagi. Dari total 11 laga, Si Merah raup enam kemenangan dan lima kali imbang. DI Liga Inggris, sementara Liverpool duduk di peringkat keempat dengan 35 poin dari 21 laga dan tertinggal delapan poin dari Aston Villa. Belum aman posisinya, […]

Al Nassr kalah 1-3 dari Al Hilal. Cristiano Ronaldo furstrasi ketika diganti, bikin gestur aneh di bangku cadangan dengan senyum kecut.Al Nassr kalah 1-3 dari tuan rumah Al Hilal di lanjutan Saudi Pro League, Selasa (13/1) dini hari WIB. Cristiano Ronaldo bawa Al Nassr unggul duluan di menit ke-42, tapi tuan rumah comeback di babak kedua. Cristiano Ronaldo pun diganti di menit ke-83 oleh Wesley. Dilansir dari Tribuna, Ronaldo tampak frustrasi. Ronaldo memberikan gestur selesai dengan tangannya. Mulutnya sedikit komat-kamit. […]

Pelatih Juventus Luciano Spalletti menilai timnya belum selevel dengan Napoli dan Inter Milan dalam perburuan scudetto musim ini. Masih perlu perbaikan sana-sini.Hal itu diungkapkan Spalletti meski Juventus baru saja menang 5-0 atas Cremonese di pekan ke-20 Liga Italia musim ini, Selasa (13/1/2026) dini hari WIB. Hasil tersebut membawa Bianconeri naik ke urutan tiga klasemen sementara dengan 39 poin. Kenan Yildiz dkk kini hanya tertinggal dari AC Milan (40 poin) dan Inter (43 poin) serta unggul selisih gol dari Napoli dan […]

Marcus Rashford sudah meraih trofi pertamanya bersama Barcelona usai memenangi Piala Super Spanyol. Ia berharap bisa mengoleksi lebih banyak piala bersama raksasa Catalan tersebut.Rashford, yang baru bergabung pada musim panas lalu, tampil sebagai pemain pengganti saat Barca menang 3-2 atas Real Madrid di final yang berlangsung di Jeddah pada 11 Januari lalu. “Ini adalah trofi pertama (bersama Barca) dan selalu terasa menyenangkan bisa memenangi yang pertama. Aku harap kami bisa memenangi beberapa trofi lagi. Semoga ini bukan yang terakhir,” ujar […]

Ratusan warga ibu kota terpaksa mengungsi akibat genangan yang melanda sejumlah wilayah di DKI Jakarta imbas hujan deras pada Senin 12 Januari 2026. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat ada 443 kepala keluarga (KK) dengan total 1.137 jiwa mengungsi hingga Selasa ini. Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD DKI Jakarta Mohamad Yohan mengatakan, pengungsian tersebar di beberapa titik di Jakarta Barat (Jakbar) dan Jakarta Utara, dengan jumlah pengungsi terbanyak berada di Kelurahan Semper Barat, Jakarta Utara (Jakut). “Di Rusun Embrio Semper Barat terdapat […]

Al Nassr sempat panas sampai penghujung 2025 dengan catatan tak terkalahkan. Kini Cristiano Ronaldo dkk malah memble di awal tahun 2026.Al Nassr baru saja kalah dari Al Hilal di Saudi Pro League. Bermain di King Fahd International Stadium, Riyadh, Selasa (13/1/2026) dini hari WIB, tim asuhan Jorge Jesus tumbang 1-3. Sempat unggul duluan lewat gol Ronaldo, Al Nassr malah kena comeback usai dibobol oleh Salem Al Dawsari, Muhammad Kanno, dan terakhir Ruben Neves. Itu jadi kekalahan ketiga beruntun Al Nassr […]

Xabi Alonso meninggalkan Real Madrid. Terkesan tiba-tiba, namun pengamat sepakbola Spanyol, Guillem Ballague, menilai sebaliknya.Madrid mengumumkan kepergian Alonso pada Selasa (13/1/2026) dini hari WIB. Los Blancos menyebut itu jadi keputusan bersama yang diambil. Pengumuman itu datang kurang dari 24 jam setelah Madrid kalah dari Barcelona di final Piala Super Spanyol 2026. Vinicius Junior dkk disikat Blaugrana 2-3 di Jeddah, sehari sebelumnya. Kepergian Alonso, yang terkesan tiba-tiba, dinilai bukan seperti yang terlihat. Jurnalis senior Guillem Ballague menilai ada sejumlah faktor yang […]

Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) bersama Hipmi Ladies Club (HLC) berpartisipasi dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan, terutama di kawasan sungai Kota Solo, Jawa Tengah, dengan menyalurkan perangkat keselamatan kepada kelompok relawan Joko Tingkir. Ketua Bidang Hipmi Peduli Kota Solo Arif Sarifudin menyebutkan, pihaknya menyerahkan 25 paket alat keselamatan kepada relawan yang terlibat aktif dalam kegiatan pembersihan sungai. Ia menjelaskan setiap paket alat keselamatan tersebut terdiri atas helm, rompi pelampung, sepatu boot, dan sarung tangan yang digunakan untuk menunjang keamanan relawan saat bekerja di lapangan. Pemberian alat keselamatan tersebut […]

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, Jawa Barat menyegel sebuah perusahaan di Desa Lumpang, Kecamatan Parungpanjang, karena diduga mencemari lingkungan.  Penyegelan dilakukan Jumat oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) bersama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) setelah menerima laporan warga terkait bau menyengat dari aktivitas pabrik yang mengganggu permukiman sekitar. Perusahaan tersebut diduga melakukan pembuangan limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) yang mencemari udara dan lingkungan, menimbulkan ketidaknyamanan. Kekhawatiran limbah yang dihasilkan dapat berdampak pada kesehatan mereka, sehingga menimbulkan kekhawatiran dalam menjalani aktivitas […]

Chelsea melawan Arsenal di semifinal Piala Liga Inggris pekan ini. Liam Rosenior, yang baru jadi pelatih The Blues, menganggapnya laga yang biasa saja.Leg pertama semifinal Piala Liga Inggris antara Chelsea vs Arsenal akan digelar di Stamford Bridge, London, Kamis (15/1) dini hari WIB. Itu akan jadi laga kedua eks pelatih Strasbourg memimpin Reece James dkk, namun bakal jadi debutnya tampil di depan suporter sendiri. Sebelumnya, debut Rosenior memimpin Chelsea berakhir dengan kemenangan 5-1 atas Charlton di Piala Liga Inggris akhir […]

Presiden Barcelona Joan Laporta mengecam Kylian Mbappe usai Real Madrid kalah di final Piala Super Spanyol. Skuad Madrid pun tak luput dari ‘sengatan’ Laporta.Mbappe menyedot sorotan besar setelah kekalahan Madrid 2-3 di tangan Barca, Senin (12/1) dinihari WIB. Superstar sepakbola Prancis itu tampak mengajak rekan-rekan setimnya agar tidak memberikan guard of honor kepada Barcelona, yang tampil sebagai juara. Selepas pengalungan medali runner-up, Mbappe melakukan gestur-gestur dengan tangannya agar para pemain Madrid segera masuk ke ruang ganti. Padahal secara tradisi, tim […]