Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menyatakan masih ada 39 rukun tetangga (RT) dan tiga ruas jalan di ibu kota yang masih terendam genangan hingga Jumat (30/1/2026) pagi. Data ini tercatat hingga pukul 08.00 WIB. Menurut Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji genangan disebabkan oleh hujan deras yang melanda wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya sejak Rabu, 28 Januari 2026. Hujan membuat kondisi sejumlah pintu air di Jakarta mengalami kenaikan ke status waspada atau Siaga 3. “BPBD mencatat saat […]

Liputan6.com, Jakarta – Hujan deras yang melanda wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya pada Kamis (22/1/2026) meluas hingga menyebabkan terjadinya beberapa genangan di sejumlah titik. Tercatat hingga pukul 18.00 WIB, ada sebanyak 80 Rukun Tetangga (RT) dan 23 ruas jalan yang tergenang. “BPBD mencatat saat ini terdapat 80 RT dan 23 ruas jalan tergenang,” kata Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD DKI Jakarta, Mohamad Yohan dalam keterangannya. Menurut Yohan, pihaknya telah mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan […]

Ratusan warga ibu kota terpaksa mengungsi akibat genangan yang melanda sejumlah wilayah di DKI Jakarta imbas hujan deras pada Senin 12 Januari 2026. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat ada 443 kepala keluarga (KK) dengan total 1.137 jiwa mengungsi hingga Selasa ini. Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD DKI Jakarta Mohamad Yohan mengatakan, pengungsian tersebar di beberapa titik di Jakarta Barat (Jakbar) dan Jakarta Utara, dengan jumlah pengungsi terbanyak berada di Kelurahan Semper Barat, Jakarta Utara (Jakut). “Di Rusun Embrio Semper Barat terdapat […]

Dalam sepak bola, gol memang jadi penentu, tetapi assist adalah kunci terciptanya gol. Berdasarkan data Opta, berikut enam pemain dengan assist terbanyak sepanjang sejarah: Keenam pemain ini membuktikan bahwa assist sama pentingnya dengan gol dalam menciptakan sejarah di lapangan hijau.

Permintaan tiket Piala Dunia 2026 memecahkan rekor, dengan lebih dari 150 juta permintaan dari 200 negara, 30 kali lebih banyak dari jumlah tiket yang tersedia. FIFA mencatat angka ini 3,4 kali lipat total penonton sepanjang sejarah turnamen. Presiden FIFA Gianni Infantino menyebut antusiasme global ini luar biasa dan menegaskan turnamen akan menjadi “pertunjukan terbesar dan paling inklusif di planet ini.” Piala Dunia 2026 berlangsung 11 Juni–19 Juli di 16 kota di Kanada, Meksiko, dan AS, dengan format 48 tim dan […]

Tottenham Hotspur akan menjamu Liverpool di pekan ke-17 Liga Inggris 2025/2026, Minggu (21/12) pukul 00.30 WIB. Laga ini dikenal sebagai partai dengan total gol terbanyak dalam sejarah Liga Inggris, mencapai 206 gol, dengan rata-rata tujuh gol dari tiga pertemuan terakhir. Tottenham mencoba bangkit setelah kemenangan 2-0 atas Brentford, meski musim ini sudah kalah 10 kali di kandang. Richarlison jadi andalan dengan empat gol dan tiga assist kontra Liverpool. Liverpool datang dengan catatan tandang unik: selalu clean sheet atau kebobolan dua […]

Amazon meluncurkan gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK) terbesar tahun ini, menyingkirkan lebih dari 14 ribu karyawan. Posisi insinyur paling terdampak, dengan 1.800 orang terkena dampak, atau sekitar 40% dari total PHK di beberapa negara bagian utama seperti New York, California, New Jersey, dan Washington. Langkah ini dilakukan di bawah CEO Andy Jassy untuk membuat Amazon lebih ramping, efisien, dan mengurangi birokrasi. Perusahaan juga mengalihkan fokus investasi ke teknologi artificial intelligence (AI), yang diyakini akan membentuk ulang tenaga kerja dan meningkatkan […]

Wakil Menteri Haji dan Umrah, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan, sistem pembagian kuota haji tahun 1447 Hijriah atau 2026 Masehi dilakukan secara transparan dan berkeadilan, di mana provinsi dengan jumlah pendaftar lebih banyak akan memperoleh kuota tebesar. “Provinsi dengan jumlah pendaftar lebih banyak akan memperoleh kuota lebih besar, sehingga masa tunggu jamaah di seluruh daerah dapat menjadi lebih seragam,” kata dia di Jakarta, Rabu (29/10/2025). Untuk penyelenggaraan haji 2026, kata Dahnil, Arab Saudi menetapkan kuota Indonesia sebanyak 221.000 jamaah, terdiri atas 203.320 haji reguler (92 persen) […]

Kiper Fluminense Fabio Deivson Lopes Maciel atau yang biasa dipanggil Fabio memecahkan rekor sebagai pemain dengan penampilan kompetitif terbanyak di dunia sepakbola. Pria 44 tahun asal Brasil itu melewati catatan kiper legendaris Inggris, Peter Shilton.Dilaporkan BBC, Fabio mencatatkan penampilan ke-1.391 saat Fluminense mengalahkan America de Cali 2-0 dalam leg kedua 16 besar Copa Sudamericana (setara Liga Europa), di Stadion Maracana, Rio de Janeiro, Rabu (20/8/2025) pagi WIB. Fabio mencatatkan debut profesional pada 1997 dan hanya memperkuat tim-tim lokal sepanjang kariernya. […]

Sebanyak 10 warga negara asing (WNA) berhasil diselamatkan Tim SAR Padang setelah kapal motor KM Sueisan Indo Satu mengalami kebocoran lambung di perairan Pulau Sinyamuk, Kabupaten Pesisir Selatan, Jumat malam (25/7). Kapal yang berlayar dari Muara Padang menuju Pulau Sikakap, Kepulauan Mentawai itu mengangkut total 16 penumpang, terdiri dari 10 WNA dan 6 anak buah kapal (ABK) asal Indonesia. Lokasi kejadian sekitar 25 mil laut dari Dermaga Bungus Teluk Kabung. Proses evakuasi berlangsung sejak Sabtu dini hari setelah laporan diterima […]

Di 5 Liga Top Eropa 2024/2025, Barcelona sang jawara LaLiga berhasil menjadi tim peraih poin terbanyak. Real Madrid sang runner-up pun punya poin menonjol, bahkan saat dibandingkan dengan tim-tim di liga top lain.Kompetisi lima liga top di Eropa (Premier League, La Liga, Serie A, Bundesliga, Ligue 1) sudah rampung digelar untuk musim 2024/2025. Dari ajang-ajang itu ada Liverpool yang menjuarai Premier League, Barcelona berjaya di LaLiga, Napoli merebut titel Scudetto, Bayern Munich menjadi kampiun Bundesliga, sedangkan Paris Saint-Germain menguasai Ligue […]

Kalium merupakan salah satu jenis elektrolit yang memiliki peran penting bagi kesehatan tubuh. Fungsi kalium antara lain adalah untuk menjaga keseimbangan cairan dan elektrolit dalam tubuh, serta memastikan fungsi otak, saraf, otot, dan jantung bekerja secara normal. Tidak hanya itu, kalium juga membantu menstabilkan tekanan darah, mencegah stroke, penyakit jantung, kerusakan ginjal, dan pengeroposan tulang. Kekurangan kalium dapat menimbulkan berbagai gangguan kesehatan, seperti mudah lelah, otot melemah, kesemutan, mual, sembelit, dan gangguan irama jantung. Konsumsi kalium yang disarankan untuk orang dewasa adalah 4.700 mg […]