Jakarta, 22 Juli 2025 – Kejaksaan Agung RI menetapkan delapan tersangka baru dalam kasus dugaan korupsi pemberian kredit perbankan kepada PT Sri Rejeki Isman (Sritex). Kasus ini menyeret sejumlah mantan pejabat perbankan dari Bank DKI, Bank BJB, dan Bank Jateng, serta eks Direktur Keuangan PT Sritex. Para tersangka antara lain Allan Moran Severino (eks Direktur Keuangan PT Sritex), Babay Farid Wazadi (eks Direktur Kredit UMKM merangkap Direktur Keuangan Bank DKI), Pramono Sigit (eks Direktur Teknologi Operasional Bank DKI), Yuddy Renald […]
Tag: sritex
Dirut Sritex Iwan Kurniawan Lukminto Kembali Diperiksa Kejagung
Kejaksaan Agung (Kejagung) kembali melakukan pemeriksaan terhadap Direktur Utama (Dirut) PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex), Iwan Kurniawan Lukminto, terkait kasus korupsi pada pemberian kredit dari beberapa bank ke PT Sritex Tbk. “Kita hadir sekali lagi melengkapi memenuhi permintaan dari Kejagung untuk kelengkapan dokumen selanjutnya. Informasi tentang perusahaan,” tutur Iwan di Kejagung, Jakarta Selatan, Rabu (18/6/2025). Kuasa hukum Iwan Kurniawan, Calvin Wijaya menambahkan, pihaknya membawa sejumlah dokumen yang memang baru dikumpulkan sebagaimana arahan penyidik. “Ada beberapa akta yang kemarin mungkin dari pegawai-pegawai […]
Bank BJB Klarifikasi Status Eks Pegawai yang Jadi Tersangka Korupsi Kredit PT Sritex
Bank BJB angkat bicara mengenai penetapan tersangka terhadap mantan Pemimpin Divisi Komersial dan Korporasi, Dicky Syahbandinata, dalam kasus dugaan korupsi pemberian fasilitas kredit kepada PT Sritex. Corporate Bank BJB, Ayi Subarna, menegaskan bahwa Dicky sudah tidak lagi berstatus sebagai pegawai sejak April 2023. “Bank BJB menghormati dan mendukung sepenuhnya proses hukum yang sedang berjalan, serta akan kooperatif dalam mendukung kelancaran proses tersebut,” ujar Ayi dalam keterangan resmi, Rabu (21/5). Ayi menambahkan bahwa operasional dan layanan Bank BJB tetap berjalan normal. […]
PT Sritex Diduga Terima Kredit Rp 3,6 Triliun dari 4 Bank Pemerintah, Kejagung Usut Dugaan Korupsi
Jakarta, 21 Mei 2025 – Kejaksaan Agung (Kejagung) tengah mengusut dugaan tindak pidana korupsi dalam pemberian fasilitas kredit kepada PT Sri Rejeki Isman (Sritex), perusahaan tekstil swasta yang kini berstatus pailit. Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung, Harli Siregar, menyampaikan bahwa Sritex diketahui menerima pinjaman senilai Rp 3,6 triliun dari empat bank pemerintah, yang terdiri dari tiga Bank Pembangunan Daerah (BPD) dan satu bank BUMN. Meski tidak menyebutkan secara rinci nama-nama bank tersebut, Harli menegaskan total nilai kredit yang diberikan sangat […]