Jumlah korban tewas dalam kecelakaan dua kereta cepat di Spanyol naik menjadi 39 orang, sementara sekitar 170 lainnya luka-luka, 15 di antaranya serius. Insiden terjadi Minggu (18/1/2026) malam ketika kereta cepat dari Malaga menuju Madrid anjlok di jalur lurus dekat Cordoba. Dua gerbong terakhir masuk ke rel sebelah, kemudian dihantam kereta cepat Madrid-Huelva yang melaju dari arah berlawanan. Kedua kereta membawa total sekitar 500 penumpang. Masinis kereta rute Madrid-Huelva termasuk di antara korban tewas. Menteri Perhubungan Oscar Puente menyebut kecelakaan […]

Robert Lewandowski kembali tunjukkan ketajamannya di final Piala Super Spanyol. Penyerang Polandia itu mencetak gol saat Barcelona menang 3-2 atas Real Madrid, dengan dua gol lainnya dari Raphinha, Senin (12/1/2026) dini hari WIB. Lewandowski kini sudah selalu mencetak gol di empat final Piala Super Spanyol yang ia jalani, semuanya ke gawang Madrid. Gol-golnya terbukti krusial, membantu Barcelona meraih tiga trofi dari empat kesempatan, hanya gagal pada musim 2023/2024. Secara keseluruhan, Lewandowski sudah bikin 12 gol dan 4 asis dari 18 […]

Pelatih Barcelona Hansi Flick memastikan Lamine Yamal berada dalam kondisi bugar dan siap tampil sebagai starter pada final Piala Super Spanyol melawan Real Madrid, Senin (12/1). Kepastian ini menepis keraguan terkait kondisi fisik winger berusia 17 tahun tersebut. Flick menegaskan seluruh pemain dalam skuad siap diturunkan. Yamal sebelumnya sempat absen latihan awal 2026, namun pulih dan tampil sebagai starter saat menghadapi Espanyol. Ia kembali mengalami gangguan pencernaan sehingga hanya tampil sebagai pemain pengganti pada semifinal kontra Athletic Club. Meski tanpa […]

Real Madrid mendapatkan kabar baik jelang final Piala Super Spanyol kontra Barcelona. Penyerang andalan Kylian Mbappe, yang sebelumnya absen saat semifinal melawan Atletico Madrid karena cedera lutut, dipastikan akan menyusul ke Jeddah. Pelatih Xabi Alonso menyatakan, “Kylian berangkat besok. Kondisinya jauh lebih baik, dia sudah berlatih, dan perasaannya bagus.” Meski belum pasti tampil sejak menit awal, kehadiran Mbappe jelas jadi dorongan motivasi bagi Los Blancos. Musim ini, Mbappe jadi top skor LaLiga dengan 18 gol dan top skor Liga Champions […]

Real Madrid akan menghadapi Atletico Madrid di semifinal Piala Super Spanyol di King Abdullah Sports City, Jeddah, Jumat (9/1/2026) dini hari WIB. Jude Bellingham menegaskan laga Derby Madrid kali ini akan berjalan sulit. Menurut Bellingham, Atletico adalah lawan tangguh dan Madrid telah belajar dari kekalahan telak 2-5 di LaLiga pada September 2025 lalu. “Kami sudah mereview pertandingan itu dan belajar banyak. Saya sangat menantikan laga ini,” ujarnya. Pertemuan ini diprediksi berlangsung ketat mengingat rivalitas panas kedua tim ibu kota Spanyol.

Barcelona maju ke final Piala Super Spanyol 2026 dengan meyakinkan. Blaugrana membungkam Athletic Bilbao dengan skor 5-0 di semifinal.Laga Barcelona vs Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol 2026 digelar di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Arab Saudi, Kamis (8/1/2026) dini hari WIB. Barcelona sudah unggul empat gol pada babak pertama. Ferran Torres membuka keunggulan Barcelona pada menit ke-22. Memanfaatkan bola tendangan Fermin Lopez yang tidak sempurna, Torres melepaskan tendangan voli untuk menjebol gawang Bilbao. Delapan menit kemudian, Fermin Lopez […]

Real Madrid menghadapi ujian berat jelang Piala Super Spanyol di Arab Saudi. Los Blancos dipastikan tampil tanpa Kylian Mbappe yang mengalami cedera lutut saat latihan dan diperkirakan absen dua hingga tiga minggu. Mbappe menjadi tumpuan utama Madrid musim ini dengan koleksi 29 gol dan lima assist. Cedera yang kembali kambuh sejak akhir Desember membuat klub memilih menahannya di Spanyol demi fokus pemulihan. Xabi Alonso mengakui belum ada kepastian soal kembalinya sang bintang. Absennya Mbappe menjadi pukulan besar, mengingat pentingnya Piala […]

Real Madrid menuntaskan paruh pertama musim dengan menggilas Real Betis 5-1. Kemenangan yang jadi modal bagus Los Blancos menatap Piala Super Spanyol 2026.Mulai lagi usai jeda kompetisi, Madrid langsung panas. Bertanding di Santiago Bernabeu pada Minggu (4/1/2026), Madrid mengungguli Betis tiga gol lebih dulu. Gonzalo Garcia (2 gol) dan Raul Ascensio bergantian menggetarkan gawang tim tamu, sebelum Cucho Hernandez memperkecil kedudukan. El Real menegaskan dominasi setelah Gonzalo Garcia menciptakan gol ketiganya dan pemain pengganti Fran Garcia mencetak gol di akhir […]

Barcelona masih menjaga keunggulannya dari Real Madrid hingga pekan ke-19 LaLiga 2025/2026. Berikut update klasemen Liga Spanyol untuk sementara.Pekan ke-19 LaLiga sudah tuntas pada Senin (5/1/2026). Rangkaian pertandingan di awal tahun baru ini masih membuat Barcelona memimpin persaingan. Barcelona masih berada di peringkat pertama usai menang 2-0 atas Espanyol. Lamine Yamal dkk kini memimpin dengan 49 poin. Di tempat kedua ada Real Madrid, yang mampu menang 5-1 atas Real Betis. Los Blancos kini mengemas 45 poin, terpaut empat angka dari […]

Barcelona disebut menjadi favorit juara Liga Spanyol. Fermin Lopez menegaskan bahwa kompetisi masih panjang.Los Cules memetik kemenangan 2-0 atas Espanyol. Dalam pertandingan di RCDE Stadium, Minggu (4/1/2026) dini hari WIB, gol dari Robert Lewandowski dan Dani Olmo yang menjadi penentu kemenangan. Barcelona sudah memetik sembilan kemenangan beruntun di Liga Spanyol. Dengan rentetan hasil positif itu, Blaugrana memuncaki klasemen Liga Spanyol dengan raihan 49 poin. Kini, Barcelona sudah unggul tujuh poin dari Real Madrid yang ada di posisi kedua klasemen Liga […]

Kylian Mbappe mencetak gol dalam kemenangan Real Madrid di laga Liga Spanyol. Penyerang asal Prancis itu masih memuncaki daftar top skor LaLiga.Real Madrid meraih kemenangan pada jornada ke-17 Liga Spanyol, Senin (15/12/2025) dini hari WIB. Los Merengues menang 2-1 di markas Alaves. Kylian Mbappe membuka keunggulan Real Madrid di babak pertama. Alaves sempat menyamakan kedudukan via gol Carlos Vicente pada menit ke-68, tapi gol Rodrygo di menit ke-76 memastikan kemenangan Real Madrid. Bagi Mbappe, gol ke gawang Alaves menjadi yang […]

Real Madrid kembali ke jalur kemenangan usai sempat kalah di dua laga beruntun, dengan mengatasi Alaves. Berikut klasemen Liga Spanyol usai hasil itu. Madrid bertandang ke markas Alaves di Mendizorrotza, Vitoria-Gasteiz, Senin (15/12/2025) dini hari WIB. Los Blancos menang 2-1, lewat gol Kylian Mbappe dan Rodrygo, yang cuma sempat dibalas oleh Carlos Vicente. Hasil itu membuat Madrid menyudahi rentetan hasil buruknya. Sebelumnya tim asuhan Xabi Alonso sempat kalah dua kali beruntun yakni disikat Celta Vigo 0-2 di LaLiga pekan lalu, […]