Setelah musim penuh cedera bersama Aprilia Racing di 2025, juara dunia MotoGP 2024, Jorge Martin, menyatakan dirinya siap 100 persen untuk balapan pembuka musim di Thailand. Musim lalu, Martin hanya tampil di tujuh balapan akibat cedera, membuat debutnya bersama Aprilia jauh dari harapan. “Tidak mudah setelah semua kesulitan yang saya hadapi. Tapi sekarang saya fokus mempersiapkan diri,” ujar Martin. Ia optimistis kombinasi kondisi fisik prima dan motor RS-GP terbaru akan membuka peluang kemenangan. Martin akan memulai agenda pramusim di Sirkuit […]

Liverpool akan kembali berlaga di Anfield menghadapi Burnley, Sabtu (17/1/2026) malam WIB, dengan misi mempertahankan momentum kemenangan. Setelah menumbangkan Barnsley 4-1 di Piala FA, Si Merah butuh tiga poin untuk menjaga posisi di empat besar. Namun, Liverpool sadar laga ini tak mudah. Pertemuan pertama musim ini, mereka hanya menang tipis 1-0 lewat penalti di Turf Moor. Bek Milos Kerkez menegaskan tim sudah menyiapkan strategi menghadapi pertahanan rapat Burnley, termasuk umpan cepat, tembakan jarak jauh, dan crossing akurat. “Kami berlatih intens […]

Muhammad Rio, mantan Brimob Polda Aceh, resmi dipecat karena desersi setelah ketahuan bergabung dengan tentara bayaran Rusia. Sebelumnya, Rio sudah menghadapi dua sidang disiplin terkait pelanggaran kode etik Polri, termasuk kasus perselingkuhan. Setelah mangkir dari dinas sejak 8 Desember 2025, Rio mengirim foto dan video yang membuktikan keikutsertaannya di militer Rusia. Sebelumnya, Satria Arta Kumbara, mantan marinir TNI AL, juga bergabung dengan tentara bayaran Rusia. Ia desersi sejak 2022 dan kehilangan kewarganegaraan Indonesia setelah kontrak militer asingnya. Satria sempat memohon […]

Polisi Indonesia berhasil menangkap buronan internasional asal Rumania, Zuleam Costinel Cosmin (33), di Kerobokan, Kuta Utara, Bali, Kamis (15/1). Zuleam merupakan tersangka utama dalam kasus pembunuhan sadis di Kota Sibiu, Rumania, pada November 2023 yang sempat mengejutkan publik. Penangkapan dilakukan berdasarkan Interpol Red Notice dan koordinasi dengan beberapa negara anggota Interpol, termasuk Bucharest, Tashkent, dan Brussels. Zuleam diduga menyusup ke rumah seorang pengusaha, menyiksa korban, mengancam anak korban, dan membawa kabur jam tangan mewah senilai 200 ribu Euro. Dua rekan […]

Wilayah Jakarta dan sekitarnya diperkirakan akan kembali mengalami cuaca hujan ringan hingga sedang pada Sabtu (17/1/2026). Demikian prakiraan cuaca hari ini berdasarkan rilis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). BMKG melaporkan, pada pagi hari sebagian wilayah Jakarta seperti Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara diprediksi diguyur hujan ringan, sementara Jakarta Selatan dan Jakarta Timur berada dalam kondisi berawan tebal. Memasuki siang hari, hujan dengan intensitas ringan hingga sedang berpotensi turun di hampir seluruh wilayah Ibu Kota. Hujan sedang diprakirakan terjadi di Jakarta Barat […]

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendalami dugaan adanya imbal jasa atau kompensasi dari biro haji khusus untuk Wakil Katib Syuriyah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DKI Jakarta Muzakki Cholis. “Kami juga akan mendalami apakah kemudian ada dugaan aliran uang dari para PIHK (penyelenggara ibadah haji khusus) atau biro travel yang sudah dibantu untuk menyampaikan inisiatif diskresi pembagian kuota itu kepada yang bersangkutan. Ini masih akan terus berlanjut tentunya,” ujar Juru Bicara KPK Budi Prasetyo seperti dilansir Antara, Jumat (16/1). Budi menjelaskan […]

Seorang bocah berinisial MA (7) yang terseret arus Kali Jambe akhirnya berhasil ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di pesisir perairan Pantai Sederhana, Kecamatan Muaragembong, Kabupaten Bekasi setelah tiga hari proses pencarian. Koordinator Unit Siaga SAR Bekasi, Erdi Jatmiko, mengatakan, korban ditemukan sejauh 45 kilometer dari lokasi awal kejadian yakni Kali Jambe di Kecamatan Tambun Selatan. “Penemuan jasad korban kalau dari titik awal dilaporkan hanyut, jaraknya kurang lebih sekitar 45 kilometer,” katanya, di Cikarang, Jumat (16/1) seperti dilansir Antara. Ia mengatakan, tim SAR […]

PT Kereta Api Indonesia (KAI) menutup 316 perlintasan sebidang sepanjang 2025 untuk meningkatkan keselamatan perjalanan kereta dan mendukung kelancaran mobilitas masyarakat. “KAI telah menutup 316 perlintasan sebidang sepanjang 2025 yang dinilai rawan kecelakaan melalui kolaborasi dengan pemerintah pusat dan daerah, kepolisian, TNI, serta kementerian dan lembaga terkait,” kata Vice President Corporate Communication KAI Anne Purba dalam keterangan di Jakarta, Jumat (16/1) seperti dilansir Antara. Dia menuturkan setiap perlintasan sebidang adalah ruang temu antara perjalanan dan keselamatan. Di titik inilah peran pengguna […]

Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) akan mengoptimalkan penggunaan kanal Kawal Haji guna menampung pengaduan jamaah terhadap penyelenggaraan haji tahun ini. Kanal tersebut disiapkan sebagai pusat pengaduan resmi bagi jamaah, keluarga, maupun masyarakat umum, untuk melaporkan berbagai dinamika pelayanan di Tanah Suci. Juru Bicara Kemenhaj Ichsan Marsha menjelaskan keberadaan kanal tersebut sangat krusial untuk menampung keluhan yang selama ini sering kali tumpah di media sosial tanpa penanganan yang jelas. Dengan adanya Kawal Haji, lanjutnya, setiap masalah yang muncul, baik terkait akomodasi, katering, […]

Tim gabungan Divisi Hubungan Internasional Polri melalui Set NCB Interpol Indonesia bekerja sama dengan Polda Bali, Polresta Denpasar dan Polres Gianyar menangkap seorang buron internasional pelaku pembunuhan di Rumania, yakni Zuleam Costinel Cosmin (33). Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Bali Komisaris Besar Polisi Ariasandy membenarkan penangkapan subjek red notice tersebut pada Kamis (15/1). Zuleam ditangkap di Kerobokan, Kabupaten Badung, Bali. “Tersangka atas nama Zuleam Costinel Cosmin telah berhasil ditangkap pada tanggal 15 Januari 2026 di wilayah Kerobokan, Bali. Saat ini dilakukan penitipan penahanan pada […]

Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta masih menyidangkan perkara dugaan korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang PT Pertamina. Salah satu terdakwa dalam perkara ini adalah Muhammad Kerry Adrianto Riza, putra saudagar minyak yang juga beneficial owner PT Navigator Khatulistiwa. Pada sidang lanjutan yang dijadwalkan berlangsung Selasa, 20 Januari 2025, jaksa penuntut umum berencana menghadirkan lima orang saksi dari unsur pejabat pemerintah dan pimpinan Pertamina. “Menteri ESDM periode 2016–2019, Ignasius Jonan; Wakil Menteri ESDM periode 2016–2019, Arcandra Tahar; Direktur Utama PT […]

Ribuan wisatawan mengunjungi Kepulauan Seribu dengan menggunakan layanan kapal penyeberangan saat libur Isra Miraj. “Sebanyak 2.152 wisatawan mancanegara dan nusantara tercatat mengunjungi Kepulauan Seribu selama libur Isra Mikraj tahun ini,” kata Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Kepulauan Seribu Sonti Pangaribuan di Jakarta, Jumat (16/1) seperti dilansir Antara. Ia menilai tingginya angka kunjungan ini menunjukkan Kepulauan Seribu masih menjadi destinasi favorit masyarakat untuk menghabiskan waktu libur. Ia mengatakan wisatawan datang melalui sejumlah pintu masuk utama menuju kawasan wisata tersebut. Wisatawan yang […]