Liputan6.com, Jakarta – Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi mengaku sudah jengah dengan wara-wiri angkutan barang berlebih muatan, alias Over Dimension Over Load (ODOL) yang kerap mengancam jiwa pengguna jalan. Ia pun berjanji pemerintah bakal segera mengeluarkan tindakan terhadap keberadaan truk obesitas. Menhub menceritakan, pemerintah benar-benar bakal serius menindak truk ODOL. Sikap tersebut didorong dalam pertemuan yang diinisiasi oleh Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan (IPK), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama stakeholder terkait, beberapa waktu lalu. “Kami juga sudah jengah […]

Liputan6.com, Jakarta – Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi menilai larangan lalu-lalang angkutan barang berlebih muatan, alias Over Dimension Over Load (ODOL) jadi hal yang perlu disegerakan. Lantaran informasi soal kecelakaan lalu lintas akibat truk obesitas terus bermunculan. Di sisi lain, ia tidak memungkiri jika larangan ODOL bakal berdampak besar terhadap ekonomi, khususnya harga barang. Menhub pun kerap menerima peringatan, program Zero ODOL berpotensi memicu inflasi. Namun, Menhub Dudy Purwagandhi tak ingin kebijakan tersebut hanya berpatokan pada angka saja. Sebab wara-wiri […]

Liputan6.com, Jakarta – Anggota Komisi V DPR, Daniel Johan angat bicara soal target kebijakan bebas angkutan berlebih muatan (Over Dimension Over Load/ODOL) pada 2026 mendatang. Menurut Daniel, dibutuhkan ketegasan pemerintah menerapkan zero ODOL. “Kendaraan muatan berlebih harus ada ketegasan dari pemerintah untuk menertibkan,” kata Daniel saat dikonfirmasi, Jumat (9/5/2025). Daniel menyatakan zero ODOL sangat baik, namun harus melibatkan berbagai pihak untuk mengkaji lebih detail terkait dampak kebijakan nantinya. Sebelum kebijakan ini diterapkan, lanjutnya, pemerintah harus melibatkan Perusahaan-perusahaan expedisi untuk memberikan […]

Jakarta – Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan, Anggoro Eko Cahyo, menyambut baik rencana pemerintah membentuk Satuan Tugas Pemutusan Hubungan Kerja (Satgas PHK). Menurutnya, kehadiran Satgas akan mencegah praktik PHK sewenang-wenang dan menstabilkan klaim Jaminan Kehilangan Pekerjaan (JKP). “Harapannya, PHK tidak dilakukan semaunya. Dengan Satgas, seharusnya PHK bisa lebih terkendali,” ujar Anggoro di Jakarta, Kamis (8/5/2025). Ia menegaskan bahwa dana JKP saat ini dalam kondisi aman dan mencukupi. Sementara itu, Menteri Ketenagakerjaan Yassierli menyatakan bahwa draf pembentukan Satgas PHK telah rampung dan […]

Vatikan – Asap putih terlihat mengepul dari cerobong Kapel Sistina pada Kamis (8/5/2025), menandakan bahwa para kardinal telah berhasil memilih paus baru dalam Konklaf yang berlangsung selama dua hari. Seperti dilaporkan CNN, tradisi asap putih ini menandai bahwa keputusan telah dicapai dalam pemilihan pemimpin baru Gereja Katolik Roma. Identitas dan nama paus yang baru dipilih akan segera diumumkan kepada publik dari balkon Basilika Santo Petrus. Sebagai perbandingan, Paus Fransiskus dan Paus Benediktus XVI juga terpilih pada malam hari kedua konklaf, […]

Vatikan – Hari pertama Konklaf yang digelar di Kapel Sistina, Rabu (7/5/2025), belum menghasilkan Paus baru bagi Gereja Katolik dunia. Asap hitam yang mengepul dari cerobong Kapel menandakan belum tercapainya konsensus di antara para Kardinal pemilih. Konklaf dimulai dengan Misa meriah Pro Eligendo Pontifice yang dipimpin oleh Kardinal Giovanni Battista Re (91), dihadiri seluruh Kardinal yang hadir di Vatikan. Namun hanya 133 Kardinal berusia di bawah 80 tahun yang memiliki hak pilih. Romo Markus Solo Kewuta, SVD, staf Dikasteri Dialog […]

Liputan6.com, Jakarta – Paris Saint-Germain (PSG) menghadapi Arsenal pada leg kedua semifinal Liga Champions 2024/2025. Pertandingan di Parc des Princes, Kamis (8/5/2025) pukul 02.00 WIB bisa Anda saksikan langsung melalui streaming Vidio. PSG meraih kemenangan 1-0 saat mengunjungi markas Arsenal pada pertemuan pertama pekan lalu. Hasil itu membuat mereka cukup bermain imbang untuk mengamankan tempat di laga puncak. Namun, tuan rumah bermain berbekal kekalahan 1-2 dari Strasbourg di akhir pekan, meski tidak berpengaruh mengingat gelar Ligue 1 sudah diamankan. “Bukan […]

Liputan6.com, Jakarta Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier yang berlangsung pada 7 Mei 2025 di Bali menjadi momen spesial. Tak hanya pasangan pengantin yang mencuri perhatian, tetapi juga kehadiran para tamu undangan yang merupakan artis ternama. Di antara para tamu, Steffi Zamora dan Nino Fernandez hadir bersama. Kedatangan mereka menarik perhatian publik dan media. Nino Fernandez, yang dikabarkan telah bercerai dari Hannah Al Rashid, terlihat akrab dengan Steffi Zamora. Meskipun Steffi dan Nino belum secara resmi mengkonfirmasi hubungan mereka, penampilan […]

Sleman, 8 Mei 2025 — PSS Sleman resmi mencetak sejarah baru dengan meraih lisensi klub profesional dari AFC untuk musim 2024/25. Untuk pertama kalinya sejak klub berdiri, Super Elja berhasil lolos verifikasi tanpa catatan dan mendapatkan status granted penuh dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) serta Komite Lisensi AFC. PSS menjadi satu dari enam klub Liga 1 yang berhak mengikuti kompetisi level Asia seperti AFC Champions League Elite, AFC Champions League Two, dan AFC Challenge League. Lima klub lainnya adalah […]

Liputan6.com, Jakarta Luna Maya dan Maxime Bouttier melangsungkan akad nikah pada 7 Mei 2025 di Gianyar, Bali. Perbedaan usia tak jadi halangan bagi keduanya untuk menyatukan cinta dalam pernikahan. “Saya terima nikah dan kawinnya Luna Maya Sugeng Binti Almarhum Uut Bambang Sugeng dengan maskawin tersebut, 7,5 gram logam mulia dan uang tunai 2.025 USD dibayar tunai,” ujar Maxime sembari menjabat tangan kakak Luna, Tipi Jabrik. Pernikahan dua publik figur ini menjadi sorotan publik mengingat baik Maxime maupun Luna sama-sama artis. […]

Jakarta, 8 Mei 2025 — Indonesia dipilih sebagai salah satu lokasi uji coba vaksin tuberkulosis (TBC) yang dikembangkan oleh Bill Gates melalui Gates Foundation. Hal ini disampaikan Presiden Prabowo Subianto usai menerima kunjungan pendiri Microsoft tersebut di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (7/5). “Beliau [Bill Gates] sedang mengembangkan vaksin TBC untuk dunia, dan Indonesia akan menjadi salah satu tempat uji cobanya,” ujar Prabowo. Prabowo menegaskan pentingnya langkah ini mengingat tingginya angka penderita TBC di Indonesia. Menurut data Kementerian Kesehatan, kasus TBC […]

SEMARANG – Seorang pria tewas bersimbah darah di kamar kos Jalan Gedung Batu Utara II, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (3/5/2025) dini hari. Korban bernama M. Danang (30) warga Bojongsalaman, Semarang Barat. Korban tewas setelah menderita sejumlah luka bacok. Informasi yang dihimpun, korban sempat dikejar sejumlah orang pada sekira pukul 01.00 WIB dini hari. Dia sempat masuk ke kamar kos, tetap dikejar dan dianiaya. Setelah korban tak berdaya, para pelaku kabur meninggalkannya. Insiden ini direspons petugas Satreskrim […]