Menteri Pemuda dan Olahraga, Erick Thohir, mengajak generasi muda Indonesia bersatu dan bergerak membawa perubahan dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-97, Selasa (28/10/2025). “28 Oktober 1928 adalah momentum kebangkitan semangat persatuan pemuda-pemudi Indonesia. Kini saatnya generasi muda menjaga persatuan, membangun Indonesia yang makmur, mandiri, dan berdaulat,” ujarnya melalui unggahan Instagram resmi. Tema HSP 2025, “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu”, menekankan pentingnya kolaborasi lintas elemen bangsa untuk kejayaan Indonesia di masa depan. Erick menekankan sinergi antara pusat dan daerah, peran […]

Presiden Prabowo Subianto menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-26 ASEAN-Republik Korea yang berlangsung pada Senin (27/10/2025) di Kuala Lumpur Convention Centre (KLCC), Malaysia. Dalam kesempatan itu, Prabowo menegaskan pentingnya penguatan kemitraan ASEAN dengan Republik Korea (ROK) dalam menghadapi tantangan global yang semakin kompleks. “Kami berharap dapat memajukan Kemitraan Strategis Komprehensif ASEAN-ROK, menghadapi tantangan yang mendesak dan semakin kompleks,” tutur Prabowo, Senin (27/10/2025). “Dalam lanskap yang dinamis ini, sangat penting bagi ASEAN dan ROK untuk bekerja sama menjaga ekonomi kita tetap terbuka, terhubung, […]

Liputan6.com, Jakarta Bank Mandiri merayakan hari jadinya yang ke-27 dengan kembali menegaskan komitmennya sebagai mitra strategis pemerintah dalam mendorong kesejahteraan masyarakat. Komitmen perseroan tercermin dalam program Program Pasar Murah Mandiri yang berlangsung di Nawasena Mandiri Corporate University, Jakarta, Kamis (2/10/2025) Pasar Murah Mandiri diikuti ribuan masyarakat serta pelaku UMKM lokal menjadi bagian dari rangkaian perayaan HUT Bank Mandiri yang mengusung semangat Sinergi Majukan Negeri. Menurut Direktur Utama Bank Mandiri Riduan, semangat tersebut menegaskan keinginan kuat perseroan untuk terus berkontribusi positif […]

Liputan6.com, Jakarta – PT Sompo Insurance Indonesia kembali menunjukkan komitmennya dalam memperkuat hubungan Indonesia–Jepang dengan mendukung penyelenggaraan Jak-Japan Matsuri 2025, festival budaya tahunan yang berlangsung pada 27–28 September di Jakarta. Head of Brand & Corporate Communications Sompo Insurance Ruthania Martinelly menjelaskan, Sompo Insurance merasa bangga dapat kembali menjadi bagian dari Jak-Japan Matsuri 2025. “Festival ini tidak hanya menjadi sarana untuk memperkenalkan budaya dari kedua negara, tetapi juga merupakan momen strategis untuk mempererat hubungan sosial serta memperdalam pemahaman terhadap keberagaman,” ujar […]

Liputan6.com, Jakarta – Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) III, menggelar Trisula Open Championship 2025 Timika. Panglima Kogabwilhan III, Letjen TNI Bambang Trisnohadi mengatakan, kegiatan digelar guna memperkuat sinergitas TNI, Polri dan masyarakat Papua. “Trisula Open Championship 2025 Timika menjadi bagian penting dari Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kogabwilhan III Ke-6 ini, di ikuti oleh pimpinan beserta prajurit 3 (tiga) Matra TNI (AD, AU, AL), Polri, masyarakat, termasuk komunitas dan pencinta olah raga menembak di Papua,” kata Bambang seperti dikutip dari […]

Jakarta, 11 Juli 2025 — Dewan Pimpinan Daerah Kongres Advokat Indonesia (DPD KAI) DKI Jakarta melakukan kunjungan audiensi ke Kejaksaan Negeri Jakarta Barat, Jumat (11/7). Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Ketua DPD KAI DKI Jakarta, Dr. (c) Tuti Susilawati, S.H., M.H., C.Me, dan disambut oleh Kajari Jakbar Hendri Antoro beserta jajarannya. Pertemuan membahas peluang kolaborasi dalam berbagai program, termasuk penyuluhan hukum, pendampingan, dan pengawalan implementasi program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto. Kajari Hendri menyambut baik sinergi lintas lembaga ini demi […]

Liputan6.com, Palangka Raya Dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara ke-79, Gubernur Kalteng Agustiar Sabran menyampaikan apresiasi kepada jajaran Kepolisian Republik Indonesia (Polri) di wilayah Kalteng. “Terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas kerja keras serta pengabdian seluruh anggota kepolisian selama ini dalam menjaga keamanan, khususnya di Kalimantan Tengah yang tetap kondusif,” ujar Gubernur Agustiar saat memimpin upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-79 yang digelar di Halaman Kantor Gubernur Kalteng, Selasa (1/7/2025) Gubernur Agustiar menegaskan bahwa kepolisian bukan hanya milik institusi atau anggotanya semata, […]