Kepolisian menghentikan sementara pemeriksaan dokter Richard Lee sebagai tersangka kasus dugaan pelanggaran perlindungan konsumen. Pemeriksaan dihentikan setelah yang bersangkutan mengeluhkan kondisi kesehatan yang kurang baik. Kasubdit Penmas Bidhumas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Reonald Simanjuntak, menjelaskan Richard Lee memenuhi panggilan penyidik dan tiba di Polda Metro Jaya sekitar pukul 13.00 WIB, Rabu (7/1/2026). Pemeriksaan sebagai tersangka dimulai satu jam kemudian. “Pemeriksaan yang bersangkutan sebagai tersangka itu dilakukan mulai pukul 14.00 WIB dan pada pukul 18.00 WIB dihentikan sementara karena istirahat, lalu dilanjutkan […]

Liputan6.com, Jakarta – Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menekankan urgensi penetapan wilayah Sombori-Matarombeo-Tangkelemboke-Mekongga di Sulawesi Tenggara (Sultra) sebagai kawasan konservasi nasional dan warisan dunia. Upaya ini dinilai sebagai langkah strategis guna mengatasi permasalahan krisis iklim, deforestasi, serta meningkatnya risiko bencana ekologis di Kawasan Wallacea. Peneliti Ahli Utama Pusat Riset Ekologi BRIN Hendra Gunawan, dalam Konferensi Wallacea Expeditions memberikan usulan mengenai pembentukan kawasan konservasi berbasis lanskap. “Pembentukan kawasan konservasi berbasis lanskap seluas sekitar 6.000 km², mencakup wilayah Sombori, Matarombeo, Tangkelemboke, […]

Timnas Senegal lolos ke Babak 16 Besar Piala Afrika 2025 sebagai juara grup. Ini setelah Lions de la Teranga menang 3-0 atas Benin.Pada pertandingan terakhir Grup D di Tangier Grand Stadium, Rabu (31/12/2025) dini hari WIB, Senegal yang turun dengan kekuatan penuh tidak membuang kesempatan sejak awal untuk menekan lawan. Butuh waktu 38 menit bagi Senegal membuka keunggulan lewat Abdoulaye Seck. Bek Senegal itu menanduk bola di depan gawang Benin dan sempat ditinjau VAR cukup lama. VAR akhirnya mensahkan gol […]

Pengurus Pusat Pemuda Katolik menyatakan perayaan Natal 2025 dilaksanakan secara sederhana sebagai bentuk empati dan solidaritas nasional di tengah duka yang masih dirasakan masyarakat, khususnya para korban bencana di Sumatra. “Kesederhanaan ini adalah wujud kepekaan sosial. Kegembiraan tidak boleh memutus empati, dan solidaritas harus tetap menjadi ruh perayaan,” kata Ketua Umum Pengurus Pusat Pemuda Katolik, Stefanus Gusma, di Jakarta, Kamis. Menurut Stefanus, Natal tidak boleh berhenti pada simbol dan perayaan semata. Di tengah bencana dan luka sosial, Natal menjadi panggilan iman untuk […]

Polisi menetapkan pemilik akun media sosial dokterdetektifreal (doktif) sebagai tersangka kasus dugaan pencemaran nama baik. Pemilik akun dokterdetektifreal itu adalah Dokter Samira. Itulah top 3 news hari ini. Penetapan tersangka disampaikan oleh Wakil Kepala Satreskrim Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Dwi Manggala Yuda. Dia mengatakan, penyidik belum memeriksa Dokter Samira sebagai tersangka. Bukan tanpa alasan, penyidik akan lebih dulu menempuh jalur mediasi dengan memanggil kedua belah pihak, yakni pelapor dr. Tri dan tersangka dr. Samira. Pemanggilan mediasi telah dilayangkan, namun ditunda hingga 6 Januari 2026. […]

Polisi menetapkan streamer Adimas Firdaus alias Resbob sebagai tersangka dalam kasus dugaan ujaran kebencian terhadap suku Sunda. Penetapan tersangka dilakukan setelah penyidik mengantongi alat bukti yang cukup, termasuk keterangan saksi dan ahli. Kapolda Jawa Barat Irjen Rudi Setiawan menjelaskan, Resbob kerap melakukan siaran langsung melalui media sosial seperti YouTube dengan jumlah penonton mencapai ratusan orang. Dari hasil pemeriksaan, diketahui motif Resbob melakukan ujaran kebencian adalah untuk meraih keuntungan finansial dari saweran penonton, karena konten kontroversial tersebut diperkirakan akan viral dan […]

Presiden AS Donald Trump menandatangani instruksi presiden yang menetapkan obat fentanyl sebagai senjata pemusnah massal (WMD). Langkah ini dimaksudkan untuk membenarkan operasi militer melawan kartel narkoba dan penyelundup. “Musuh menyelundupkan fentanyl ke AS sebagian untuk membunuh warga Amerika. Hari ini saya ambil langkah lebih untuk melindungi mereka,” kata Trump di Gedung Putih, Selasa (16/12/2025). Meski ditegaskan sebagai WMD, keputusan ini tidak mengubah status legal fentanyl untuk penggunaan medis. Instruksi presiden memberi kewenangan pada lembaga eksekutif untuk menindak fentanyl ilegal dan […]

Jakarta – Pemerintah meningkatkan efektivitas penyaluran bantuan sosial melalui penerapan Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN), sistem baru yang menggantikan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). DTSEN berperan sebagai basis data utama yang mengintegrasikan informasi lintas kementerian untuk memastikan bantuan sosial seperti PKH dan BPNT tersalurkan lebih tepat sasaran dan akuntabel. DTSEN memuat informasi sosial ekonomi masyarakat secara menyeluruh dan mengklasifikasikan warga berdasarkan desil kesejahteraan menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK). Sistem ini dikelola oleh pemerintah pusat dengan dukungan Kemensos, Bappenas, Kemendagri, […]

Jakarta – Partai Gerindra resmi mencopot Mirwan MS dari jabatan Ketua DPC Gerindra Aceh Selatan. Keputusan ini diambil setelah Mirwan, yang juga menjabat sebagai Bupati Aceh Selatan, menuai kritik publik karena berangkat umrah saat daerahnya dilanda banjir dan longsor. Sekjen Gerindra Sugiono menyampaikan bahwa DPP menilai tindakan Mirwan tidak mencerminkan sikap kepemimpinan yang seharusnya ditunjukkan di tengah bencana. “Sangat disayangkan sikap dan kepemimpinan yang bersangkutan,” ujarnya, Jumat (5/12/2025). Kekecewaan juga disampaikan Kementerian Dalam Negeri melalui Kapuspen Benny Irwan. Benny menilai […]

Jakarta – Yahya Cholil Staquf (Gus Yahya) resmi dicopot dari jabatannya sebagai Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) mulai Rabu, 26 November 2025. Keputusan tersebut tertuang dalam surat Syuriyah PBNU bernomor 4785/PB.02/A.II.10.01/99/11/2025, yang telah dibenarkan oleh Katib PBNU Ahmad Tajul Mafakhir. Surat edaran itu merupakan tindak lanjut hasil Rapat Harian Syuriyah PBNU pada 20 November 2025 dan mengacu pada Anggaran Dasar, Anggaran Rumah Tangga, serta peraturan organisasi terkait mekanisme pemberhentian pengurus. Dalam surat tersebut dijelaskan bahwa Gus Yahya telah […]

Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2025 di Kota Bontang berlangsung khidmat melalui upacara resmi di Stadion Bessai Berinta Lang-Lang, Kelurahan Api-Api, Selasa (25/11/2025). Mengusung tema nasional “Guru Hebat, Indonesia Kuat”, momentum ini kembali menegaskan komitmen pemerintah terhadap peningkatan kualitas dan kesejahteraan pendidik. Sekitar 500 peserta hadir memadati stadion, mulai dari jajaran pemerintah daerah, lembaga pendidikan, organisasi masyarakat, instansi vertikal, hingga perwakilan perusahaan. Hadir pula sejumlah pejabat daerah seperti Sekretaris Komisi A DPRD Bontang H. Saeful Rizal, Pj. Sekretaris Daerah Akhmad […]

Jakarta resmi dinobatkan sebagai ibu kota negara paling padat di dunia tahun 2025, dengan populasi hampir 42 juta jiwa, menurut laporan terbaru Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Kota metropolitan ini mengungguli Dhaka, Bangladesh (40 juta), dan Tokyo, Jepang (33 juta). Laporan Prospek Urbanisasi Dunia 2025 mencatat urbanisasi global terus melonjak. Saat ini, 45% populasi dunia tinggal di kota, naik drastis dibanding 1950 yang hanya 20%. Diperkirakan, pada 2050, dua pertiga pertumbuhan penduduk global akan terjadi di perkotaan besar, sementara sepertiga lainnya di […]