Jembrana, 7 Juli 2025 – Seorang nelayan asal Banjar Pebuahan, Jembrana, Santoso (45), menjadi pahlawan setelah nekat menerjang ombak besar demi menyelamatkan korban kapal tenggelam KMP Tunu Pratama Jaya di Selat Bali, Minggu (6/7). Awalnya, Santoso hanya bermaksud melaut untuk memancing pada pukul 04.00 Wita. Namun, saat berada dua kilometer dari pantai, ia mendengar suara samar meminta tolong. Setelah dikonfirmasi oleh nelayan lain yang membawa korban selamat, Santoso memutuskan melakukan pencarian. Meskipun menghadapi ombak tinggi dan arus deras, Santoso berhasil […]

Bali – Kekacauan data penumpang dan korban menyelimuti insiden tenggelamnya kapal KMP Tunu Pratama Jaya di perairan Selat Bali pada Rabu (2/7/2025). Sejumlah penumpang dilaporkan tidak tercantum dalam daftar manifes resmi, sementara jumlah korban terus mengalami perubahan hingga Kamis (3/7/2025). Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi menyebut kapal membawa total 65 orang, terdiri dari 12 kru dan 53 penumpang, serta 22 kendaraan. Namun, temuan di lapangan menunjukkan adanya penumpang yang tidak tercatat di manifes, termasuk seorang WNA asal Malaysia bernama Faisal dan […]

Banyuwangi, 3 Juli 2025 — Proses pencarian korban tenggelamnya kapal KMP Tunu Pratama Jaya di Selat Bali terus dilakukan oleh tim gabungan dari berbagai instansi. Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi meninjau langsung upaya pencarian di Pelabuhan Ketapang dan mendorong kolaborasi maksimal dari laut, darat, hingga udara. Pantauan udara yang dilakukan oleh Kapolda Jawa Timur dan Ditpolairud mengungkapkan temuan sekoci kosong serta dugaan penemuan penumpang di wilayah Cekik dan Pupuan. Pencarian terkendala oleh kecepatan angin dan gelombang laut yang mencapai 2,5 meter, […]

Liputan6.com, Jakarta Pratama Arhan tengah menjalani babak baru dalam kariernya bersama Timnas Indonesia. Namun, bukan dalam artian positif. Sejak kursi pelatih utama dipegang oleh Patrick Kluivert, nama Arhan justru mulai menghilang dari utama skuad Garuda. Kondisi ini menjadi ironi, mengingat Arhan sebelumnya merupakan langganan starting XI di era Shin Tae-yong. Ia bukan hanya andalan di sektor kiri pertahanan, tapi juga dikenal dengan spesialisasi lemparan ke dalam jarak jauh yang beberapa kali menjadi senjata mematikan Timnas Indonesia. Namun, semua berubah sejak […]

Jakarta, 9 Mei 2025 — Pembalap muda Indonesia, Veda Ega Pratama, harus absen sementara dari lintasan balap usai mengalami kecelakaan highside di Sirkuit Estoril, Portugal, saat berlaga di ajang JuniorGP. Kecelakaan tersebut menyebabkan retak pada tulang fibula kaki kanannya, memaksanya mundur dari putaran kedua Red Bull Rookies Cup di Le Mans, Prancis, akhir pekan ini. Astra Honda Racing Team (AHRT) mengonfirmasi bahwa Veda telah menjalani operasi sukses pada Rabu, 7 Mei 2025, di Dexeus Hospital, Barcelona, oleh dokter spesialis, Ginebreda. […]