Liputan6.com, Jakarta Presiden Prabowo Subianto mengatakan peran penting pengembangan energi baru terbarukan (EBT). Salah satunya menuju swasembada energi di tingkat desa. Dia turut menjagikan EBT dari energi surya atau melalui pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) untuk menopang kebutuhan listrik di desa-desa. “Yang sangat strategis adalah energi terbarukan, terutama energi dari tenaga surya, dengan energi tenaga surya, setiap desa bisa swasembada energi, setiap kecamatan bisa swasembada energi, setiap kabupaten bisa swasembada energi, pulau-pulaj terpencil akan punya energi,” ungkap Prabowo dalam Pengoperasian […]

Liputan6.com, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto mengatakan percepatan program pembangunan energi baru terbarukan (EBT) bisa membawa dampak positif. Salah satunya dalam mengejar target nol emisi karbon atau Net Zero Emission (NZE) Indonesia per 2060. Prabowo akan mengajak pihak swasta dan mitra asing untuk mulai menghitung kontribusi menuju swasembada energi. Utamanya, dia menyoroti pada bauran EBT. “Kita akan berhitung dengan semua unsur pemrintah, swasta mitra asing untuk teruskan program kita menuju kepada swasembada energi terutama dengan energi terbarukan,” kata Prabowo dalam […]

Liputan6.com, Jakarta Presiden Prabowo Subianto optimistis ekonomi Indonesia akan meningkat apabila korupsi diperangi dengan serius dan semua kebocoran serta pemborosan dihentikan. Prabowo mengatakan kesejahteraan masyarakat juga akan meningkat jika korupsi dihilangkan dari Indonesia. “Kita harus terus memerangi korupsi, manipulasi boros, pekerjaan yang boros, menghentikan semua kebocoran. Dengan demikian, ekonomi kita akan meningkat dengan baik kesejahteraan rakyat akan meningkat,” kata Prabowo Subianto saat meresmikan pembangunan dan peresmian 15 proyek energi terbarukan melalui video conference dari Bali, Kamis (26/6/2025). Mantan Menteri Pertahanan […]

Liputan6.com, Bondowoso – Presiden Prabowo Subianto mengatakan, Indonesia saat ini berada pada momentum bangkit dan optimis. Oleh sebab itu, Prabowo meminta seluruh pejabat pemerintahan maupun BUMN untuk bekerja secara efisien. “Saya merasakan Indonesia sekarang berada di momentum bangkit, di momentum optimis, momentum kerja keras. Untuk itu semua, sekali lagi saya ingatkan seluruh pejabat seluruh petugas di BUMN-BUMN untuk mulai dan meneruskan cara bekerja yang efisien,” kata Prabowo saat meresmikan pembangunan dan pengoperasian energi terbarukan di 15 Provinsi di Bondowoso, Jawa […]

Presiden Prabowo Subianto meminta maaf tak dapat menghadiri langsung peresmian pembangunan dan pengoperasian energi baru terbarukan (EBT) di Bondowoso, Jawa Timur, Kamis (26/6/2025). Hal ini dikerenakan cuaca yang buruk sehingga helikopter yang membawa Prabowo tak bisa mendarat di Bondowoso. “Saya minta maaf yang sebesar-besarnya saya tidak hadir secara fisik, karena ketidakpastian akibat cuaca,” kata Prabowo lewat video conference dari Provinsi Bali, Kamis (26/6/2025). Dia mengaku sudah bersiap sejak pukul 08.00 WITA untuk bertolak ke Bondowoso, Jawa Timur. Namun, ternyata cuaca buruk sehingga Prabowo tak bisa […]

Presiden Prabowo Subianto meresmikan pengoperasian dan pembangunan energi terbarukan di 15 Provinsi, Kamis (26/6/2025). Peresmian dilakukan secara virtual melalui video conference dari Provinsi Bali. Adapun salah satu yang diresmikan yakni, Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Belawan Ijen Unit 1, Bondowoso, Jawa Timur. Selain itu, diresmikan juga peningkatan produksi minyak 30 barel Blok Cepu serta groundbreaking 5 PLTP di Indonesia. “Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, pada siang hari ini Kamis, 26 Juni 2025 saya Prabowo Subianto, Presiden Republik Indoneisa, meresmikan pengoperasian dan pembangunan energi terbarukan di […]

Presiden Prabowo Subianto melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Bali, Rabu (25/6/2025). Prabowo dijadwalkan meresmikan sejumlah proyek strategis nasional di bidang kesehatan dan ekonomi. Berdasarkan siaran pers Sekretariat Presiden, Prabowo dan rombongan terbatas lepas landas dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, sekitar pukul 10.00 WIB. Prabowo tampak didampingi Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya. Keberangkatan Prabowo dilepas langsung oleh sejumlah pejabat tinggi TNI dan Polri, yakni Kasdam Jaya Brigjen TNI Rachmad, Wakapolda Metro Jaya Brigjen Djati Wiyoto Abadhy, Danrem 051/Wijayakarta Brigjen TNI Nugroho […]

Liputan6.com, Jakarta Wakil Menteri Sekretaris Negara Juri Ardiantoro menanggapi soal media sosial Instagram (IG) Presiden Prabowo Subianto yang diserbu netizen Brasil usai salah satu warganya mengalami kecelakaan di Gunung Rinjani. Netizen ramai-ramai menyuarakan permintaan agar pemerintah Indonesia segera menyelamatkan warga asal Brasil. Juri mengatakan pemerintah segera menyampaikan perkembangan terkait langkah-langkah yang akan diambil untuk membantu proses evakuasi warga negara asal Brasil itu. Dia menuturkan ada banyak kasus yang sedang diadvokasi oleh tim Prabowo. “Sebetulnya bukan hanya kasus ini yang di […]

Artis Nikita Mirzani menulis surat yang ditujukan kepada Presiden Prabowo Subianto. Surat tersebut dibacakan setelah dirinya didakwa melakukan pemerasan terhadap dokter Reza Gladys. Liputan6.com, Jakarta Artis Nikita Mirzani menulis surat terbuka yang ditujukan kepada Presiden Prabowo Subianto. Surat tersebut dibacakan setelah dirinya didakwa melakukan pemerasan terhadap dokter Reza Gladys sebesar Rp4 miliar dan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU). Kepada Presiden Prabowo Subianto, Nikita berpesan hukum di Indonesia agar betul-betul diperhatikan dan tidak dimanfaatkan oleh para penguasa. “Kepada Bapak Presiden Republik […]

Liputan6.com, Jakarta – Hoaks kerap mencatut nama Presiden Prabowo Subianto. Hoaks ini menyebar melalui media sosial maupun aplikasi percakapan. Lalu apa saja hoaks catut nama Presiden Prabowo terbaru? Berikut beberapa di antaranya: Beredar di media sosial postingan artikel Presiden Prabowo memerintah Kapolri untuk menangkap mantan Presiden Jokowi jika tidak bisa memberikan ijazah asli. Postingan itu beredar sejak tengah pekan ini. Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 18 Juni 2025. Dalam postingan itu terdapat artikel […]

Kapasitas kilang nasional saat ini masih tertinggal dibandingkan negara tetangga. Berdasarkan data Kementerian ESDM, total kapasitas kilang di Indonesia hanya sekitar 1,1 juta barel per hari, sedangkan konsumsi BBM nasional sudah mencapai 1,5 juta barel per hari. Liputan6.com, Jakarta Komisi XII DPR RI menyatakan dukungan terhadap hasil kunjungan Presiden Prabowo Subianto ke Rusia yang salah satunya membahas peluang kerja sama strategis di sektor energi, termasuk proyek modernisasi kilang migas di Indonesia. Dalam pertemuan bilateral dengan Presiden Rusia Vladimir Putin, isu […]

Pertemuan itu membahas perkembangan kondisi global serta dampaknya terhadap Indonesia. Selain itu, Prabowo dan para menteri juga membahas upaya yang dipersiapkan Indonesia. Liputan6.com, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto memanggil sejumlah menterinya yang berada di bawah Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Kemenko Polkam) ke kediaman pribadinya di Hambalang, Jawa Barat, Senin (23/6/2025). Prabowo dan sejumlah menteri membahas soal kondisi global terkini. Berdasarkan unggahan di Instagram resmi Sekretariat Kabinet, sejumlah menteri yang hadir antara lain, Menteri Koordinator Bidang Politik dam Keamanan […]