Sebuah penerbangan Asiana Airlines dari Incheon ke Hong Kong sempat mengalami kebakaran kecil di kabin akibat power bank milik seorang penumpang. Insiden terjadi lebih dari dua jam setelah lepas landas pada Kamis (8/1), dengan pesawat Airbus A330-300 membawa 284 penumpang. Awak kabin segera menggunakan alat pemadam, dan api berhasil dikendalikan dalam 1–2 menit. Satu penumpang mengalami luka bakar ringan di tangan, sementara penumpang lain dan kru tidak terdampak. Pesawat tetap melanjutkan penerbangan dan mendarat dengan selamat di Bandara Internasional Hong […]
Tag: pesawat
Sayap Pesawat Bekas Terbang Diterjang Puting Beliung di Bogor, Timpa Rumah Warga hingga Rusak Parah
Liputan6.com, Jakarta – Puting beliung menerjang Desa Pondok Udik, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, dan mengakibatkan 30 rumah warga mengalami kerusakan. Dua di antaranya rusak setelah tertimpa potongan sayap bangkai pesawat yang terseret angin kencang. Kepala Desa Pondok Udik, M. Sutisna, mengatakan peristiwa tersebut terjadi secara tiba-tiba dan menimbulkan dampak cukup signifikan terhadap permukiman warga. “Kurang lebih sekitar 30 rumah warga terdampak akibat puting beliung ini,” kata Sutisna di Bogor, dikutip dari Antara, Senin (29/12/2025). Ia menjelaskan, salah satu […]
Pesawat CN 295 dan Fokker 50 Polri Droping Logistik untuk Korban Bencana di Aceh hingga Sumbar
JAKARTA – Polri melakukan distribusi bantuan logistik menuju wilayah terdampak bencana di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Dua pesawat jenis CN dan Fokker diberangkatkan dari Mako Polisi Udara Pondok Cabe sebagai bagian dari operasi besar mitigasi bencana nasional. Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, langkah ini dilakukan untuk percepatan membantu masyarakat yang terdampak bencana. Hal itu sebagaimana instruksi langsung Presiden Prabowo Subianto. “Atas perintah Bapak Presiden kepada Bapak Kapolri, Polri diminta segera melakukan tindakan nyata […]
Tiket Pesawat ke Aceh dan Sumatera Terdampak Bencana Bakal Lebih Murah
JAKARTA – Kementerian Perhubungan segera mengkaji pemberian diskon tiket pesawat, khususnya untuk rute ke daerah terdampak bencana di Aceh dan Sumatera. Setidaknya ada tiga bandara yang dikelola Kemenhub dan berpotensi paling mudah diatur pemberian diskon tiket melalui potongan pungutan jasa kebandarudaraan. Ketiga bandara yang dikelola Kemenhub itu meliputi Bandara Dr. Ferdinand Lumban Tobing (FLZ) di Sibolga, Sumatera Utara, Bandara Rembele di Takengon, Aceh, dan Bandara Malikus Saleh di Aceh. Bandara-bandara ini menjadi akses terdekat dengan wilayah terdampak bencana. Sekretaris Direktorat […]
Prabowo Kirim 4 Pesawat Logistik Bantu Korban Bencana di Aceh, Sumbar, dan Sumut
Presiden Prabowo Subianto memerintahkan pengiriman bantuan logistik ke Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara. Jumat (28/11/2025) pagi, empat pesawat lepas landas dari Lanud Halim Perdanakusuma, terdiri dari 3 Hercules dan 1 A400, mengangkut tenda pengungsian, perahu karet, genset, alat komunikasi, bahan makanan, serta tim medis dan obat-obatan. Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya menyebut bantuan didistribusikan melalui bandara Padang, Silangit, Banda Aceh, dan Lhokseumawe agar cepat sampai ke warga terdampak. Sejak 25 November, pemerintah sudah memanfaatkan pesawat TNI dan maskapai sipil […]
Prabowo: Pesawat Baru TNI Siap Jalankan Misi Kemanusiaan di Gaza
Presiden Prabowo Subianto resmi menyerahkan pesawat angkut Airbus A400M kepada Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto di Lanud Halim Perdanakusuma, Senin (3/11/2025). Ia meyakini pesawat ini mampu menjalankan misi kemanusiaan, termasuk di Gaza. “Pesawat ini sangat mampu untuk membawa bantuan logistik dan evakuasi korban luka,” ujar Prabowo. Ia juga memerintahkan TNI menyiapkan operasi udara dan menambah batalyon kesehatan untuk misi dalam dan luar negeri. Prabowo menegaskan, Indonesia harus siap membantu negara lain sebagaimana dulu dibantu saat bencana di Aceh dan Palu. […]
Presiden Prabowo Banggakan Pesawat Airbus A400M, Dilengkapi Modul Ambulans Udara Hingga Operasi Karhutla
Presiden Prabowo Subianto menyerahkan pesawat A400M secara resmi ke TNI AU. Presiden membanggakan kelengkapan alat yang ada di dalam pesawat itu. Mulai dari modul ambulans hingga untuk penanganan kebakaran hutan dan lahan alias karhutla. “Tadi saya diberi penjelasan untuk C130 kita sudah punya kontainer ambulans udara. Saya perintahkan kita segera pesen modul ambulans udara untuk A400. Dan juga saya sudah instruksikan untuk diperlengkapi dengan alat-alat untuk menghadapi kebakaran hutan,” tutur Prabowo di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (3/11/2025). Selain itu, pesawat A400M juga berfungsi […]
Prabowo dan Presiden Korsel Bertemu Bahas Kelanjutan Proyek Pesawat Tempur KF-21
Presiden Prabowo Subianto membahas kerja sama pertahanan yakni, kelanjutan proyek pesawat tempur KF-21 Boramae saat melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Korea Selatan (Korsel) Lee Jae Myung di sela-sela KTT APEC 2025 di Gyeongju, Korsel, Sabtu (1/11/2025). KF-21 merupakan proyek pesawat tempur yang dikembangkan bersama oleh Korea Selatan dan Indonesia. “Saya pikir kami akan terus membahas tindak lanjut proyek KF-21. Jadi, saya pikir negosiator terus berlanjut, dan tentu saja, negosiasi selalu bergantung pada ekonomi, harga, dan skema pembiayaan,” tutur Prabowo dalam pertemuan, Sabtu. Dia […]
Presiden Prabowo dan Presiden Korea Selatan Bahas Proyek Pesawat KF-21 di KTT APEC 2025
Gyeongju, Korea Selatan – Presiden Prabowo Subianto menggelar pertemuan bilateral dengan Presiden Korea Selatan Lee Jae Myung di Hwabaek International Convention Center, Gyeongju, Sabtu (1/11/2025), di sela-sela pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) APEC 2025. Dalam pertemuan tersebut, Prabowo memuji kepemimpinan Lee Jae Myung dan keberhasilan Korea Selatan menyelenggarakan KTT APEC dengan efisien dan tepat waktu. Ia juga mengapresiasi gala dinner kenegaraan yang menampilkan musik serta budaya khas Korea Selatan. “Saya ingin mengucapkan selamat atas kepemimpinan Anda di APEC. Acara ini […]
Pemerintah Beri Diskon Tiket Pesawat hingga 14 Persen Selama Libur Nataru
Jakarta — Pemerintah memastikan harga tiket pesawat akan turun hingga 13–14 persen selama periode libur panjang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025–2026. Kebijakan ini diumumkan oleh Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), sebagai bagian dari upaya menjaga daya beli masyarakat dan mendorong pergerakan ekonomi nasional. “Kami berupaya agar harga tiket pesawat bisa turun saat libur panjang, seperti Nataru dan Lebaran,” ujar AHY di Jakarta, Selasa (22/10/2025). Menurut AHY, penurunan harga tiket ekonomi domestik ini dilakukan […]
Tragedi di Bandara Hong Kong: Pesawat Boeing 747 Tergelincir ke Laut, 2 Tewas
Sebuah pesawat kargo Boeing 747 milik maskapai Turki, AirACT, tergelincir ke laut saat mendarat di Bandara Internasional Hong Kong, Senin (20/10/2025) dini hari. Dua orang tewas, sementara empat kru berhasil diselamatkan. Pesawat berusia 32 tahun ini, terbang atas nama Emirates dengan kode penerbangan EK9788 dari Dubai, kehilangan kendali beberapa detik setelah roda menyentuh landasan utara. Diduga hujan lebat dan jarak pandang rendah menjadi penyebab utama kecelakaan. Badan pesawat nyaris terbelah di tengah, dengan hidung masih terlihat di darat dan ekor […]
Baterai Lithium Terbakar, Pesawat Air China Mendarat Darurat di Shanghai
Penerbangan Air China CA139 dari Hangzhou menuju Seoul harus melakukan pendaratan darurat di Shanghai setelah sebuah baterai lithium terbakar di bagasi kabin. Kejadian terjadi pada Minggu (19/10/2025), namun tidak ada penumpang yang terluka. Api dan asap pekat sempat terlihat keluar dari kompartemen bagasi atas kepala, dan beberapa penumpang sempat membantu memadamkan sebelum awak kabin mengambil alih. Pesawat yang lepas landas pukul 09.47 waktu setempat akhirnya mendarat di Bandara Pudong sekitar pukul 11.00. Insiden ini kembali menegaskan risiko baterai lithium dalam […]








