Mulai 2 Januari 2026, UU Nomor 1 Tahun 2023 tentang KUHP dan UU Nomor 20 Tahun 2025 tentang KUHAP resmi berlaku, menandai era baru penegakan hukum di Indonesia. Menteri Yusril Ihza Mahendra menyatakan, kedua UU ini menggantikan sistem hukum kolonial dan Orde Baru, menghadirkan pendekatan pidana yang lebih modern, berkeadilan, dan berbasis nilai Pancasila. KUHP baru menekankan pemidanaan restoratif, alternatif pidana, dan perlindungan HAM, sementara KUHAP baru memperkuat prosedur penyidikan, penuntutan, persidangan, serta hak korban dan saksi. Pemerintah menyiapkan aturan […]

Anggota Komisi III DPR RI Rudianto Lallo menilai kinerja Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) sepanjang tahun 2025 menunjukkan perbaikan, terutama dalam hal penegakan disiplin internal. Hal tersebut disampaikan Rudianto menanggapi Rilis Akhir Tahun Polri 2025 yang dipaparkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, termasuk hasil survei yang menunjukkan meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian. Dalam pemaparannya, Kapolri menyebutkan bahwa sejumlah lembaga survei nasional dan internasional mencatat penilaian positif publik terhadap kinerja Polri. Rudianto menilai capaian tersebut merupakan indikator bahwa reformasi yang dijalankan Polri […]

Sejumlah akun media sosial penyebar meme negatif terhadap Menteri ESDM Bahlil Lahadalia dilaporkan ke Polda Metro Jaya. Ketua PP Gerakan Pemuda Al Washliyah (GPA), Aminullah Siagian, menegaskan kritik boleh disampaikan, tapi menghina tidak. “Demokrasi bukan alasan untuk menghina. Kritik keras boleh, menghina jangan,” ujar Aminullah. Ia menekankan pentingnya etika digital dan tanggung jawab moral, terutama bagi generasi muda, agar ruang publik tetap sehat. Aminullah juga mengajak masyarakat menggunakan media sosial secara produktif dan bermartabat serta mendukung langkah tegas aparat penegak […]

Jakarta — Publik dihebohkan dengan viralnya video seorang perwira polisi, AKP Ramli, yang memamerkan mobil mewah jenis Jeep Rubicon menggunakan pelat nomor palsu. Aksi tersebut menuai kritik tajam dari masyarakat di tengah upaya Polri menegakkan disiplin dan memberantas gaya hidup hedon di kalangan anggotanya. Komisioner Kompolnas Mohammad Choirul Anam menilai tindakan AKP Ramli tidak mencerminkan sikap seorang aparat penegak hukum. Ia menegaskan bahwa Polri memiliki aturan tegas yang melarang anggotanya memamerkan kemewahan, sesuai Peraturan Kapolri Nomor 7 Tahun 2022 tentang […]