Jakarta — Pemerintah memastikan harga tiket pesawat akan turun hingga 13–14 persen selama periode libur panjang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025–2026. Kebijakan ini diumumkan oleh Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), sebagai bagian dari upaya menjaga daya beli masyarakat dan mendorong pergerakan ekonomi nasional. “Kami berupaya agar harga tiket pesawat bisa turun saat libur panjang, seperti Nataru dan Lebaran,” ujar AHY di Jakarta, Selasa (22/10/2025). Menurut AHY, penurunan harga tiket ekonomi domestik ini dilakukan […]
Tag: pemerintah
Peringati 10 Tahun Hari Santri, Pemerintah Angkat Peran Santri dalam Pembangunan Nasional
Jakarta — Pemerintah memperingati Hari Santri Nasional ke-10 pada 22 Oktober 2025, yang pertama kali dideklarasikan oleh Presiden Joko Widodo pada 22 Oktober 2015. Tahun ini, Kementerian Agama RI mengusung tema “Mengawal Indonesia Merdeka, Menuju Peradaban Dunia”, yang menegaskan peran santri sebagai benteng moral dan spiritual bangsa sekaligus bagian dari kemajuan peradaban global. Penetapan Hari Santri bermula dari kunjungan Presiden Jokowi ke Pondok Pesantren Babussalam, Malang, pada tahun 2014 untuk mengenang semangat jihad para santri dan ulama dalam mempertahankan kemerdekaan […]
Legal dan Terlindungi, Penambang Minyak Rakyat Kini Dapat Kepastian Hukum dari Pemerintah
Pagi itu di Desa Mekar Sari, suara mesin pompa minyak terdengar lembut di sela pepohonan karet. Udara lembap bercampur aroma khas minyak mentah, sementara beberapa warga tampak sibuk bekerja di sekitar sumur kecil yang menjadi tumpuan hidup mereka. Namun kali ini, langkah mereka terasa lebih ringan. “Sekarang kami bisa kerja tanpa rasa takut,” kata Joko Mulyo, penambang minyak rakyat yang telah bertahun-tahun bergantung pada sumur di desanya, Jumat (17/10/2025). Legalisasi Penambangan Rakyat Lewat Aturan Baru Dulu, setiap kali menyalakan pompa, […]
Satu Tahun Prabowo-Gibran, Seskab Teddy Sebut Sudah Banyak Program Pemerintah Dirasakan Rakyat
Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya menyatakan banyak capaian pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka dalam satu tahun terakhir telah dirasakan langsung oleh masyarakat. Dia menegaskan, pemerintah berkomitmen memperluas program-program yang berdampak pada peningkatan kesejahteraan rakyat. “Banyak sekali masyarakat sudah merasakan apa yang pemerintah dalam satu tahun ini laksanakan. Tentunya ini harus mengarah jauh lebih baik lagi, dan ke depannya kita sama-sama semua mengharapkan, tentunya sesuai dengan cita-cita Bapak Presiden, masyarakat seluruh rakyat Indonesia tanpa terkecuali,” kata Teddy dikutip dari siaran […]
Pemerintah Salurkan BLTS Rp300 Ribu per Bulan untuk 35 Juta Keluarga Mulai 20 Oktober 2025
Jakarta – Pemerintah akan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Sementara (BLTS) sebesar Rp300.000 per bulan kepada 35,04 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) mulai Senin, 20 Oktober 2025. Bantuan ini diberikan selama tiga bulan, Oktober hingga Desember, sehingga setiap keluarga akan menerima total Rp900.000 sekaligus. Sekretaris Kabinet, Letkol Teddy Indra Wijaya, menjelaskan bahwa penyaluran BLTS dilakukan melalui bank Himbara dan PT Pos Indonesia. Bantuan ini merupakan bagian dari strategi pemerintah untuk menjaga daya beli masyarakat dan berasal dari efisiensi anggaran pemerintah Presiden […]
Dukung Program Pemerintah, Kapolri: Buruh dan Polri Bersinergi Jaga Stabilitas Kamtibmas
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menegaskan bahwa, elemen buruh dan Polri bersinergisitas dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Sigit menekankan, dengan terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan damai, maka hal tersebut bakal berpengaruh terhadap pertumbuhan perekonomian sehingga terwujudnya peningkatan kesejahteraan masyarakat Indonesia. Hal tersebut disampaikan Sigit saat menghadiri undangan sekaligus memberikan sambutan di acara Apel Akbar Kebangsaan Buruh Indonesia di Lapangan Botanical Jababeka, Bekasi, Rabu (15/10/2025). “Tentunya tadi kita sepakat bahwa buruh Polri bersinergi untuk bisa menjaga stabilitas Kamtibmas mewujudkan keamanan […]
Cegah Mutu Beras Menurun, Pemerintah Siapkan 100 Gudang Baru dan Galakkan Lumbung Pangan Desa
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi memastikan pemerintah melakukan upaya mencegah mutu atau kualitas beras menurun, khususnya menjelang masa panen raya. Dia mengatakan Kementerian Pertanian (Kementan) dan Perum Bulog fokus memperbaiki manajemen penyimpanan beras. “Sebagai sebuah hal yang memang seperti itu memang menjadi fokus Kementan maupun teman-teman di Bulog bagaimana memperbaiki manajemen penyimpanan,” kata Prasetyo di Jalan Kertanegara IV Jakarta Selatan, Minggu (12/10/2025). Dia mengakui bahwa saat ini gudang-gudang penyimpanan beras perlu perbaikan. Prasetyo mengatakan pemerintah akan membangun 100 gudang baru karena jumlah produksi […]
Industri Kripto Inggris Terbelah Soal Rencana Pemerintah Simpan Bitcoin Sitaan USD 7 Miliar
Jakarta — Pemerintah Inggris dikabarkan mempertimbangkan untuk menyimpan sebagian dari 61.000 Bitcoin (BTC) hasil sitaan senilai sekitar USD 7 miliar (Rp 116 triliun) sebagai cadangan strategis negara. Namun, rencana ini memicu perdebatan di kalangan pelaku industri kripto Inggris. Dikutip dari Yahoo Finance, Minggu (5/10/2025), aset tersebut berasal dari penyitaan tahun 2018 terkait kasus penipuan investasi asal China. Proses hukum masih berjalan untuk menentukan jumlah kompensasi bagi para korban, sementara pemerintah menghadapi defisit anggaran hingga USD 67 miliar (Rp 1.111 triliun). […]
Demo Gen Z di Maroko Tuntut Pemerintah Diganti
Liputan6.com, Rabat – Kelompok yang memimpin gelombang protes massal di Maroko pada Jumat (3/10/2025) menuntut dilakukannya pergantian pemerintah. Tuntutan itu muncul setelah demonstrasi baru menuntut reformasi di sektor kesehatan dan pendidikan berlangsung di seluruh kerajaan pada Kamis (2/10), hari keenam berturut-turut aksi protes yang sebagian besar damai namun diselingi kekerasan. Tiga orang dilaporkan tewas sejauh ini. “Kami menuntut agar pemerintahan saat ini dicopot karena gagal melindungi hak-hak konstitusional rakyat Maroko dan tidak mampu menanggapi tuntutan sosial mereka,” ujar kelompok protes […]
Puan Dorong Pemerintah Segera Terbitkan Perpres Tata Kelola MBG: Perlu Evaluasi Total
Liputan6.com, Jakarta – Ketua DPR RI Puan Maharani meminta evaluasi total terhadap pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG), menyusul insiden keracunan massal yang menimpa ribuan siswa di sejumlah daerah dalam dua bulan terakhir. Puan juga mendorong pemerintah segera menerbitkan Peraturan Presiden (Perpres) sebagai payung hukum tata kelola program prioritas Presiden Prabowo Subianto itu. “Terkait dengan MBG, tentu saja karena ini kepentingannya untuk anak-anak generasi penerus bangsa. Bahkan bapak presiden pun sudah menyampaikan bahwa ini satu program yang sangat penting bagaimana […]
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memastikan seluruh biaya layanan kesehatan bagi santri korban runtuhnya mushala Pondok Pesantren (Ponpes) Al Khoziny Sidoarjo ditanggung pemerintah.
Sidoarjo – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memastikan seluruh biaya layanan kesehatan bagi santri korban runtuhnya mushala Pondok Pesantren (Ponpes) Al Khoziny Sidoarjo ditanggung pemerintah. Menurut Khofifah, biaya pengobatan di RSUD Sidoarjo akan ditanggung Pemkab Sidoarjo, sementara layanan kesehatan di rumah sakit swasta ditanggung Pemprov Jatim. Dinas Kesehatan Jatim juga telah berkoordinasi dengan tiga rumah sakit rujukan, yakni RSUD Sidoarjo, RS Islam Siti Hajar, dan RS Delta Surya. Khofifah menegaskan evakuasi korban terus dilakukan oleh Basarnas, BPBD, TNI, dan […]
Kementerian Pertanian (Kementan) memberikan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Temanggung – Kementerian Pertanian (Kementan) memberikan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi Jawa Tengah atas capaian produktivitas sektor peternakan yang tinggi. Dirjen Kesehatan Hewan Kementan, Hendra Wibawa, menyebut Jawa Tengah menjadi penyumbang daging terbesar kedua di tingkat nasional. Kontribusi tersebut berasal dari produk peternakan sapi, kambing, domba, hingga unggas. Hendra menilai sektor unggas di Jateng sudah mencukupi kebutuhan dalam negeri bahkan diekspor, namun produksi sapi dan susu masih perlu ditingkatkan. Menurutnya, sektor peternakan berperan strategis dalam ketahanan pangan sekaligus pertumbuhan ekonomi. Peningkatan […]














