Kebakaran melanda rumah dua lantai di Jalan Pademangan Raya, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara, Rabu (15/10/2025). Sebanyak empat orang tewas terpanggang. “Ada empat orang korban meninggal dunia dalam kebakaran ini,” kata Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Mohamad Yohan. Kebakaran tersebut terjadi pukul 03.55 WIB. Objek yang terdampak adalah tiga rumah tinggal berlantai dua yang ditempati tiga kepala keluarga dengan sembilan jiwa. 11 Mobil Damkar Dikerahkan Sebanyak 11 unit mobil pemadam kebarakan (damkar) dikerahkan untuk memadamkan api. […]
Tag: pademangan
Dugaan Awal Penyebab Kebakaran Hebat di Pademangan Tewaskan 4 Orang Termasuk Ibu Hamil
Kebakaran melanda rumah dua lantai di Jalan Pademangan Raya, Jakarta Utara, Rabu (15/10/2025) dini hari. Empat orang dilaporkan meninggal dunia. Korban di antaranya ibu hamil dan anak-anak. Terkait kejadian ini, polisi turut tangan melakukan penyelidikan untuk mengungkap penyebab kebakaran. “Pihak kepolisian akan turun menyelidiki penyebab kebakaran, dan kami akan berkordinasi dengan Puslabfor Mabes Polri,” kata Kapolsek Pademangan Kompol Immanel Sinaga dalam keterangannya, Rabu (15/10/2025). Dia menyebut, sejumlah saksi telah dimintai keterangan. Menurut mereka, api diduga berasal dari pembakaran kabel bekas AC yang kemudian menyambar […]