Fermin Lopez dan Barcelona segera menandatangani kontrak baru. Gelandang 22 tahun itu menegaskan niatnya bertahan selama mungkin di Barca.Fermin Lopez sedang menikmati performa terbaiknya selama di Barcelona pada musim ini. Ia sejauh ini sudah mengoleksi 10 gol dan 10 asis di semua ajang, jadi satu-satunya pemain selain Lamine Yamal yang mengukir dua digit gol dan asis. “Senang rasanya bisa membantu tim dengan gol-gol dan asis. Saya enggak menetapkan target buat diri sendiri, tapi saya tahu karena posisi yang saya mainkan, […]



