Coklat adalah jenis makanan yang terbuat dari tanaman kakao. Coklat terdiri dari beragam jenis, salah satunya adalah coklat hitam. Hal yang membedakan coklat hitam dengan jenis coklat lainnya adalah kandungan tanaman kakao yang digunakan sebagai bahan dasar. Coklat biasa yang banyak tersedia di pasaran biasanya sudah dicampur susu dan gula serta hanya mengandung 10% tanaman kakao. Sementara pada coklat hitam, kandungan kakao murni lebih banyak, yaitu antara 35–85%. Kandungan Nutrisi Coklat Hitam Coklat hitam mengandung beragam kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan […]

Labu madu (Cucurbita moschata) banyak dibudidayakan di daerah Asia, Amerika Selatan dan Amerika Tengah. Rasa buah ini manis dan teksturnya yang lembut. Selain memiliki cita rasa yang lezat, buah ini mengandung berbagai nutrisi yang baik bagi tubuh. Meski begitu, untuk mendapatkan manfaat labu madu, buah ini harus dikonsumsi dengan jumlah dan cara yang tepat. Hal ini penting agar manfaat yang ada di dalamnya bisa dirasakan secara optimal. Labu Madu dan Manfaatnya Labu madu mengandung serat, antioksidan, vitamin C, vitamin A, […]

Kandungan gizi kentang memang tidak perlu diragukan lagi. Selain nyaris tidak mengandung lemak, kalori pada kentang tergolong rendah. Satu buah kentang rebus, baik jenis kentang biasa ataupun kentang hitam, ukuran sedang (100 gram) mengandung hanya sekitar 90 kalori. Selain itu, kentang juga mengenyangkan sehingga membuat Anda lebih bisa menahan diri untuk makan lebih banyak. Oleh karena itu, kentang biasanya menjadi menu karbohidrat utama untuk diet. Berbagai Kandungan Gizi Kentang Kandungan gizi kentang terdiri dari nutrisi makro maupun mikro. Nutrisi makro berarti nutrisi yang dibutuhkan tubuh […]

Tubuh manusia mengalami penuaan seiring pertambahan usia. Salah satu efek penuaan yang dapat terjadi adalah penurunan fungsi otak dan kemampuan daya ingat. Untuk memperlambat proses penuaan dan menjaga fungsi otak, Anda disarankan untuk mengonsumsi makanan dan vitamin untuk otak. Jenis Vitamin yang Tepat untuk Otak Ada tiga nutrisi penting yang sering disebut-sebut sebagai komponen utama vitamin untuk otak, yaitu: Vitamin B kompleks Vitamin B sangat bermanfaat dalam menunjang kesehatan sistem saraf dan fungsi otak. Vitamin B dibutuhkan untuk menghasilkan zat kimia pada otak (neurotransmitter) yang […]

Ada berbagai alasan mengapa tak sedikit orang gemar makan telur, mulai dari kandungan nutrisinya yang melimpah, harganya yang murah, hingga mudah diolah menjadi aneka hidangan lezat. Dalam sebutir telur, terkandung 70–75 kalori. Sekitar 15 kalori berasal dari putih telur dan sisanya atau 55 kalori dari kuning telur. Selain itu, kuning telur mengandung sekitar 185 miligram kolesterol dan 4,5 miligram lemak. Kolesterol dan lemak inilah yang membuat kuning telur ditakuti oleh banyak orang. Manfaat Kuning Telur Meski mengandung kolesterol dan kalori yang cukup tinggi, kuning […]

Putih telur mengandung 90% air dan 10% protein, serta mineral dan vitamin meski dalam jumlah kecil. Dibandingkan dengan kuning telur, putih telur memiliki lebih sedikit kalori dan lemak. Komposisi kandungan ini membuat putih telur dapat memberikan banyak manfaat bagi kesehatan. Beragam Manfaat Putih Telur Berikut ini adalah beberapa manfaat putih telur yang bisa diperoleh dengan cara mengonsumsinya: 1. Menurunkan dan menjaga berat badan Putih telur bisa menjadi pilihan makanan bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan atau menjaga berat badan ideal. […]

Ubi ungu banyak diolah menjadi berbagai makanan dan camilan lezat. Jenis ubi yang masih satu keluarga dengan kentang ini kaya akan serat, protein, kalium, fosfor, dan biotin. Ubi ungu juga diketahui rendah kalori dan mengandung beragam vitamin, seperti vitamin A, vitamin B, dan vitamin C. Selain itu, ubi ungu juga merupakan sumber beta karoten yang baik dan tinggi antioksidan. Beragam Manfaat Ubi Ungu Dengan beragam kandungan nutrisi yang ada di dalamnya, tidak heran bila ubi ungu dapat memberikan banyak manfaat bagi tubuh. Berikut ini […]

Jagung (Zea mays) telah menjadi makanan pokok bagi sebagian masyarakat di Indonesia. Rasanya yang gurih dan manis, membuat jagung banyak diolah menjadi berbagai jenis makanan dan minuman. Bahkan, jagung juga digunakan sebagai bahan dasar untuk membuat tepung jagung dan minyak jagung. Di balik kegunaannya yang beragam, jagung juga menawarkan beragam manfaat bagi tubuh. Manfaat Jagung bagi Kesehatan Berkat kandungan nutrisinya yang melimpah, ada beragam manfaat jagung untuk kesehatan yang dapat Anda peroleh, yaitu: 1. Mengatasi konstipasi Jagung kaya akan kandungan serat tidak larut yang […]

Ikan lele merupakan salah satu bahan makanan andalan masyarakat Indonesia. Jenis ikan ini kerap diolah menjadi berbagai jenis makanan, baik dengan cara digoreng, dibakar atau diolah dengan bahan rempah sesuai selera Anda. Tak hanya kelezatannya, ikan lele juga dikenal sebagai salah satu jenis ikan air tawar dengan kandungan nutrisi yang tak kalah dari makanan laut lain, seperti ikan tuna dan salmon. Ikan lele juga memiliki kandungan merkuri yang rendah karena umumnya dibudidayakan dengan metode ternak. Manfaat Ikan Lele untuk Kesehatan Berbagai kandungan nutrisi yang terdapat dalam […]

Kalsium di perlukan tubuh untuk membangun kekuatan tulang dan gigi, serta menjaga kerja jantung otot dan saraf tetap sehat. Meski demikian, kebutuhan kalsium setiap orang berbeda-beda. Anak dengan usia 0–9 tahun membutuhkan sekitar 200–1.000 mg kalsium perharinya. Sementara kelompok usia 10 hingga 50 tahun ke atas membutuhkan sekitar 1.000–1.200 mg kalsium setiap harinya. Anak dengan usia 0–9 tahun membutuhkan sekitar 200–1.000 mg kalsium perharinya. Sementara kelompok usia 10 hingga 50 tahun ke atas membutuhkan sekitar 1.000–1.200 mg kalsium setiap harinya. […]

Kebiasaan mengonsumsi makanan tidak sehat merupakan salah satu faktor risiko utama munculnya berbagai penyakit kronis, mulai dari diabetes, penyakit jantung, hingga kanker. Risiko ini akan semakin tinggi jika Anda juga sering merokok, minum minuman beralkohol, dan jarang olahraga. Agar kesehatan tubuh lebih terjaga dan bisa terhindar dari berbagai penyakit tersebut, Anda perlu mulai menjalani gaya hidup sehat. Salah satu caranya adalah dengan membatasi atau menghindari makanan tidak sehat dan memperbanyak konsumsi makanan sehat setiap hari.  Makanan Tidak Sehat dan Beragam Jenisnya Berikut […]

Pepaya adalah buah yang mudah untuk ditemui di Indonesia dan dijual dengan harga yang terjangkau. Buah pepaya memiliki manfaat yang sangat beragam untuk kesehatan, mulai dari melancarkan pencernaan, memelihara kesehatan mata, sampai meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Manfaat pepaya untuk kesehatan tersebut bisa didapat berkat variasi nutrisi yang ada di dalamnya. Berikut ini adalah nutrisi yang ada di dalam buah pepaya: Selain beragam vitamin dan mineral di atas, pepaya juga mengandung beragam antioksidan, seperti likopen. Berbagai nutrisi tersebut juga terkandung di dalam pepaya muda. […]