Strategi berhemat uang biasanya berfokus pada alokasi upah yang didapat per bulan untuk mencapai tujuan dari keuangan yang diinginkan. Namun, terkadang selama proses berhemat, perasaan berat menahan uang keluar untuk membeli barang yang disukai terasa sangat sulit. Ada banyak orang yang tidak dapat menikmati masa-masa penghematan karena harus memotong pengeluaran yang cukup banyak agar uang tabungan yang dialokasikan dapat segera memenuhi target yang ditentukan. Padahal menggunakan sebagian uang dari upah Anda untuk sesuatu yang Anda sukai tidak akan menjadi masalah. Chris Browning dari Popcorn Finance […]
Tag: maju,
Bebas Bokek di Akhir Bulan, Intip Lagi Cara Pengelolaan Uang Ini!
Sudah tanggal 20an nih, artinya kita telah memasuki periode tanggal tua atau akhir bulan. Bagi sebagian orang pekerja maupun pelajar, akhir bulan menjadi momok yang menakutkan karena keuangan mulai menipis bahkan mungkin ada yang sampai habis. Makanya, kita pasti sering berharap tanggal gajian segera datang atau kiriman uang dari orang tua segera masuk. Sebenarnya drama bokek di akhir bulan bisa dicegah, bila sedari awal pengeluaran diatur dengan baik. Tidak peduli seberapa besar penghasilan atau uang jajan kamu, kalau tidak mengelola […]
Masih Bingung Rencanakan Keuangan Buat Masa Depan? Begini Caranya
Rencana keuangan tentu penting adanya untuk mencapai tujuan finansial yang sukses. Tanpa rencana dan tujuan tersebut, seseorang berarti tidak bisa mencapai mimpinya di kemudian hari. Salah satu rahasia untuk merencanakan keuangan yang sukses adalah membuat daftar tujuan terkait finansial. Selain itu, memecah tujuan jangka panjang menjadi tujuan jangka kecil dapat mencegah seseorang kewalahan. Hal itu kemudian akan membuat tujuan jangka panjang dapat tercapai Bagaimana Menetapkan Tujuan Keuangan? Dilansir dari laman The Financial Express, Rabu (24/11/2021), menetapkan tujuan keuangan tidak jauh dari membuat daftar yang […]
Serunya Financial Fitness Gym, Ada Spot Foto hingga Kedai Kopi
Mencapai sehat finansial di usia muda bukanlah hal yang tidak mungkin. Aksi pengelolaan keuangan bagi generasi muda kini turut ditunjang dengan kehadiran sederet gagasan menarik, satu di antaranya melalui Financial Fitness Gym. Inisiatif oleh Nyala OCBC NISP ini memperkenalkan gym finansial yang layaknya pusat kebugaran, namun untuk melatih dan memperkuat fondasi keuangan. Pengemasan konsep ini terwujud dalam arena gym bernuansa industrial dan menyematkan elemen modern lainnya. “Karena Surabaya memiliki indeks pembangunan manusia cukup tinggi, yaitu 82 persen dan kami melihat pertumbuhan ekonomi Surabaya cukup tinggi. Sangat […]
Finansial adalah Urusan Keuangan, Jenis dan Instrumennya
Finansial adalah istilah yang sangat dekat dengan keuangan. Mempelajari finansial adalah dasar dari ilmu ekonomi. Ketika seseorang kehabisan uang, ia biasanya mengatakan ia sedang memiliki masalah finansial. Sementara uang adalah alat pembayaran yang sah yang digunakan untuk penyelesaian transaksi, finansial mengacu pada alokasi aset dan pengelolaan sumber daya moneter. Dalam ekonomi, finansial adalah salah satu subjek utama yang dipelajari. Finansial adalah fungsi dalam keuangan yang bertanggung jawab untuk memperoleh, mengelola, dan merencanakan pengeluaran dana untuk berbagai aset. Finansial adalah subjek yang luas untuk dipelajari. […]
Pasangan Punya Penghasilan Lebih Besar? Para Pria Jangan Minder
Wanita di dunia modern, memiliki banyak keterampilan dan skill sehingga bisa sukses di segala bidang. Namun hal ini mungkin membuat sebagian pria merasa cemas. Norma gender sosial tradisional menyarankan bahwa laki-laki harus menjadi pencari nafkah dalam hubungan. Perempuan tidak dibangun untuk menjadi lebih sukses daripada laki-laki. Satu-satunya cara untuk melewati titik rasa sakit ini adalah membicarakannya dengan pasangan Anda Namun, ada strategi praktis yang dapat membantu pasangan yang bergulat dengan ketidakseimbangan ini. Cara Menyamakan Kedudukan Finansial Menemukan cara untuk menyamakan kedudukan finansial sehingga […]
Saran Pakar Hindari Pola Pikir Soal Uang Ini Selama Pandemi
Keuangan di tengah pandemi menjadi salah satu yang menjadi pertimbangan yang harus diperhatikan. Keputusan keuangan harus dipilih meskipun berada di situasi yang tidak pasti. Membuat langkah-langkah keuangan yang tepat menjadi tantangan baru, apalagi jika Anda merupakan salah satu orang yang terkena dari dampak COVID-19. Pengeluaran yang dikeluarkan begitu banyak, tetapi pemasukan yang diterima justru semakin berkurang. Pembagian untuk setiap kebutuhan tidak lagi sama dengan sebelum adanya pandemi. Mengingat banyak ketidakpastian yang terjadi, alokasi untuk dana darurat memiliki peran yang sangat […]
Penting, Ini Manfaat Memiliki Dana Darurat Ketika Berkeluarga
Dana darurat menjadi sangat penting dalam pengelolaan keuangan. Apalagi bagi kamu yang sudah berkeluarga. Pasalnya, dana darurat memiliki banyak manfaat dan bisa mempersiapkan masa depan dengan baik. Dilansir dari berbagai sumber, berikut manfaat dari dana darurat Sakit Tidak ada waktu yang pasti kapan kita akan sakit. Maka dari itu, untuk memberikan proteksi sangat penting untuk memiliki asuransi. Namun, asuransi saja tidak cukup, mengingat ada saja tagihan medis yang tidak tertutup oleh asuransi. Maka dari itu, penting memiliki dana darurat yang […]
4 Resolusi Tahun Baru Agar Memiliki Finansial yang Stabil di Tahun 2022
Uang tidak bisa membeli kebahagiaan. Tapi itu pasti bisa membeli kehidupan yang sedikit lebih baik dan bisa mengurangi kekhawatiran Anda. Setiap orang yang harus menanggung beban berat dari pandemi yang disebabkan oleh COVID akan setuju dengan dalam hal ini. 1. Tetapkan tujua Sebelum membeli produk yang tidak bisa Anda tolak sama sekali, pastikan rekening bank Anda mencapai tujuan tertentu. Dan sebelum mencapainya, bertahan dan bekerja keras lah menuju tujuan tersebut. Ini bisa berupa jumlah kecil atau besar, periksa kantong Anda dan atur […]
5 Tips Sehatkan Finansial di 2022
Setelah melewati beragam masalah dan kejadian selama setahun terakhir, awal tahun menjadi momen yang cocok untuk mengevaluasi diri. Bukan hanya tentang pencapaian semata, tetapi finansial pun perlu diperhatikan. Hal itu dilakukan tentu demi meraih kesuksesan finansial selama setidaknya setahun ke depan. Mungkin sudah menjadi rutinitas bagi orang yang biasa melakukannya tiap tahun. Namun, bagi orang yang belum terbiasa merencanakan finansial tentu akan merasa bingung harus memulai dari mana. Oleh karena itu, tips-tips meningkatkan keuangan di tahun baru ini mungkin akan sedikit membantu. Menganalisis Anggaran […]
TERLANJUR MEMINJAM KEPADA RENTENIR? INI DIA HAL-HAL YANG DAPAT KAMU LAKUKAN!
Kebutuhan ada kalanya datang secara tidak terduga sehingga kita membutuhkan dana yang cepat untuk memenuhinya, misalnya saja kebutuhan dana untuk tindakan operasi kesehatan yang mencesak, biaya perbaikan kendaraan karena mengalami kecelakaan, biaya perbaikan rumah yang terkena bencana gempa bumi dan lain-lain. Ketika dihadapkan pada kondisi tersebut, pastinya yang terlintas di benak Sobat Sikapi adalah mendapatkan pinjaman dana yang mudah dan cepat. Untuk memenuhi kebutuhan dana tersebut, masih banyak sebagian dari masyarakat kita yang mengambil jalan pintas dengan menggunakan jasa dari rentenir […]
ALAT PEMBAYARAN MAKIN BERKEMBANG, TRANSAKSI MAKIN MUDAH, MAKIN BIJAK MENGELOLANYA
Kalian pasti udah familiar dan selalu bertransaksi menggunakan “Uang” kan. Nah udah jadi pengetahuan umum nih, bahwa uang dalam ilmu ekonomi tradisional didefinisikan sebagai setiap alat tukar yang dapat diterima secara umum. Alat tukar itu dapat berupa benda apapun yang dapat diterima oleh setiap orang di masyarakat dalam proses pertukaran barang dan jasa. Tetapi apakah kalian sudah tau bagaimana evolusi uang hingga bentuknya gak terlihat lagi alias gak ada fisiknya alias cashless seperti sekarang? Jauh sebelum mengenal uang, manusia sudah melakukan transaksi dengan menggunakan praktik barter yaitu, pertukaran barang dan/ atau […]