Wuling Motors menegaskan komitmennya untuk menjadikan Indonesia sebagai hub ekspor kendaraan setir kanan ke pasar global. Hal ini disampaikan langsung oleh President Director Wuling Motors, Tang Wenshen, dalam perayaan ulang tahun ke-8 Wuling di pabrik mereka di Cikarang, Jawa Barat. Dalam sambutannya, Tang menyatakan bahwa Indonesia tidak hanya menjadi pasar penjualan, tetapi juga pusat produksi kendaraan, termasuk mobil listrik. “Wuling Indonesia akan jadi hub pusat kendaraan setir kanan agar bisa diekspor ke pasar global,” ujarnya. Pabrik Wuling di Cikarang kini […]

Gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK) mulai melanda industri motor listrik di tengah ketidakpastian pencairan subsidi kendaraan listrik dari pemerintah. Sejumlah pabrikan dikabarkan mulai merumahkan atau memberhentikan karyawan akibat penurunan kapasitas produksi. Ketua Umum Asosiasi Industri Sepeda Motor Listrik Indonesia (AISMOLI), Budi Setiyadi, mengungkapkan bahwa PHK sudah mulai terjadi di sejumlah pabrik motor listrik. “Saya tidak tahu apakah dirumahkan atau PHK, tapi pengurangan pegawai sudah ada karena kapasitas berkurang dan beban gaji tinggi,” ujarnya kepada CNBC Indonesia, Selasa (1/7/2025). Meski demikian, […]

Merek kendaraan listrik Ofero turut hadir di Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2025 yang berlangsung di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, 19 Juni-13 Juli. Ofero menawarkan sepeda dan motor listrik dengan banderol terjangkau mulai Rp 3 – 4 jutaan.“Melalui kehadiran di PRJ, kami ingin mengajak lebih banyak orang untuk mengenal langsung produk Ofero, dan membuktikan sendiri bahwa kendaraan listrik sudah sangat relevan dengan kebutuhan harian masyarakat,” kata Training Manager Ofero Indonesia, Deby Setiabudi, dalam keterangan resminya. Beberapa model kendaraan listrik yang ditawarkan Ofero […]

Penjualan mobil listrik tipe battery electric vehicle (BEV) di Indonesia terus mengalami peningkatan signifikan, dengan pangsa pasar naik dari 1,7% pada 2023 menjadi 5% di 2024. Berdasarkan riset Populix berjudul Electric Vehicles in Indonesia: Consumer Insights and Market Dynamics, faktor utama yang mendorong masyarakat membeli mobil listrik bukanlah harga, melainkan aspek lingkungan. Sebanyak 67% responden menyatakan alasan utama membeli BEV adalah bebas polusi udara. Selain itu, 60% memilih karena bebas polusi suara atau suara mesin yang senyap, dan 54% karena […]

Karawang, 29 Juni 2025 — Presiden RI Prabowo Subianto menghadiri acara groundbreaking Ekosistem Industri Baterai Listrik Terintegrasi Konsorsium ANTAM-IBC-CBL di Kawasan Artha Industrial Hills (AIH), Karawang, Jawa Barat, Minggu (29/6). Dalam pidatonya, Prabowo sempat terkejut melihat kehadiran pengusaha Tomy Winata, pemilik Artha Graha Group, dan langsung menyapanya di tengah pidato. “Memang biasanya saya tidak mau ada… TW ada di sini… Muka familiar, jadi, harus saya sapa juga,” ujar Prabowo, sembari menunjuk Tomy Winata yang kemudian berdiri dan memberi salam hormat. […]

Presiden Prabowo Subianto menyatakan bahwa Indonesia membutuhkan waktu paling lama enam tahun untuk mencapai swasembada energi. Liputan6.com, Jakarta Presiden Prabowo Subianto menyatakan bahwa Indonesia membutuhkan waktu paling lama enam tahun untuk mencapai swasembada energi. Salah satu kunci utamanya adalah pengembangan teknologi baterai untuk menyimpan daya listrik dari pembangkit tenaga surya. Pernyataan ini disampaikan Prabowo saat memberikan sambutan dalam acara peresmian Groundbreaking Ekosistem Industri Baterai Kendaraan Listrik Terintegrasi yang merupakan kerja sama antara Konsorsium ANTAM, Indonesia Battery Corporation (IBC), dan CBL […]

Presiden Prabowo Subianto meresmikan pengoperasian dan pembangunan energi terbarukan di 15 Provinsi, Kamis (26/6/2025). Peresmian dilakukan secara virtual melalui video conference dari Provinsi Bali. Adapun salah satu yang diresmikan yakni, Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Belawan Ijen Unit 1, Bondowoso, Jawa Timur. Selain itu, diresmikan juga peningkatan produksi minyak 30 barel Blok Cepu serta groundbreaking 5 PLTP di Indonesia. “Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, pada siang hari ini Kamis, 26 Juni 2025 saya Prabowo Subianto, Presiden Republik Indoneisa, meresmikan pengoperasian dan pembangunan energi terbarukan di […]

Ajang balapan Formula E Sarinah Jakarta E-Prix 2025 sukses digelar di kawasan Ancol, Jakarta Utara sebagai bagian dari musim ke-11 ABB FIA Formula E World Championship. Balapan kali ini menampilkan mobil balap listrik generasi terbaru, Gen3 Evo, yang mampu mencapai kecepatan hingga 322 km/jam dan berakselerasi dari 0 ke 100 km/jam dalam waktu kurang dari dua detik. Chief Technology Officer Formula E, Dan Cherowbrier, menyampaikan tantangan terbesar dalam penyelenggaraan balapan ini adalah menghadapi kelembapan udara akibat perubahan iklim, khususnya di […]

Perusahaan teknologi asal Tiongkok, Omoway, resmi hadir di Indonesia dengan membawa inovasi motor listrik canggih yang mampu berjalan sendiri tanpa dikemudikan. Omoway mendirikan kantor pusat (HQ) di Jakarta sebagai pusat produksi dan pengembangan motor listrik (EV motorcycle) pertama mereka di dunia. Todd He, Founder Omoway, menyatakan bahwa Indonesia menjadi pangkalan utama untuk memimpin industri motor listrik generasi 3.0. Salah satu model unggulan, X, yang akan diproduksi dan diuji coba di Indonesia, memiliki desain bongsor menyerupai jetski dengan bagian depan yang […]

Nissan tengah mempertimbangkan untuk meluncurkan sedan listrik N7 di Jepang, setelah sukses besar di pasar Tiongkok. Dikembangkan bersama mitra lokalnya, Dongfeng, mobil bertenaga baterai ini menjadi model pertama Nissan yang sepenuhnya dirancang dan diproduksi di China, menandai langkah penting dalam strategi elektrifikasi global perusahaan. Disitat dari Carnewschina, Nissan N7 resmi dijual di Tiongkok pada 27 April 2025 dengan lima varian. Model ini, dibanderol antara 119.900 hingga 149.900 yuan (sekitar Rp270 juta hingga Rp340 juta). Desain eksteriornya menggabungkan estetika modern dengan efisiensi aerodinamis. Sedangkan […]

Produsen mobil listrik asal Tiongkok, BYD, tengah bersiap menantang dominasi produsen otomotif Jepang di segmen mobil mini atau kei car. Perusahaan asal China ini, berencana meluncurkan mobil listrik (EV) berukuran kecil, yang dirancang khusus untuk pasar Negeri Sakura pada paruh kedua 2026. Langkah ini menandai pertama kalinya, BYD merancang model kendaraan yang tidak dijual di pasar domestik Tiongkok. Mobil listrik baru ini akan dijual dengan harga sekitar 2,5 juta yen (sekitar Rp290 juta), lebih murah dibandingkan model BYD Dolphin yang dijual seharga 2,9 […]

Pemerintah resmi membatalkan rencana pemberian diskon tarif listrik sebesar 50 persen untuk bulan Juni dan Juli 2025. Menteri Keuangan Sri Mulyani menyampaikan keputusan ini setelah melakukan rapat koordinasi dengan para menteri terkait. Menurut Sri Mulyani, proses penganggaran untuk program diskon listrik berjalan lebih lambat dari yang diperkirakan sehingga tidak memungkinkan program tersebut dijalankan pada dua bulan mendatang. “Kita sudah rapat di antara para menteri dan untuk pelaksanaan diskon listrik ternyata untuk kebutuhan atau proses penganggarannya jauh lebih lambat. Sehingga kalau […]