Liputan6.com, Jakarta – PT TASPEN (Persero) menegaskan komitmennya dalam memberikan perlindungan sosial bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pejabat Negara. Hal ini diwujudkan melalui penyaluran manfaat Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Tabungan Hari Tua (THT) kepada ahli waris Almarhum Deden Maulana, ASN yang menjadi korban kecelakaan pesawat ATR 42-500. Dalam upacara persemayaman yang digelar Kementerian Kelautan dan Perikanan di Aula Politeknik Ahli Usaha Perikanan, Jakarta, Kamis (22/1/2026), manfaat JKK dan THT diserahkan langsung oleh pihak TASPEN. Hadir dalam prosesi tersebut […]

Liputan6.com, Jakarta – Laporan yang masuk hingga Senin (26/1/2026), pukul 18.30 WIB, Tim SAR gabungan telah berhasil mengevakuasi sebanyak 38 jenazah korban longsor Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jabar. Kepala Kantor SAR Bandung Ade Dian mengatakan, dalam operasi pencarian hari ketiga hari ini hingga pukul 18.30 WIB, telah ditemukan 13 jenazah korban longsor Cisarua. “Jumlah korban yang berhasil dievakuasi hari ini sebanyak 13 jenazah hingga 18.30 WIB, sehingga total korban yang diserahkan berjumlah 38 sejak pertama kali operasi SAR dilaksanakan,” katanya. […]

Liputan6.com, Jakarta – Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming meninjau langsung lokasi bencana banjir bandang dan tanah longsor di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Minggu (25/01/2026). Dalam kunjungannya, Gibran menekankan proses pencarian dan pertolongan korban berjalan maksimal serta kebutuhan dasar warga terdampak terpenuhi. Usai meninjau lokasi longsor, Gibran melanjutkan kunjungan ke posko pengungsian di Balai Desa Pasirlangu untuk memastikan penanganan darurat berjalan optimal serta memberikan dukungan langsung kepada para pengungsi. Pada kesempatan ini, ia menyampaikan keprihatinan mendalam atas musibah […]

Bareskrim Polri mengungkap jumlah korban dugaan penipuan PT Dana Syariah Indonesia (DSI) mencapai sekitar 15 ribu orang. Kasus ini terjadi dalam periode 2018–2025 dan menimpa para lender atau pemilik modal. Direktur Tipideksus Bareskrim, Brigjen Ade Safri Simanjuntak, menjelaskan modus yang digunakan DSI antara lain membuat proyek fiktif dengan mencatut data borrower lama, lalu ditawarkan kembali sebagai proyek baru kepada investor. Kasus ini terungkap saat korban gagal menarik modal dan imbal hasil pada Juni 2025. DSI menjanjikan keuntungan 16–18 persen. Selain […]

Operasi pencarian korban longsor di Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, memasuki hari ketiga. BNPB mengerahkan alat berat, namun kondisi tanah labil menjadi tantangan bagi tim SAR gabungan. Hingga Minggu (25/1/2026), 11 jenazah berhasil ditemukan di Kampung Pasir Kuning dan Pasir Kuda, sedangkan 79 warga masih hilang. Tim DVI Polda Jabar telah mengidentifikasi tujuh jenazah dengan dukungan tenaga medis, forensik, dan teknologi canggih. Kapolres Cimahi AKBP Niko N. Adi Putra menyebut, “Sampai pagi ini, ada 11 ditemukan, 23 selamat, dan 79 masih […]

Liputan6.com, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung, meninjau warga terdampak banjir yang mengungsi di Masjid Jami Baitul Rahmat, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, pada Sabtu (24/1/2026). Tercatat sebanyak 45 kepala keluarga (KK) atau 177 jiwa berada di lokasi pengungsian tersebut. Pramono memastikan penanganan banjir berjalan optimal dan seluruh pengungsi dalam kondisi sehat. “Masyarakat berharap air segera surut. Untuk itu, saya telah memerintahkan Kepala Dinas Sumber Daya Air untuk menambah pompa. Saat ini sudah ada tambahan empat pompa, […]

Polisi menemukan obat dan surat rawat jalan di lantai 25 apartemen influencer Lula Lahfah di Jalan Dharmawangsa, Cipete Utara, Kebayoran Baru, pada Jumat (23/1/2026) malam pukul 18.44 WIB. “Tidak ada tanda tanda penganiayaan, namun ditemukan obat-obatan sama surat rawat jalan dari RSPI,” kata Kepala Seksi (Kasi) Humas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Murodih dalam keterangannya di Jakarta dilansir Antara, Sabtu (24/1/2026). Murodih mengatakan, awalnya saksi curiga dan Lula sakit dengan pintu dalam keadaan terkunci. Terlebih, Lula setelah berobat pada malam sebelumnya. Hingga […]

Sebanyak 90 WNI yang terjerat kasus online scamming di Myanmar dipulangkan melalui jalur Myanmar–Thailand dan tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Kamis (22/1/2026) pukul 05.30 WIB. Mereka langsung mendapat pendampingan sesuai prosedur. Pemulangan ini bagian dari operasi pemerintah menyusul penindakan pusat scamming dan judi online di Myawaddy. Saat ini, 230 WNI lain masih menunggu repatriasi bertahap, dengan prioritas bagi yang membiayai tiket secara mandiri. Kemlu mengingatkan calon pekerja migran untuk selalu mengikuti prosedur resmi demi menghindari risiko penipuan dan masalah hukum. […]

Tim SAR gabungan berhasil menemukan delapan korban kecelakaan pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung, Pangkep, Sulawesi Selatan. Dua jenazah telah teridentifikasi, yakni pramugari Florencia Lolita Wibisono dan staf KKP Deden Maulana. Sisanya masih dalam proses identifikasi oleh tim DVI. Korban ditemukan di radius sekitar 50 meter dari titik penemuan pertama, di medan curam sekitar 250 meter di bawah puncak. Evakuasi dilakukan dengan metode jetring, sambil menunggu kondisi cuaca mendukung untuk pengangkutan helikopter. Tim SAR kini membagi area pencarian menjadi delapan […]

Anak perempuan seorang influencer berinisial H, yakni C, diduga menjadi korban perundungan dan pelecehan seksual oleh teman SMP-nya, R, di salah satu SMP Negeri Jakarta Timur. Peristiwa ini bermula saat R mengajak C merayakan Tahun Baru, namun H membawa C ke Yogyakarta. Setelah liburan, C mulai terlihat murung dan menangis, hingga akhirnya mengungkap niat R yang diduga ingin membiusnya. Saat dikonfrontasi, R mengaku “hanya bercanda.” Tak hanya itu, R juga diduga membahas hal tidak pantas tentang kakak C di grup […]

Anak perempuan influencer berinisial H, yakni C diduga menjadi korban perundungan (bullying) dan pelecehan seksual oleh teman sekolahnya di salah satu SMP Negeri Jakarta Timur. Peristiwa bermula ketika salah satu teman anaknya berinisial R diduga mengajak C mentambut tahun baru bersama. “Nah kebetulan di tahun baru kemarin itu saya punya ‘plan‘, saya bawalah ke Yogya. Nah pas ke Yogya akhirnya anak saya lebih milih pergi sama saya. Anak saya masih belum tahu rencananya dia (R),” kata H saat dikonfirmasi di Jakarta dilansir Antara, Rabu […]

Liputan6.com, Jakarta – Korban kasus dugaan penipuan wedding organizer (WO) Ayu Puspita nyatanya masih terus bertambah. Polisi mencatatkan, sudah ada ratusan orang yang melapor dengan nilai kerugian mencapai belasan miliar rupiah. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Budi Hermanto menerangkan, data tersebut dihimpun hingga pertengahan Januari 2026. Berdasarkan rekap data per Senin, 12 Januari 2026, ada sebanyak 24 laporan polisi yang resmi dibuat.Selain itu, 277 pengaduan masyarakat masuk melalui posko pengaduan Ditreskrimum Polda Metro Jaya dan jajaran. “Terkait kasus […]