Polda Metro Jaya menangkap delapan warga negara asing (WNA) dari Malaysia, Australia, dan Cina terkait penyalahgunaan narkoba. Menurut Wadir Narkoba AKBP Dedy Anung, kedelapan WNA diproses sama seperti tersangka lainnya sesuai hukum Indonesia, namun juga didampingi kedutaan masing-masing. “Proses hukumnya tetap mengikuti peraturan yang berlaku di Indonesia, tapi hak-hak WNA tetap dijaga melalui koordinasi dengan kedutaan,” jelas Dedy. Detail kasus dan jenis narkoba yang terkait masih menunggu konfirmasi dari Polres yang menangani penangkapan.
Tag: koordinasi
Aceh Minta Bantuan PBB, Wakil Ketua Komisi I DPR Dave Laksono: Kerja Sama Luar Mesti Koordinasi Pusat
Pemerintah Daerah (Pemda) Aceh resmi melayangkan surat kepada dua lembaga Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) terkait permintaan bantuan untuk penanganan bencana pascabanjir dan longsor. Wakil Ketua Komisi I DPR Dave Laksono menilai, sikap Pemda Aceh adalah langkah baik inisiatif. “Dalam konteks itu, langkah Pemerintah Provinsi Aceh menyurati UNDP dan UNICEF dapat dipahami sebagai inisiatif untuk mempercepat dukungan bagi masyarakat,” ujar Dave kepada wartawan, Selasa (16/12/2025). Kendati demikian, Dave mengingatkan setiap kerja sama internasional mesti melibatkan koordinasi pemerintah pusat terlebih dahulu. “Namun, penting ditegaskan bahwa setiap upaya kerja sama […]
Buronan Internasional Dewi Astutik Ditangkap di Kamboja
Buronan narkoba internasional Dewi Astutik alias “Mami” berhasil ditangkap BNN bersama kepolisian Kamboja di Sihanoukville, Kamboja, Kamis (4/12/2025). Dewi, asal Ponorogo, Jawa Timur, merupakan aktor intelektual penyelundupan 2 ton sabu jaringan Golden Triangle dan Golden Crescent sejak 2023. Dewi merekrut WNI pengangguran sebagai kurir, beroperasi di Laos, Hong Kong, Korea, Brasil, hingga Ethiopia. Ia juga buron Korea Selatan. Penangkapan berlangsung cepat, presisi, dan didukung penuh Atase Pertahanan RI, BAIS TNI, serta koordinasi diplomatik KBRI Phnom Penh. Kepala BNN RI Komjen […]
TNI Airdrop Bantuan untuk Warga Aceh Tamiang yang Terisolasi Banjir
TNI mengerahkan dua pesawat angkut CN-295 A-2904 dan C-130J Super Hercules untuk menyalurkan bantuan melalui metode airdrop ke wilayah Aceh Tamiang yang terisolasi banjir dan longsor. Jalur udara dipilih karena akses darat masih sulit ditembus. Pesawat C-130J melakukan dropping 20 bendel paket bantuan dengan total bobot 2,5 ton. Sementara itu, CN-295 menjatuhkan 90 helibox berisi kebutuhan pokok dan perlengkapan darurat dalam tiga kali penerjunan dengan total 450 kilogram. Pilot C-130J, Letkol Pnb Galuh Yudi, menegaskan pentingnya koordinasi antar pesawat selama […]
Prabowo Prioritaskan BBM dan Listrik untuk Korban Bencana Sumatera
Presiden Prabowo Subianto menegaskan prioritas pemerintah saat ini adalah distribusi BBM ke lokasi terdampak bencana di Sumatera. Menurutnya, BBM sangat dibutuhkan untuk mendukung evakuasi dan bantuan, sementara listrik diperkirakan akan segera pulih. Beberapa desa masih terisolasi, namun Prabowo memastikan pemerintah akan cepat menjangkau daerah-daerah tersebut. Ia juga mengapresiasi kerja keras Polri, TNI, dan BNPB, yang terus tanggap menghadapi bencana, serta menegaskan koordinasi dengan helikopter, pesawat Hercules, dan armada lainnya berjalan maksimal. Prabowo bersyukur cuaca membaik dan menekankan pentingnya menjaga lingkungan […]
Prabowo Minta Kebutuhan Dasar Korban Bencana di Sumatera Dipenuhi
Presiden Prabowo Subianto meminta jajarannya memastikan kebutuhan dasar korban bencana di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat terpenuhi. Hal ini menyusul dampak ekstrem Siklon Tropis Senyar sejak 24 November 2025, yang memicu banjir, banjir bandang, dan tanah longsor, hingga mengganggu transportasi, listrik, dan komunikasi. Menko PMK Pratikno menekankan pentingnya koordinasi antar kementerian dan lembaga untuk keselamatan warga serta pemulihan infrastruktur pascabencana. “Penanganan darurat harus berjalan bersamaan dengan persiapan pemulihan,” ujar Pratikno. Distribusi bantuan terhambat kondisi cuaca, sehingga sebagian besar dikirim […]
Tim Koordinasi Lintas K/L Bahas Kebutuhan Ahli Gizi MBG dan Percepatan SLHS
Tim Koordinasi Lintas Kementerian/Lembaga untuk Penyelenggaraan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) bersama Dewan Pimpinan Pusat Persatuan Ahli Gizi (DPP Persagi) tengah menghitung kebutuhan tenaga ahli gizi untuk Satuan-Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) pengelola program MBG. Para ahli gizi anggota Persagi akan mendapat penugasan untuk mengisi kekurangan tenaga ahli gizi pada SPPG-SPPG di seluruh pelosok Tanah Air. “Saat ini di lapangan terjadi kelangkaan ahli gizi. Akibatnya, banyak dapur MBG tidak bisa beroperasi karena salah satu syarat utama operasional SPPG adalah harus memiliki ahli gizi. Jadi […]
Presiden Prabowo Tegaskan Komisi Reformasi Polri Dibentuk untuk Kajian Menyeluruh, Kapolri Dilibatkan demi Akses dan Koordinasi
Jakarta — Presiden Prabowo Subianto menjelaskan alasan menunjuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai anggota Komisi Reformasi Polri yang baru dibentuk. Menurutnya, keterlibatan Kapolri aktif akan memudahkan proses kajian dan koordinasi antara komisi dan institusi Polri. “Dengan adanya Kapolri yang aktif, saudara-saudara punya akses untuk berdiskusi,” ujar Prabowo saat memberikan arahan kepada anggota Komisi Reformasi Polri di Istana Merdeka, Jumat (7/11/2025). Prabowo menegaskan komisi ini bertugas melakukan kajian menyeluruh terhadap institusi Polri, menilai kekuatan dan kelemahan yang ada, serta memberikan […]
Komdigi Blokir 3 Juta Konten Negatif, Judol Paling Dominan
Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) berhasil memblokir lebih dari 3 juta konten negatif sepanjang 20 Oktober 2024–20 Oktober 2025. Dari jumlah itu, 2,3 juta konten terkait judi online menjadi yang paling dominan. Dirjen Pengawasan Digital Komdigi, Alexander Sabar, menyebut selain judul, 612.618 konten pornografi juga diblokir, termasuk 8.517 konten pornografi anak. Pemantauan dilakukan secara aktif melalui patroli 24 jam dengan AI dan Sistem Moderasi Konten (SAMAN), serta reaktif lewat aduan masyarakat dan lembaga. Alex menegaskan, semua pemblokiran melalui proses verifikasi […]
BNN Respons Wacana Larangan Rokok Elektrik di Indonesia
Kepala BNN RI Komjen Pol Suyudi Ario Seto menanggapi peluang pelarangan rokok elektrik seperti di Singapura. Ia menegaskan keputusan tidak bisa diambil BNN sendiri, melainkan perlu kajian laboratorium dan koordinasi lintas kementerian. Singapura resmi melarang kepemilikan, pembelian, dan penggunaan vape sejak 18 Agustus 2025, dengan ancaman denda hingga Sin$2.000 (Rp25,1 juta). Negara itu juga memasukkan etomidate dalam daftar narkotika Kelas C. BNN sebelumnya mengungkap kasus penyelundupan narkoba melalui cairan vape dari Malaysia dan Prancis, termasuk ganja sintetis MDMB 4en-PINACA serta […]
Indonesia Kirim 800 Ton Bantuan Kemanusiaan ke Gaza, Diterjunkan Lewat Udara
Indonesia mengirim 800 ton bantuan kemanusiaan ke Gaza, Palestina, melalui operasi airdrop menggunakan dua pesawat Super Hercules. Bantuan meliputi bahan makanan, obat-obatan, dan selimut. Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menyatakan, misi ini perintah langsung Presiden RI dan berlangsung bertepatan dengan peringatan HUT ke-80 kemerdekaan RI. Agus menekankan keselamatan prajurit, koordinasi dengan Royal Jordanian Air Force, dan kepatuhan pada prosedur internasional. “Pastikan logistik tepat sasaran dan bermanfaat bagi rakyat Palestina,” kata Agus, sembari mengapresiasi dukungan Kemenhan, Kemenlu, Baznas, dan pihak terkait […]
PPATK Siap Blokir E-Wallet Terindikasi Judi Online, Pastikan Bukan Akun Tak Aktif
Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) menegaskan akan memblokir dompet digital (e-wallet) yang terbukti terlibat dalam transaksi judi online. Kepala PPATK Ivan Yustiavandana menyebut langkah ini difokuskan pada e-wallet yang aktif digunakan untuk menerima atau menyalurkan dana ilegal, bukan akun dormant (tidak aktif). Data PPATK mencatat, sepanjang semester I 2025 nilai deposit judi online melalui e-wallet menembus Rp1,6 triliun dari 12,6 juta transaksi. “Jika ada dana ilegal masuk, kami akan ambil langkah untuk melindungi pihak yang dirugikan,” ujar Ivan, […]
- 1
- 2





