Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan menggelar rapat khusus pekan depan untuk membahas solusi keterbatasan lahan tempat pemakaman umum (TPU) di wilayah Jakarta. Pasalnya, sejumlah TPU di Jakarta sudah mulai penuh. Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menyebut, dalam rapat itu opsi pemakaman bertingkat juga akan dibahas. Menurutnya, Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) DKI Jakarta yang akan memaparkan data terkait kapasitas lahan yang tersisa. “Kami sudah berkomunikasi, dan saya sudah minta untuk diagendakan minggu depan kita akan rapat khusus mengenai pemakaman di […]