Barang bukti ini hasil pengungkapan kasus peredaran narkoba oleh Polsek Kebon Jeruk. Kapolsek Kebon Jeruk Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Sutrisno, mengungkapkan bahwa kasus tersebut terungkap berkat informasi masyarakat yang melaporkan adanya seorang bandar narkotika di wilayah Kembangan, Jakarta Barat. Dua tersangka yang diamankan adalah IS alias T (29) dan IS alias B (32). Polisi tengah memburu seorang DPO bernama IL yang diketahui membeli sabu dari pelaku. Para pelaku dijerat dengan Pasal 114 ayat 2 UU RI nomor 35 tahun […]

Sempat viral di sosial media Facebook, grup yang mengunggah konten meresahkan serta bertentangan dengan norma sosial dan hukum di Indonesia yang bernama ‘Fantasi Sedarah‘. Kementerian Komunikasi dan Digital (Kementerian Komdigi) pun merespons cepat dengan memutus akses terhadap enam grup Facebook yang terbukti menyebarkan konten tak senonoh tersebut. Menurut Direktur Jenderal Pengawasan Ruang Digital Kementerian Komdigi Alexander Sabar, tindakan tegas ini menegaskan komitmen negara dalam menciptakan ruang digital yang aman, terutama bagi anak-anak. “Kami langsung berkoordinasi dengan Meta untuk melakukan pemblokiran atas grup komunitas […]

JAKARTA, Selasa (20/5/2025) – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah Kantor Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) di Jakarta pada Selasa (20/5), dalam rangka penyidikan kasus dugaan suap dan gratifikasi terkait Tenaga Kerja Asing (TKA). Wakil Ketua KPK, Fitroh Rohcahyanto, membenarkan adanya penggeledahan tersebut. “Benar. Suap dan atau gratifikasi terkait TKA,” ujarnya saat dikonfirmasi. Namun, Fitroh belum merinci ruang-ruang yang digeledah maupun barang bukti yang disita. Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo, turut mengonfirmasi operasi tersebut. “Benar, tim KPK sedang lakukan penggeledahan di Kemenaker,” kata […]

JAKARTA, Senin (19/5/2025) – Nama mantan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi disebut dalam sidang perdana kasus judi online yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Rabu (14/5/2025) lalu. Dalam dakwaan Jaksa Penuntut Umum (JPU), Budi Arie disebut menerima bagian 50 persen dari keuntungan pengamanan situs judi online. Jaksa mengungkap bahwa Budi Arie diduga terlibat dalam praktik pengamanan situs judol melalui jaringan yang melibatkan staf Kemenkominfo dan pihak swasta. Terdakwa Zulkarnaen Apriliantony—teman dekat Budi Arie—didakwa bersama Adhi […]

Jakarta, 19 Mei 2025 — Kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Dian Sandi Utama, dijadwalkan menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya hari ini, Senin (19/5), terkait laporan Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) atas dugaan penyebaran tuduhan ijazah palsu. Menurut Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi, Dian dipanggil untuk memberikan klarifikasi sebagai saksi. Pemeriksaan dijadwalkan berlangsung pukul 10.00 WIB. Dian sebelumnya mengunggah foto ijazah Jokowi melalui akun media sosial X pada 1 April 2025. Unggahan ini memicu […]

Jakarta, 19 Mei 2025 — Dian, yang sebelumnya mengunggah foto ijazah Presiden Joko Widodo (Jokowi), menegaskan bahwa dokumen tersebut tidak ia peroleh dari Presiden maupun keluarga. Ia menyatakan dokumen digital itu dikirim oleh seorang teman dan telah melalui beberapa salinan. “Sudah saya jelaskan berkali-kali, saya tidak diberikan oleh Kaesang, tidak dari Jokowi, tidak dari UGM. Itu salinan digital dari teman,” ungkap Dian. Pernyataan tersebut disampaikan dalam proses pemeriksaan terkait laporan Jokowi soal dugaan fitnah dan pencemaran nama baik. Dian mengatakan […]

Jakarta, 18 Mei 2025 – Sekretaris Jenderal DPP Pro Jokowi (Projo), Handoko, memberikan klarifikasi terkait nama Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi yang disebut dalam surat dakwaan kasus judi online yang sedang disidangkan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Handoko menegaskan bahwa pemberitaan soal alokasi sogokan untuk mantan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) itu tidak berarti Budi Arie terlibat secara langsung maupun menerima uang sogokan. Ia meminta agar tidak ada framing jahat terhadap Budi Arie. “Faktanya, Budi Arie tidak tahu-menahu soal […]

Liputan6.com, Jakarta Presiden Prabowo Subianto mengatakan hampir tiap hari kasus-kasus korupsi dibongkar untuk menyelamatkan uang rakyat. Dia menegaskan, penegak hukum pun mendapat ancaman dari pihak-pihak yang tak ingin terjerat hukum. “Hampir tiap hari kita membongkar kasus-kasus korupsi dan tidak akan berhenti, tidak kita akan berhenti. Dan saya tahu, ada penegak-penegak hukum yang diancam saya tahu, saya dapat laporan,” kata Prabowo saat menghadiri Kongres IV Tidar di Hotel Borobudur Jakarta Pusat, Sabtu (17/5/2025). “Ada yang rumahnya didatengin, ada yang mobilnya diikuti, […]

Presiden ke-7 Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mendatangi rumah mantan dosen pembimbingnya di Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, Ir Kasmudjo pada Selasa, (13/5/2025).  Jokowi mengaku, kedatangannya untuk mengecek kondisi dan kesiapan hukum sang dosen, yang kini turut terseret dalam kasus dugaan ijazah palsu yang menyeret namanya sendiri. “Saya ke sana karena saya membaca beliau Pak Ir Kasmudjo, kemudian Dekan Fakultas Kehutanan, Rektor UGM juga ikut digugat. Beliau ini kan sudah tua, sudah sepuh. Saya ke sana untuk mengonfirmasi apakah mungkin saya bisa membantu […]

Jakarta, 15 Mei 2025 – Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo, menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya terkait penyelidikan tudingan ijazah palsu Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dalam sesi klarifikasi tersebut, Roy diminta menjelaskan riwayat pendidikannya, profesi, serta keahliannya di bidang telematika. “Saya jelaskan, ijazah SD, SMP, SMA saya asli. S1 dan S2 saya dari UGM, S3 dari UNJ, semua sah,” kata Roy kepada wartawan usai diperiksa pada Kamis (15/5/2025). Roy juga mengungkapkan dirinya ditanya soal profesinya sebagai konsultan telematika […]

Tawuran marak terjadi di Jakarta. Bahkan kasusnya meningkat. Bikin miris. Berbagai upaya pun dilakukan, agar Jakarta bebas tawuran bukan sekadar mimpi. Tercatat ada 45 kasus tawuran selama April 2025. Melibatkan remaja, baik pelajar sekolah maupun masyarakat dan antar-kelompok hingga ormas. Tidak hanya dengan tangan kosong, tapi juga membawa berbagai senjata. Korban luka pun berjatuhan. Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Rahmat Idnal bahkan menyebut tawuran di Manggarai sudah terjadi sejak 1970. Upaya pencegahan sudah berulangkali dilakukan. Mulai dari mengumpulkan tokoh masyarakat setempat […]

Jakarta, 13 Mei 2025 — BYD Indonesia memberikan klarifikasi terkait insiden kebakaran yang melibatkan salah satu konsumen mobil listrik BYD Seal di kawasan Jakarta Barat. Luther T Panjaitan, Head of Marketing PR and Government Relation BYD Motor Indonesia, menyatakan bahwa kejadian tersebut bukanlah kebakaran melainkan insiden asap. Ia menegaskan bahwa foto yang beredar yang menunjukkan lampu berwarna merah adalah pantulan lampu mobil, bukan api. Luther menyampaikan bahwa insiden tersebut telah diatasi berkat dukungan semua pihak, dan mobil tersebut telah dijemput […]