Liputan6.com, Jakarta – Banyak tempat merayakan tahun baru dengan menggelar pesta kembang api, tak terkecuali di Jerman. Negara itu bahkan sengaja hanya memperkenankan penjualan kembang api pada tiga hari kerja terakhir, yakni 29, 30, dan 31 Desember. Menurut undang-undang, kembang api hanya boleh dinyalakan pada 31 Desember dan 1 Januari sebagai bagian penting perayaan tahun baru. Tapi, hal itu tak disambut baik influencer Jerman Malte Zierden. Ia mendukung larangan menyalakan kembang api sepenuhnya dengan alasan bahwa hal itu menyebabkan penderitaan […]

Liputan6.com, Jakarta – Empat hari sudah berlalu pascakebakaran maut menewaska 16 warga lanjut usia (lansia) penghuni Panti Werdha Damai Manado pada, Minggu (28/12/2025) malam. Proses identifikasi masih terus dilakukan. Lantas bagaimana nasib penghuni yang selamat dan operasional panti tersebut ke depannya? “15 Lainnya ditambah dua pembantu atau penjaga selamat,” ungkap Ketua Panti Werdha Damai Manado, Olva Sumual, Kamis (1/1/2026) malam. Dia mengatakan, 15 lansia yang selamat saat ini sebagian masih menjalani perawatan di sejumlah rumah sakit di Manado. “Setelah mereka […]

Liputan6.com, Jakarta – Kegiatan warga membakar sampah memicu kobaran hebat. Peristiwa ini terjadi di Kelurahan Pegangsaan Dua, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara (Jakut), Selasa (6/1/2026) malam. 30 petugas Damkar dikerahkan untuk memadamkan api. “Kami mengerahkan 30 personel dengan empat unit mobil damkar setelah mendapatkan informasi kebakaran pukul 20.48 WIB,” kata Kasiops Sudin Gulkarmat Gatot Sulaeman di Jakarta. Dia mengatakan objek yang terbakar itu merupakan tumpukan sampah dengan luas objek yang terbakar mencapai 300 meter persegi. “Informasinya, kebakaran ini berawal dari […]

Liputan6.com, Jakarta – Manchester United bersiap menyambut wajah lama di Old Trafford pada musim 2025/2026. Jonny Evans dipastikan kembali, tetapi kali ini dengan peran yang sangat berbeda. Bek asal Irlandia Utara itu tidak datang untuk memperkuat lini pertahanan. Evans akan menjadi bagian dari staf kepelatihan Manchester United. Kepulangan ini terjadi di tengah masa transisi Setan Merah. Klub baru saja berpisah dengan Ruben Amorim dan menunjuk Darren Fletcher sebagai pelatih interim. Pengalaman, kedekatan emosional, dan pemahaman budaya klub membuat nama Jonny […]

Liputan6.com, Jakarta – Debutan MotoGP 2026 Toprak Razgatlioglu secara mengejutkan tampil dalam sebuah ajang pencarian bakat populer O Ses Turkiye, yang merupakan adaptasi dari The Voice. Pembalap berusia 29 tahun yang baru saja mengamankan gelar juara dunia World Superbike ketiga sepanjang karier, keluar sejenak dari zona nyaman lintasan balap untuk menjajal atmosfer berbeda. Dikenal sebagai pembalap yang sangat bernyali di sirkuit, Razgatlioglu hadir sebagai penyanyi solo dan menunjukkan sisi lain kepribadian yang jarang terlihat oleh publik. Penampilan Razgatlioglu di atas […]

Liputan6.com, Jakarta – PT Vale Indonesia Tbk (INCO) menyampaikan perkembangan persetujuan Rencana Kerja dan Anggaran Biaya (RKAB) tahun 2026 atau RKAB 2926. Perseroan menghentikan sementara kegiatan operasi pertambangan di daerah wilayah Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK) perseroan seiring persetujuan RKAB belum diterbitkan. Perseroan menyatakan hal itu sebagai bentuk kepatuhan terhadap ketentuan hukum dan penerapan tata kelola perusahaan yang baik. “Perseroan dengan ini menyampaikan bahwa persetujuan RAKB Tahun 2026 belum diterbitkan. Kondisi ini mengakibatkan perseroan secara hukum belum diperkenakan untuk melakukan […]

Liputan6.com, Jakarta – Obligasi Venezuela diperkirakan masih memiliki ruang penguatan setelah Amerika Serikat menangkap Nicolas Maduro, sebuah langkah yang membuka peluang terjadinya perubahan rezim yang selama ini menjadi taruhan para investor atas surat utang senilai sekitar USD 60 miliar. Melansir Yahoo Finance, Senin (5/1/2026), harga obligasi bermasalah milik pemerintah Venezuela dan perusahaan minyak negara PDVSA tercatat melonjak lebih dari dua kali lipat dalam beberapa bulan terakhir, bergerak di kisaran 23 hingga 33 sen per dolar. Kenaikan ini terjadi seiring Presiden […]

Liputan6.com, Jakarta – Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Dirjen Migas) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Laode Sulaeman, memastikan penangkapan Presiden Venezuela Nicolas Maduro oleh Amerika Serikat (AS) dan kekisruhan yang terjadi di negaranya, belum sampai berdampak terhadap pasokan dan harga BBM di Indonesia. Adapun Venezuela merupakan negara pemilik cadangan minyak terbesar di dunia, dengan jumlah sebesar 303 miliar barel atau setara 17 persen dari cadangan minyak dunia pada 2023. Kemelut yang terjadi di negara tersebut dikhawatirkan bakal […]

Liputan6.com, Jakarta – Posko Nasional Sektor ESDM periode Nataru mencatat adanya kenaikan konsumsi BBM jenis bensin (gasoline) hingga 0,9 persen di periode Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026, dibandingkan konsumsi normal per Oktober-November 2025. Pemakaian bensin naik tipis lantaran banyak masyarakat disebut lebih memilih untuk naik transportasi umum ketimbang menggunakan kendaraan pribadi. “Jadi perkiraannya adalah banyak masyarakat yang menggunakan angkutan umum. Itu yang kita hitung kan mobil-mobil pribadi,” kata Ketua Posko Nataru Sektor ESDM Erika Retnowati di Kantor BPH Migas, […]

Liputan6.com, Jakarta – PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi (KAI Daop) 1 Jakarta telah melayani 1.613.370 penumpang selama masa Angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) periode 18 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026. Jumlah ini merupakan akumulasi penumpang berangkat dan datang baik Kereta Api Jarak Jauh (KA JJ) maupun KA Lokal. “Dari total jumlah penumpang berangkat tercatat ada sebanyak 812.789 penumpang, terdiri atas 704.233 penumpang KA Jarak Jauh dan 108.566 penumpang KA Lokal,” kata Manager Humas Daop 1 Jakarta, Franoto […]

Liputan6.com, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto terharu melihat hasil survei yang menyatakan bahwa Indonesia menjadi negara nomor satu di dunia yang masyarakatnya bahagia. Hal ini berdasarkan hasil survei Global Flourishing Study (GFS) yang dilakukan Harvard University bersama lembaga riset dunia, Gallup Poll. “Di mana dari hampir 200 negara, negara yang rakyatnya setelah ditanya menjawab bahwa rakyat tersebut mengalami bahagia, negara paling nomor satu di dunia sekarang rakyat yang mengatakan rakyatnya bahagia adalah bangsa Indonesia,” kata Prabowo salam perayaan Natal Nasional […]

Liputan6.com, Jakarta – Kehadiran ular sawah di sekitar rumah seringkali menimbulkan kekhawatiran dan rasa takut bagi penghuni, terutama di area yang berdekatan dengan persawahan, sungai, atau lahan kosong. Ular melata ini mencari tempat berlindung dan sumber makanan, sehingga lingkungan rumah yang tidak terawat dapat menjadi daya tarik. Untuk mengantisipasi hal tersebut, penting bagi setiap pemilik rumah untuk mengetahui cara menakuti ular sawah agar tidak masuk ke dalam hunian mereka. Banyak rumah mengalami masalah ular masuk akibat kondisi halaman yang lembap, […]