WONOGIRI – Kecelakaan antara Kereta Api (KA) Batara Kresna dan sebuah mobil Toyota Agya terjadi di perlintasan tanpa palang pintu di Desa Gemantar, Kecamatan Selogiri, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah, pada Sabtu (16/8/2025). Insiden tersebut menyebabkan mobil dengan nomor polisi T 1759 GP mengalami kerusakan parah. Diketahui, kecelakaan terjadi sekitar pukul 10.58 WIB ketika KA Batara Kresna melaju dari Stasiun Purwosari menuju Stasiun Wonogiri. “Sesampainya di petak jalan antara Stasiun Pasarnguter–Stasiun Wonogiri kilometer 26+0, tiba-tiba muncul mobil yang menyeberang perlintasan hingga […]

JAKARTA – Polda Metro Jaya akan memanggil pengemudi mobil Lamborghini berinisial ES (37) yang mengalami kecelakaan tunggal di Tol Kunciran, Tangerang, Banten. Pemanggilan ini untuk mendalami kecelakaan tunggal tersebut. Pengemudi mobil senilai miliaran rupiah tersebut berinisial ES, warga Taman Resort Mediterania, Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara. “Nanti akan dipanggil oleh Satlantas Tangerang Kota untuk dilakukan klarifikasi,”ujar Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Ojo Ruslani, Senin (18/8/2025). “Sama teman-temannya (konvoi), ada berapa mobil nantinya yang akan kami tanya juga,” sambung […]

JAKARTA – Tarian Pacu Jalur mewarnai peringatan HUT ke-80 RI di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (17/8/2025). Tarian Pacu Jalur tersebut dilakukan para anak-anak hingga orang dewasa. Pantauan Okezone, peserta membentuk tarian ‘aura farming’ yang viral di media sosial. Tampak pula Dhika, bocah asal Riau yang viral dengan tarian tersebut menari di atas perahu kecil. Namun tidak hanya tangan mengipas, gerakan seperti berenang juga ditampilkan. Momen tersebut semakin membuat masyarakat dan tamu undangan riuh. Suasana semakin meriah ketika lagu Tabola Bale […]

JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto perdana memimpin upacara peringatan Detik-Detik Proklamasi dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Minggu 17 Agustus 2025. Upacara yang diiringi dengan rangkaian hiburan berlangsung semarak. Namun, ada yang menarik perhatian ketika Prabowo tampak mengenakan baju adat Melayu berwarna agak kekuningan dengan balutan kain tenun serta peci berwarna hitam khas pemimpin bangsa. Kemudian, kalung ronce melati melingkar di lehernya saat menjadi Inspektur Upacara (Irup) dalam upacara. Selain Prabowo, […]

MUAROJAMBI – Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia (RI) di Kecamatan Sungai Bahar, Kabupaten Muarojambi, Jambi, diwarnai insiden yang mengecewakan para pelajar yang tergabung dalam drumband. Sebab, mereka batal tampil gegara ulah panitia. Dalam video yang merekam momen tersebut pada Minggu 17 Agustus 2025, memperlihatkan anak-anak drumband yang kecewa hingga menangis. Bermula saat para pelajar drumband dari salah satu sekolah di Sungai Bahar tengah menampilkan formasi mereka di hadapan para tamu undangan. Namun, bukannya mendapat perhatian, panitia di […]

JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto kembali tampil dengan balutan busana adat pada upacara Penurunan Bendera Merah Putih dalam rangka peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (17 Agustus 2025). Pada kesempatan tersebut, Prabowo tampak mengenakan pakaian adat beskap berwarna biru tua, dipadukan dengan songket ikat kepala tanjak Melayu. Penampilan itu memberi kesan khidmat sekaligus menunjukkan penghormatan terhadap kekayaan budaya Nusantara. Sebelumnya, saat memimpin upacara Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan, Prabowo juga memilih busana adat. Ia mengenakan baju […]

JAKARTA – Rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia di Jakarta berlangsung aman, tertib, dan penuh khidmat. Operasi Merdeka Jaya 2025 yang berlangsung sejak 15 Agustus 2025 dimulai dengan Sidang Tahunan MPR RI dan pidato kenegaraan, Sidang Paripurna DPR RI dan pembacaan Nota Keuangan RAPBN 2026, Renungan Suci, hingga acara puncak HUT RI ke-80. Sejak pagi hingga malam, lebih dari 9.000 personel gabungan dikerahkan untuk mengawal setiap rangkaian kegiatan. Mulai dari upacara kenegaraan, kirab bendera, pesta rakyat, hingga […]

JAKARTA – Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Irjen Agus Suryonugroho terjun langsung, memimpin pengamanan puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan RI di Jakarta. Ia memantau jalannya pengamanan dengan mengendarai sepeda motor. Dalam kesempatan itu, Agus menitipkan pesan terkait pentingnya perubahan perilaku masyarakat dalam berlalu lintas. Menurutnya, kemerdekaan bukan hanya dimaknai dengan kebanggaan, tetapi juga diwujudkan dengan disiplin, kesadaran, dan kepatuhan terhadap aturan lalu lintas. “Delapan puluh tahun Indonesia merdeka sudah saatnya kita berubah dan taat aturan. Keselamatan di […]

DELI SERDANG – Gubernur Sumatera Utara Muhammad Bobby Afif Nasution, Wakil Gubernur (Wagub) Sumut Surya, dan Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Sumut Togap Simangunsong kompak mengenakan baju adat, saat upacara Kemerdekaan RI ke-80. Kegiatan tersebut berlangsung di Astaka, Jalan William Iskandar Deliserdang, Minggu (17/8/2025). Gubernur Bobby Nasution memakai baju adat Pakpak, Wagub Surya memakai baju adat Toba, sedangkan Sekdaprov Togap Simangunsong memakai baju adat Karo. Beragam baju adat ini menggambarkan bahwa Provinsi Sumut memiliki ragam suku dan budaya. Menjadi inspektur upacara, […]

JAKARTA – Petugas resmi menutup sementara ruas Jalan MH Thamrin arah Bundaran Hotel Indonesia (HI) Jakarta pada Minggu (17/8/2025) malam. Penutupan ini dilakukan sebab akan melintasi Karnaval Budaya dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-80. Adapun bedasarkan pantauan iNews Media Group di Bundaran HI, penutup jalan berlangsung sejak pukul 19.30 WIB. Mobil terkahir yang melintas ialah milik polisi lalu lintas. Sebelum dilakukan penutupan jalan, ribuan orang pun telah memadati kawasan Bundaran HI. Mereka sejak sore telah hadir untuk menyaksikan karnaval budaya. […]

JAKARTA – Subholding PLN Energi Primer Indonesia (PLN EPI) memastikan pasokan energi primer ke pembangkit listrik nasional dalam kondisi aman dan terkendali selama perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke-80. Perusahaan memonitor secara cermat mulai dari pengapalan batu bara, suplai gas bumi maupun gas alam cair dan distribusi bahan bakar minyak (BBM), juga biomassa demi memastikan perayaan kemerdekaan berlangsung lancar tanpa gangguan di setiap sudut Tanah Air. “Stok batu bara pembangkit saat ini sangat aman, dengan rata-rata hari operasi […]

JAKARTA – Peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia menjadi momentum bagi PT ASABRI (Persero) untuk meneguhkan komitmen pelayanan kepada prajurit TNI, anggota Polri, ASN Kemhan/Polri, serta keluarga mereka. Direktur Utama ASABRI, Jeffry Haryadi P.M., mengatakan semangat kemerdekaan sejalan dengan pengabdian perusahaan dalam menjaga martabat bangsa. “Melayani peserta dan keluarga adalah bagian dari perjuangan. Kami berkomitmen menghadirkan layanan berkualitas, akses mudah, dan manfaat yang berdampak,” ujarnya pada Minggu (17/8). ASABRI menekankan tiga dimensi utama dalam pelayanannya, yakni peningkatan kualitas layanan, kemudahan […]