Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (Danantara Indonesia) menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan ACWA Power, perusahaan desalinasi air swasta terbesar di dunia dan pelopor hidrogen hijau asal Arab Saudi. Nilai investasi dalam kerja sama ini mencapai 10 miliar dolar AS atau sekitar Rp162,36 triliun (kurs Jisdor: Rp16.236 per dolar AS). CEO Danantara Indonesia, Rosan Roeslani, mengatakan kemitraan ini merupakan langkah strategis untuk mempercepat transisi energi Indonesia menuju target 34 persen bauran energi terbarukan pada 2034 dan 87 persen pada 2060. […]
Tag: jalin
IMDE dan Dinas Kebudayaan DKI Jakarta Jalin Kemitraan Majukan Budaya Betawi Lewat Digitalisasi
Jakarta, 1 Juni 2025 — Institut Media Digital EMTEK (IMDE) menjalin kemitraan strategis dengan Dinas Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta untuk memperkuat promosi kebudayaan, khususnya budaya Betawi, melalui pendekatan teknologi dan media digital. Kolaborasi ini dibahas dalam audiensi resmi yang digelar Selasa (1/6) dan dihadiri Kepala Dinas Kebudayaan Miftah serta perwakilan IMDE. Kerja sama akan difokuskan pada tiga program utama: pelatihan bagi ASN dalam pengelolaan event budaya bertaraf global, aktivasi museum lewat partisipasi kreatif mahasiswa IMDE, dan digitalisasi budaya guna menjangkau […]
Jakarta Jalin Kerja Sama Strategis dengan Paris Fashion Week, Fokus pada Diplomasi Budaya dan Pendidikan Vokasi
Paris, 19 Mei 2025 — Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terus memperluas jangkauan diplomasi budaya dan ekonomi kreatif di tingkat internasional. Dalam kunjungan resmi ke Prancis, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, mengadakan pertemuan strategis dengan President of Paris Fashion Week, Pascal Morand, serta jajaran direktur lainnya, Senin (19/5) waktu setempat. Pertemuan yang berlangsung pukul 09.00 waktu Paris ini dihadiri oleh pejabat tinggi Pemprov Jakarta, termasuk istri Wagub selaku Wakil Ketua Dekranasda, Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kepala Dinas […]