Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, tetap mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap potensi penyebaran super flu di ibu kota. Meski hingga kini belum ada laporan temuan kasus tersebut. Sebagai langkah antisipasi, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyediakan vaksin influenza yang bisa diperoleh masyarakat secara berbayar di fasilitas kesehatan (faskes) di seluruh wilayah Jakarta, termasuk Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD). “Saya sudah sampaikan kepada Ibu Kepala Dinas untuk masyarakat yang ingin vaksinasi ya dipersilakan,” kata Pramono di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Jumat (9/1/2026). Pramono telah […]

Pemprov DKI Jakarta mengimbau warga tetap waspada terhadap potensi super flu, meski belum ada kasus terdeteksi. Sebagai langkah antisipasi, vaksin influenza kini tersedia secara berbayar di seluruh fasilitas kesehatan, termasuk RSUD. Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menyatakan vaksinasi bersifat sukarela dan telah dikoordinasikan dengan Kementerian Kesehatan. Super flu disebut tidak berbahaya seperti Covid-19. Kepala Dinkes DKI Ani Ruspitawati menjelaskan vaksin influenza cukup efektif melindungi dari berbagai varian flu, termasuk H3N2, meski belum masuk program nasional. Harga vaksin di RSUD berkisar […]

Kementerian Kesehatan memastikan influenza A(H3N2) subclade K di Indonesia masih terkendali hingga Desember 2025 dan tidak lebih berbahaya dari flu biasa. Gejala umumnya meliputi demam, batuk, pilek, sakit kepala, dan nyeri tenggorokan. Subclade ini pertama kali terdeteksi di AS Agustus 2025 dan kini menyebar ke lebih dari 80 negara, termasuk beberapa negara Asia seperti Tiongkok, Jepang, dan Thailand. Di Indonesia, tercatat 62 kasus di delapan provinsi, terbanyak di Jawa Timur, Kalimantan Selatan, dan Jawa Barat, terutama pada anak dan perempuan. […]