Liputan6.com, Jakarta – Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Kudus, Jawa Tengah (Jateng) menetapkan status tanggap darurat bencana menyusul terjadinya bencana alam, berupa banjir bandang, tanah longsor, dan angin kencang hingga menimbulkan korban jiwa. “Status tanggap darurat bencana angin kencang, banjir, dan longsor ini terhitung mulai 12-19 Januari 2026,” ujar Bupati Kudus Sam’ani Intakoris di Kudus, melansir Antara, Selasa (13/1/2026). Ia menjelaskan, penetapan status tanggap darurat ini bertujuan mempercepat penanganan bencana, pemenuhan kebutuhan dasar warga terdampak, serta koordinasi lintas sektor, sehingga bisa […]

Ratusan warga ibu kota terpaksa mengungsi akibat genangan yang melanda sejumlah wilayah di DKI Jakarta imbas hujan deras pada Senin 12 Januari 2026. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat ada 443 kepala keluarga (KK) dengan total 1.137 jiwa mengungsi hingga Selasa ini. Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD DKI Jakarta Mohamad Yohan mengatakan, pengungsian tersebar di beberapa titik di Jakarta Barat (Jakbar) dan Jakarta Utara, dengan jumlah pengungsi terbanyak berada di Kelurahan Semper Barat, Jakarta Utara (Jakut). “Di Rusun Embrio Semper Barat terdapat […]

Banjir disebabkan oleh hujan deras di Jakarta pagi ini berdampak pada pelayanan Mikrotrans. Banjir menyebabkan sejumlah layanan Mikrotrans tak berhenti di sejumlah titik pemberhentian. “Dampak hujan deras dan genangan air pada senin pagi, memicu kepadatan lalu lintas di beberapa wilayah Jakarta. Hal ini menyebabkan keterlambatan kedatangan bus dan sejumlah rute mikrotrans,” kata Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan dan Hubungan Masyarakat Transjakarta, Tjahyadi DPM di Jakarta, Senin (12/1/2026). Mikrotrans JAK 37 sementara tidak melayani pemberhentian bus (bus stop) Jalan H. Ali sampai dengan Jalan Al Bariyah, […]

Liputan6.com, Jakarta – PT Vale Indonesia Tbk (INCO) menyampaikan perkembangan persetujuan Rencana Kerja dan Anggaran Biaya (RKAB) tahun 2026 atau RKAB 2926. Perseroan menghentikan sementara kegiatan operasi pertambangan di daerah wilayah Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK) perseroan seiring persetujuan RKAB belum diterbitkan. Perseroan menyatakan hal itu sebagai bentuk kepatuhan terhadap ketentuan hukum dan penerapan tata kelola perusahaan yang baik. “Perseroan dengan ini menyampaikan bahwa persetujuan RAKB Tahun 2026 belum diterbitkan. Kondisi ini mengakibatkan perseroan secara hukum belum diperkenakan untuk melakukan […]

Liputan6.com, Jakarta – Ekspor minyak Venezuela lumpuh imbas serangan militer Amerika Serikat (AS). Ekspor minyak Venezuela anjlok hingga jumlah minimum di tengah blokade Presiden AS Donald Trump terhadap semua kapal tanker yang dikenai sanksi kini lumpuh. para kapten pelabuhan belum menerima permintaan izin keberangkatan bagi kapal-kapal bermuatan, menurut beberapa sumber tersebut kepada kantor berita Reuters. “Sejumlah kapal pengangkut minyak mentah di Venezuela dijadwalkan akan dikirim ke Amerika Serikat dan Asia, belum berlayar,” menurut laporan kantor berita tersebut,” mengutip data dari […]

Platform media sosial X membayar denda administratif Rp80 juta kepada Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) terkait keterlambatan moderasi konten pornografi. Pembayaran dilakukan pada 12 Desember 2025, menyusul surat teguran ketiga dari pemerintah. Dirjen Pengawasan Ruang Digital Kemenkomdigi, Alexander Sabar, menyatakan X telah menunjuk perwakilan resmi untuk menindaklanjuti pembayaran denda sesuai ketentuan. Semua dana disetorkan langsung ke kas negara melalui mekanisme resmi. “Langkah ini menunjukkan kepatuhan X terhadap regulasi, demi menjaga ruang digital Indonesia tetap aman, sehat, dan produktif,” ujar Sabar. […]

Tumpukan sampah kini menguasai berbagai bahu jalan utama di Tangerang Selatan (Tangsel) setelah TPA Cipeucang ditutup karena overload. Jalan Raya Serpong, flyover Ciputat, Pamulang, hingga beberapa ruas jalan lain terlihat kumuh, disertai aroma menyengat dan kerumunan belatung. Warga mengeluhkan sampah yang tak diangkut selama beberapa hari. Anton (48) menyebut, “Sudah dari kemarin-kemarin numpuk di rumah-rumah tidak ada yang mengangkut.” Kondisi terparah terjadi di Perumahan Panorama Serpong, Bakti Jaya, Setu. Penutupan TPA Cipeucang terjadi setelah gunungan sampah longsor dan menutup saluran […]

JAKARTA – Kementerian Kehutanan (Kemenhut) menghentikan sementara seluruh kegiatan pemanfaatan dan pengangkutan kayu bulat di Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara. Kebijakan ini diambil setelah temuan kayu hanyut yang terbawa arus saat banjir melanda 3 provinsi tersebut. Menurut Laksmi, sektor kehutanan tidak boleh bekerja seperti kondisi normal. “Agar menyesuaikan dengan serius seluruh kegiatan operasional yang berpengaruh kerawanan bencana dengan langkah-langkah mitigasi serius,” katanya dalam keterangan tertulis, Selasa (9/12/2025). Pelaku usaha diminta mengevaluasi RKT, memprioritaskan keselamatan lingkungan, memastikan infrastruktur pengendalian air […]

Warga Badui di pedalaman Kabupaten Lebak, Banten untuk sementara diminta tidak berjualan madu ke Jakarta buntut kasus kejahatan pembegalan yang terjadi pada warga Badui Dalam, Repan (16). Pemerintah desa dan tokoh adat mengimbau kepada warga Badui yang berjualan ke Jakarta datang secara berkelompok demi menghindari hal yang tidak diinginkan. “Kami meminta pada warga untuk sementara berjualan madu di sekitar wilayah Banten saja,” kata Sekretaris Desa Kanekes Kabupaten Lebak Medi di Rangkasbitung, Lebak dilansir Antara, Sabtu (22/11/2025). Selain itu juga berjualan tidak […]

Sebanyak 499 warga Kabupaten Lumajang masih mengungsi akibat erupsi Gunung Semeru, Jumat (21/11). Titik pengungsian terbesar berada di SMPN 2 Pronojiwo dengan 239 jiwa, termasuk anak-anak, lansia, dan penyandang disabilitas. SDN 04 Supiturang menampung 91 jiwa, sementara Masjid Supiturang menampung 169 jiwa. Sejumlah lokasi lain kini kosong setelah warga kembali atau dipindahkan ke tempat lebih aman. Di Kecamatan Candipuro, seluruh pengungsian juga sudah ditutup. Tiga warga mengalami luka bakar akibat terpapar material vulkanik dan banjir lahar, dirawat di RSUD Lumajang […]

PT Transportasi Jakarta atau Transjakarta melakukan penyesuaian sejumlah layanan sejak pukul 08.00 WIB, Kamis (30/10/2025). Hal ini menyusul adanya aksi di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat. Menurut Kepala Departemen Humas dan CSR Transjakarta, Ayu Wardhani kebijakan ini diambil untuk menjaga kelancaran mobilitas pelanggan dan menyesuaikan kondisi lalu lintas di sekitar lokasi kegiatan. Beberapa rute bakal dialihkan dan sejumlah halte tidak beroperasi sementara. “Penyesuaian ini bersifat situasional mengikuti kondisi di lapangan, dengan tujuan utama memastikan keselamatan dan kenyamanan pelanggan,” kata Ayu dalam […]

Telah terjadi keterlambatan kedatangan bus Transjakarta pada koridor 13 dengan rute 13B, L13E dan Jak 107. Berdasarkan akun @PT_Transjakarta, hal ini disebabkan adanya truk mogok di sekitar Petukangan, Jakarta Selatan. “Koridor 13, Rute 13B, Rute L13E dan Rute JAK 107 mengalami keterlambatan kedatangan bus dikarenakan adanya truk mogok di sekitar Petukangan,” tulis akun tersebut seperti dikutip, Senin (13/10). Dengan adanya kejadian itu, pihaknya pun meminta maaf dan berdasarkan unggahan foto di akun resminya itu juga terlihat petugas yang langsung turun ke lokasi. “Mohon maaf […]

  • 1
  • 2