Ledakan misterius terjadi di Jalan Talas II, Pondok Cabe Ilir, Pamulang, Tangerang Selatan, Jumat (12/9/2025) sekitar pukul 05.15 WIB. Akibat insiden ini, delapan rumah rusak dan tujuh orang terluka, seluruhnya sudah dievakuasi ke rumah sakit. Kapolres Tangsel AKBP Victor Inkiriwang mengatakan, lokasi ledakan telah dipasangi garis polisi dan warga diminta menjauh minimal 10 meter dari titik kejadian. “Kami mengimbau warga untuk tidak beraktivitas dulu di rumah sekitar lokasi. Warga terdampak sementara ditempatkan di kantor RW, kelurahan, dan kecamatan,” ujarnya. Tim […]

Prancis diguncang aksi protes besar pada Rabu (10/9/2025) dengan lebih dari 200.000 orang turun ke jalan. Massa memblokir jalan raya, menutup fasilitas penting, hingga membakar ban di berbagai kota. Menteri Dalam Negeri Bruno Retailleau menyebut polisi melakukan sekitar 50 operasi untuk membuka kembali akses vital. Di Rennes, demonstran membakar sebuah bus, sementara jalur kereta dekat Toulouse dirusak. Di Lyon, aksi berujung ricuh dengan pembakaran tempat sampah dan pelemparan batu ke arah polisi. Total lebih dari 700 aksi dengan slogan “Blokir […]

Gempa bumi magnitudo 6,1 mengguncang Sindirgi, Turki barat, Minggu malam (10/8/2025). Gempa susulan 4,6 menyusul beberapa menit kemudian. Getaran terasa hingga Istanbul dan Izmir, memicu kepanikan warga. Beberapa bangunan di Provinsi Balikesir dilaporkan ambruk, namun belum ada korban jiwa. Menteri Dalam Negeri Ali Yerlikaya memastikan tim penyelamat sudah diterjunkan dan situasi terkendali. Turki merupakan wilayah rawan gempa, dengan tragedi besar pada Februari 2023 yang menewaskan lebih dari 53.000 orang. Respons cepat dan komunikasi pemerintah saat ini menunjukkan pelajaran dari bencana […]

Semenanjung Kamchatka, Rusia, diguncang gempa besar berkekuatan Magnitudo 8,7 pada Rabu (30/7/2025). Gempa ini memicu gelombang tsunami yang melanda Kepulauan Kuril dan menyebabkan evakuasi penduduk di Kota Severo-Kurilsk. Meskipun banyak bangunan ambruk, belum ada laporan korban jiwa. Gubernur Wilayah Sakhalin, Valery Limarenko, menyampaikan bahwa tsunami pertama segera menghantam garis pantai Severo-Kurilsk setelah gempa. Video-video yang beredar menunjukkan air menerjang pesisir dan warga bergegas menuju dataran tinggi. Pabrik pengolahan ikan Alaid juga terendam, namun seluruh karyawannya sudah dievakuasi. Kementerian Darurat Rusia […]

POSO – Gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,0 mengguncang wilayah Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, pada Rabu malam (25/7/2025) pukul 21.06 WITA. Akibatnya, tiga rumah warga dilaporkan mengalami kerusakan ringan di Kecamatan Pamona Tenggara, Pamona Selatan, dan Tindoli. Kepala BPBD Sulawesi Tengah, Akris Fattah Yunus, menyatakan bahwa kerusakan masih dalam tahap pendataan. Tim Reaksi Cepat BPBD saat ini masih melakukan asesmen di lokasi terdampak. “Tidak ada korban jiwa, namun sebagian warga memilih belum kembali ke rumah karena adanya gempa susulan,” jelas Akris […]

Guizhou/Beijing, 25 Juni 2025 – Bencana cuaca ekstrem melanda China dengan dua kondisi berlawanan: banjir besar di Guizhou dan gelombang panas ekstrem di Beijing. Menurut laporan Xinhua yang dikutip AFP, lebih dari 80.000 warga di Provinsi Guizhou harus dievakuasi akibat banjir parah. Respons darurat dinaikkan ke tingkat tertinggi, dan tim penyelamat telah diterjunkan ke wilayah terdampak, termasuk Rongjiang, yang tercatat memiliki genangan air hingga 3 meter. Sementara itu, di ibu kota Beijing, suhu ekstrem mencapai 38°C, memaksa pemerintah mengeluarkan peringatan […]

AGAM. — Gunung Marapi yang berada di wilayah Kabupaten Agam dan Tanah Datar, Sumatera Barat kembali mengalami erupsi pada Rabu malam, 18 Juni 2025, pukul 20.09 WIB. Erupsi disertai kolom abu setinggi 700 meter dari puncak. Wali Nagari Bukik Batabuah, Firdaus Putra Tunggal, mengatakan letusan tersebut memicu kepanikan warga. Dentuman keras terdengar jelas dan disertai getaran yang terasa hingga ke permukiman penduduk. “Pijar api terlihat jelas dari puncak gunung,” ujarnya. Menurut Firdaus, sejumlah warga berhamburan keluar rumah saat mendengar dentuman. […]

Gempa Magnitudo 5,1 mengguncang wilayah Pulau Doi Maluku Utara, Selasa (17/6/2025), pukul 13.25.35 WIB. Badan meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan, lokasi gempa Pulau Doi ini berada pada koordinat 2.21 LU,126.59 BT, dengan episenter gempa berada di laut 132 km barat daya Pulau Doi Maluku Utara. “Kedalaman gempa 50 km,” tulis BMKG. BMKG memastikan gempa tidak berisiko tsunami. Belum ada laporan kerusakan akibat gempa, namun warga diimbau waspada terhadap kemungkinan terjadinya gempa susulan. 

Kabar gembira datang untuk para BLINKs di Tanah Air. Grup K-pop ternama Blackpink resmi mengumumkan akan menggelar konser di Jakarta sebagai bagian dari rangkaian tur dunia terbaru mereka bertajuk Blackpink World Tour. Konser ini akan digelar selama dua hari, tepatnya pada 1 dan 2 November 2025, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta. Informasi ini diumumkan langsung melalui akun Instagram resmi @blackpinkofficial dan platform komunitas Weverse pada Selasa (27/5/2025). Kepastian kedatangan Blackpink ke Indonesia langsung disambut antusias oleh penggemar. Grup yang digawangi […]

Jakarta – Sejumlah wilayah di Indonesia diguncang gempa bumi pada Sabtu (24/5/2025). Berdasarkan data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), hingga pukul 20.15 WIB tercatat lima kali lindu terjadi di berbagai daerah, dengan episentrum sebagian besar berada di Sulawesi Tenggara. Gempa pertama terjadi di Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara, pada pukul 03.41 WIB dengan magnitudo 2,8 dan kedalaman 5 kilometer. Selanjutnya, gempa bermagnitudo 3,7 mengguncang Bondoala, Konawe pada pukul 04.35 WIB dan dirasakan hingga Kendari. Pada pukul 06.52 WIB, gempa bermagnitudo […]

Bayah, Banten – Senin, 12 Mei 2025 – Wilayah Bayah, Banten, diguncang gempa bumi dengan kekuatan magnitudo 3,0 pada Senin malam sekitar pukul 23.49 WIB. Berdasarkan informasi yang dirilis oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), pusat gempa terletak 74 km Barat Daya Bayah, dengan kedalaman 22 km. BMKG menyampaikan bahwa informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data awal tersebut masih dapat berubah seiring dengan kelengkapan data lebih lanjut. Hingga berita ini diturunkan, belum ada informasi lebih lanjut mengenai […]

Gempa berkekuatan magnitudo 5,5 melanda Tibet pada Senin pagi (12/5/2025), demikian keterangan dari Administrasi Gempa Bumi China (CEA). Gempa tersebut melanda kota Shigatse pada pukul 05.11 pagi waktu setempat, pada kedalaman 10 km, dikutip dari laman CNA, Senin (12/5). Pihak berwenang telah mengirim layanan tanggap darurat dan tidak ada korban yang dilaporkan sejauh ini, kata CEA. Pada bulan Januari, lebih dari 120 orang tewas dalam gempa berkekuatan 6,8 yang melanda kabupaten Tingri di Tibet, sekitar 240 km dari Shigatse.