Tidak hanya manusia, bencana hidrometeorologi akibat siklon tropis Senyar di Aceh juga berdampak pada kehidupan satwa liar. Satu gajah sumatera ditemukan mati di antara timbunan kayu dan lumpur pascabanjir bandang di Kabupaten Pidie Jaya, Aceh. Bangkai gajah itu ditemukan di Gampong Meunasah Lhok, Kecamatan Meureudu, Pidie Jaya, Sabtu (29/11/2025). Lokasi penemuan satwa itu berada di daerah terisolasi akibat banjir bandang luapan Sungai Meureudu, hanya bisa diakses dengan berjalan kaki sekitar dua jam. Hingga saat ini, daerah terdampak banjir bandang di […]
Tag: gajah
Gajah Bantu Bersihkan Puing Banjir Pidie, Bukti Gajah Bukan Musuh Tapi Pelindung Manusia
Video sejumlah gajah ukuran besar terekam membersihkan puing-puing banjir di Aceh viral di media sosial. Kementerian Kehutanan (Kemenhut) menyebut pelibatan empat ekor gajah sumatera (Elephas maximus sumatranus) dalam upaya pemulihan di Kabupaten Pidie Jaya, Aceh sudah melalui perencanaan matang serta mempertimbangkan penerapan prinsip kesejahteraan satwa (animal welfare). Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (KSDA) Aceh, Ujang Wisnu Barata, mengatakan sebelum empat gajah jinak diturunkan ke lapangan, tim Balai KSDA Aceh terlebih dahulu melakukan survei menyeluruh terhadap kondisi lokasi, aksesibilitas, tingkat keamanan, dan kebutuhan operasional. […]
PSI Diduga Lakukan Rebranding, Muncul Bendera Berlogo Gajah Kepala Merah
Jakarta – Beredar bendera berlambang gajah dengan kepala merah dan tubuh hitam yang diklaim milik Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Bendera tersebut terlihat di sejumlah titik di Kota Solo, seperti di depan kantor PSI di Jalan Letjen Suprapto dan sepanjang Jalan Ahmad Yani, Banjarsari. Logo pada bendera tersebut menampilkan gajah dengan belalai terangkat, bertuliskan “PSI” dan “Partai Super Tbk” di bagian bawah. Warga menyebut bendera itu mulai bermunculan sejak Minggu (13/7/2025). Menanggapi hal ini, Juru Bicara PSI Ariyo Bimo membenarkan bahwa […]
PSI Bakal Rebranding, Logo Gajah Muncul Jelang Kongres di Solo
Solo, 15 Juli 2025 — Menjelang Kongres pertama Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang akan digelar akhir pekan ini di Kota Solo, masyarakat dihebohkan dengan kemunculan bendera putih bergambar gajah di sejumlah sudut kota. Bendera tersebut menampilkan logo gajah berkepala merah dan berbadan hitam, dengan tulisan “PSI” dan “Partai Super Tbk” di bawahnya. Pantauan di lapangan menunjukkan bendera-bendera itu telah terpajang sejak Minggu (13/7), terutama di kawasan Jalan Letjen Suprapto dan Jalan Ahmad Yani. Namun hingga kini, belum ada pernyataan resmi […]






