Victor Osimhen memang absen membela Galatasaray di Matchday Kelima Liga Champions 2025/2026. Tapi, Osimhem masih memuncaki daftar top scorer.Osimhen harus menepi karena cedera otot kala Galatasaray menghadapi Union St. Gilloise, Rabu (26/11/2025) dini hari WIB. Tanpa penyerang Nigeria itu, Galatasaray takluk 0-1 di kandang. Alhasil Galatasaray tertahan di posisi ke-11 klasemen Liga Champions 2025/2026 dengan sembilan poin dari lima laga. Beruntung bagi Osimhen, pesaing terdekatnya Erling Haaland gagal menambah gol. Penyerang Manchester City itu cuma jadi pemain pengganti di babak […]
Tag: football
Sudah Siap Hadapi Kane, Arsenal?
Bek Arsenal Jurrien Timber tahu betapa berbahayanya penyerang Bayern Munich Harry Kane. Tapi, bukan berarti Timber dkk. gentar menghadapi Kane.Timber dan Arsenal akan menjamu Kane dkk. di Emirates stadium, Kamis (27/11/2025) dini hari WIB, dalam lanjutan Matchday V Liga Champions 2025/2026. Laga ini jadi panggung antara tim paling produktif kontra pertahanan terkuat di UCL musim ini. Bayern sudah mencetak 14 gol dari empat laga dan baru kebobolan tiga gol. Arsenal sekalipun baru bikin 11 gol, mereka belum sekalipun dibobol lawan! […]
Ronaldo Lolos Sanksi, Bisa Main di Fase Grup Piala Dunia 2026
Timnas Portugal bisa bernapas lega. Sebab Cristiano Ronaldo lolos dari sanksi kartu merah dan bisa main di Piala Dunia 2026.Sebelumnya, Ronaldo di kartu merah saat Portugal tumbang 0-2 di kandang Republik Irlandia, karena menyikut bek lawan Dara O’Shea di kotak penalti. Hukuman Ronaldo sebelumnya cuma kartu kuning. Hal ini membuat Ronaldo kesal dan melontarkan gestur ejekan ke arah penonton. Karena sikapnya itu, Ronaldo sempat terancam sanksi tambahan. Tidak cuma membuat Ronaldo absen di laga pamungkas Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra […]
Dortmund Vs Villarreal : Die Borussen Pesta Gol
Borussia Dortmund meraih kemenangan ketiganya di Liga Champions 2025/2026. Ini setelah Die Borussen menggasak Villarreal 4-0.Pada pertandingan kelima fase liga di Signal-Iduna Park, Rabu (26/11/2025) dini hari WIB, Dortmund bermain agresif sejak menit awal dan membuat 11 attempts, enam di antaranya on goal. Tapi, mereka baru bisa membuka keunggulan di menit kedua injury time babak pertama lewat Serhou Guirassy. Diawali situasi sepak pojok, bomber Dortmund itu menyontek bola liar di kotak penalti dan tak kuasa dihalau kiper Villarreal Luiz Junior. […]
Bodo/Glimt Vs Juventus : Bianconeri Menang Dramatis 3-2
Juventus meraih kemenangan pertama di Liga Champions musim ini usai membungkam Bodo/Glimt 3-2 di matchday kelima. Hasil ini membuka asa Bianconeri lolos ke fase gugur.Bermain di Aspmyra Stadion, Rabu (26/11) dini hari WIB, Juventus sudah mengancam sehak menit ke-8, namun tembakan jarak dekat Francisco Conceicao bisa ditepis kiper tuan rumah, Nikita Haikin. Tiga menit berselang, ia juga menggagalkan tembakan mendatar Manuel Locatelli. Bodo/Glimt justru berhasil memimpin lebih dulu di menit ke-27. Bermula dari situasi sepak pojok, Ole Blomberg menuntaskan umpan […]
Man City Vs Bayer Leverkusen : The Citizens Keok 0-2
Manchester City tumbang di kandang saat menjamu Bayer Leverkusen. The Citizens takluk dengan skor 0-2.Pada pertandingan kelima fase liga Liga Champions 2025/2026 di Etihad stadium, Rbau (26/11/2025) dini hari WIB, Leverkusen mencetak gol di masing-masing babak dari Alejandro Grimaldo dan Patrick Schick. Dengan kekalahan pertamanya di Liga Champions musim ini, City tertahan di posisi keenam dengan 10 poin. Leverkusen naik ke posisi ke-13 dengan delapan poin. City langsung menyerang sejak kickoff dan sudah mendapat peluang pada menit kelima. Dari serbuan […]
Chelsea Vs Barcelona : The Blues Hajar 10 Pemain Blaugrana 3-0
Chelsea menghajar Barcelona dalam pertandingan Liga Champions 2025/2026. The Blues menang 3-0 atas sepuluh pemain Blaugrana.Bermain di Stamford Bridge, London, Rabu (26/11/2025) dini hari WIB, chelsea vs Barcelona berjalan ketat sejak awal. Kedua tim bermain hati-hati di menit-menit pertama. Chelsea mengancam di menit ke-8. Reece James melepaskan shot dari luar kotak, dan bolanya bisa diredam Joan Garcia. Setelahnya, Chelsea bisa memegang kendali permainan. Beberapa ancaman ditebar, dan akhirnya membuahkan gol. Pada menit ke-27, Barcelona bikin gol bunuh diri gara-gara Jules […]
Pindah ke Barcelona? Harry Kane Ngaku Bahagia di Bayern
Harry Kane mengatakan tampaknya mustahil dirinya pergi dari Bayern Munich pada akhir musim ini. Meski begitu, belum ada pembahasan terkait kejelasan kerja sama di masa depan antara striker asal Inggris tersebut dan Die Roten.Kontrak Kane di Bayern akan habis pada 2027, ketika ia berumur 34 tahun. Ia punya klausul pelepasan senilai 65 juta Euro yang bisa aktif pada musim panas 2026 asalkan ia sudah memberitahu Bayern ingin pergi sejak musim dingin awal tahun depan. Namun saat ditanya tabloid Jerman Bild […]
Guardiola Minta Maaf Sudah Ngamuk ke Kameramen
Manajer Manchester City, Pep Guardiola, telah mengamuk usai laga melawan Newcastle United. Ia mengaku sangat malu dengan tindakannya tersebut.Man City kalah 1-2 di kandang Newcastle United, St James Park, pada laga lanjutan Liga Inggris, Sabtu (22/10/2025). Dua gol kemenangan The Magpies diborong oleh Harvey Barnes. Sementara, The Citizens hanya bisa membalas lewat Ruben Dias. Kekalahan ini bikin Man City melorot ke urutan ketiga dengan 22 poin. Mereka tertinggal tujuh poin dari Barcelona di puncak klasemen. Manajer Man City, Pep Guardiola, […]
Sassuolo Vs Pisa : Idzes dkk Selamatkan 1 Poin
Sassuolo keteteran menghadapi Pisa. Dua kali tertinggal, Jay Idzes dkk bangkit dan menyelamatkan 1 poin usai imbang 2-2.Sassuolo menjamu Pisa di Mapei Stadium, Selasa (25/11/2025) dini hari WIB dala lanjutan Liga Italia. Kedua tim sama-sama ingin menjaga momentum yang diraih sebelum jeda internasional. Laga baru jalan semenit ketika penalti diberikan wasit usai meninjau VAR, atas pelanggaran terhadap Idrissa Toure. M’Bala Nzola maju mengambil penalti itu dan sukses menaklukkan kiper. Skor sudah berubah lagi saat laga baru enam menit. Nemanja Matic […]
Maresca Ingin Chelsea Tak Kalah Inisiatif dari Barcelona
Enzo Maresca menaruh hormat yang tinggi kepada Barcelona, memujinya tim yang spektakuler. Manajer Chelsea itu ingin timnya jangan sampai kalah inisiatif.Chelsea akan menjamu Barcelona di Stamford Bridge, Rabu (26/11/2025) dini hari WIB. The Blues mengantisipasi ancaman dari salah satu tim tertajam di Liga Champions, yang koleksi 12 golnya hanya kalah dari tiga tim (Bayern Munich, Paris Saint-Germain, dan Borussia Dortmund). Maresca sudah lama menaruh sedikit kekaguman terhadap Barca polesan Hansi Flick. Barca-nya Flick amat menonjol dalam pergerakan cair para penyerang […]
Instruksi Salah dari Pelatih Fisik Bikin Barcelona Badai Cedera?
Alejandro Balde dilaporkan sempat mengalami cedera karena instruksi latihan yang salah dari pelatih fisik Barcelona, Julio Tous. Cedera Lamine Yamal disebut juga kesalahan Tous.Balde sempat absen membela Barcelona dalam empat laga di LaLiga pada bulan September lalu. Ia tak bisa bermain karena mengalami cedera hamstring. Balde sudah pulih dari cedera tersebut sejak awal Oktober. Pasca pulih, ia kembali mampu jadi pilihan utama di sektor bek kiri. Pemain asal Spanyol ini telah mengemas 12 penampilan bersama Barcelona di semua ajang musim […]














