Jude Bellingham tampak kesal karena ditarik keluar saat Inggris Vs Albania. Perilakunya itu mendapat sorotan tajam sang pelatih, Thomas Tuchel.Timnas Inggris bertandang ke markas Albania pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia, Senin (17/11/2025) dini hari WIB. Tim tamu menutup laga dengan kemenangan 2-0. Jude Bellingham bermain sebagai starter di laga Inggris vs Albania. Pemain Real Madrid itu tampil selama 84 menit sebelum digantikan Morgan Rogers. Bellingham terlihat kurang puas dengan keputusan Thomas Tuchel menariknya keluar. Dia mengisyaratkan kekecewaan dengan gestur tangannya. […]

Dominik Szoboszlai apes betul saat melawan Irlandia. Gelandang Hungaria itu sempat meledek lawan dengan gestur tangis, eh malah nangis betulan usai laga.Momen itu terjadi saat Hungaria menjamu Irlandia dalam laga penentuan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026. Bermain di Puskas Arena, Minggu (16/11) malam WIB, Szoboszlai sempat meledek lawan. Usai Hungaria unggul 2-1 atas Irlandia lewat gol Barnabas Varga, gelandang Liverpool itu terekam membuat ledekan ke lawan. Ia membuat gestur tangis saat berselebrasi dengan rekan-rekannya. Gestur itu dianggap bentuk sindiran […]

Timnas Portugal pesta gol besar-besaran tanpa kehadiran Cristiano Ronaldo di lapangan. Pelatih Selecao das Quinas, Roberto Martinez, angkat bicara soal itu.Portugal mengamuk saat menjamu Armenia pada laga terakhir Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa, Minggu (16/11/2025) malam WIB. Bruno Fernandes cs menang telak 9-1 di Estadio do Dragao. Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, absen di laga Portugal vs Armenia. CR7 tak bermain akibat sanksi kartu merah yang didapat pada laga sebelumnya kontra Irlandia. Portugal bermain cair meski tanpa […]

Tidak cuma Timnas Italia, Timnas Slovakia juga mengeluhkan sistem Playoff Piala Dunia 2026. Seharusnya peringkat FIFA bisa dijadikan acuan.Slovakia kini berada di posisi kedua klasemen Grup A dengan 12 poin, kalah selisih gol dari Jerman di puncak. Kedua tim akan saling “bunuh” di matchday terakhir, Selasa (18/11/2025) dini hari WIB untuk berebut juara grup. Slovakia banyak diprediksi akan finis runner-up dan harus melewati Playoff untuk bisa lolos ke Piala Dunia. Sebab, hanya juara grup yang berhak lolos langsung ke Piala […]

Inggris mencatatkan hasil 100% di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dengan itu, The Three Lions mengikuti rekor berusia 71 tahun di Eropa.Inggris mencatatkan kesempurnaannya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 setelah menang 2-0 atas Albania, Senin (17/11/2025) dini hari WIB. Brace Harry Kane menjaga laju pasukan Thomas Tuchel. Mereka memenangi seluruh delapan laga sepanjang kualifikasi. Inggris mengoleksi 24 poin, mencetak 22 gol, dan tak kebobolan sama sekali! Catatan itu menempatkan mereka di pucuk klasemen Grup K unggul 10 poin dari Albania yang […]

Kekalahan Nigeria dari Republik Demokratik Kongo di playoff Piala Dunia 2026 zona Afrika menyisakan drama. Pelatih Nigeria Eric Chelle menuding Kongo memakai praktik voodoo untuk mengganggu para pemain Super Eagles dalam adu penalti.Dalam duel yang berlangsung di Rabat, Maroko, Senin (17/11/2025) dini hari WIB, Nigeria unggul cepat di menit ke-3 lewat Frank Onyeka, namun disamakan Kongo melalui Meschak Elia di menit ke-32. Skor 1-1 terus bertahan hingga selesainya babak tambahan 2×15 menit. Adu penalti pun dilakukan untuk menentukan pemenang, dan […]

Tuntas sudah penantian panjang Timnas Norwegia. Setelah hampir 30 tahun menunggu, negara Skandinavia itu lolos lagi ke Piala Dunia. Selamat!Norwegia meraihnya usai menang 4-1 di kandang juara dunia empat kali, Italia, di San Siro, Senin (17/11/2025) dini hari WIB, pada matchday terakhir Grup I Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa. Sempat tertinggal duluan di menit ke-11 karena gol Pio Esposito, Norwegia mengamuk di 30 menit terakhir pertandingan lewat gol-gol Ahmed Nusa, Erling Haaland (dua), dan Jorgen Strand Larsen. Norwegia sebagai […]

Erling Haaland hampir pasti jadi top scorer Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa. Sayangnya, Penyerang Norwegia itu gagal memecahkan rekor gol Robert Lewandowski.Haaland jadi starter saat Norwegia melawat ke San Siro, Senin (17/11/2025) dini hari WIB, untuk menghadapi Italia di laga terakhir Grup I. Norwegia sempat kesulitan sedari menit pertama dan harus tertinggal selama lebih dari 50 menit karena gol Pio Esposito pada menit ke-11. Ahmed Nusa baru menyamakan skor pada menit ke-63. Haaland yang sepanjang laga tidak “terlihat” malah […]

Timnas Portugal untuk kedua kalinya bisa bikin sembilan gol dalam satu pertandingan. Lagi-lagi Cristiano Ronaldo tidak terlibat di dalamnya.Portugal menghadapi Armenia pada laga terakhir Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa di Estadio do Dragao, Minggu (16/11/2025) malam WIB. Ronaldo absen di laga itu karena kartu merah saat dikalahkan Republik Irlandia beberapa hari sebelumnya. Tanpa Ronaldo, Portugal memainkan Goncalo Ramos, Rafael Leao, dan Bruno Fernandes di lini serang. Portugal terlalu tangguh buat Armenia yang cuma bikin tiga attempts sepanjang […]

Cristiano Ronaldo dikartu merah saat Portugal dikalahkan Irlandia. CR7 dinilai tahu berbuat salah dan merugikan timnya.Hal itu diungkap Bruno Fernandes. Ronaldo disebut mengakui dirinya melakukan kesalahan dan membuat Portugal kesulitan melawan Irlandia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jumat (14/11) lalu. “Itu terjadi dalam sepakbola, momen di mana Cris melakukan reaksi yang membuatnya membayar mahal,” kata Fernandes, melansir Daily Mail. “Sesuatu yang tidak dia inginkan, tapi akhirnya terjadi,” terangnya. Di laga Portugal melawan Irlandia, Cristiano Ronaldo dikartu merah pada menit ke-61. […]

Arsenal dalam situasi cemas untuk memulai kembali kompetisi pada akhir pekan mendatang. Riccardo Calafiori dan Gabriel Magalhaes mengalami cedera di sela-sela tugas negara.Pelatih Timnas Italia, Gennaro Gattuso, telah menyampaikan bahwa Calafiori meninggalkan kamp latihan. Dia balik ke London karena mengalami cedera. Dia sudah tidak memperkuat Italia saat melawan Moldova. Mantan pemain Bologna itu disebut-sebut ada masalah pada pinggulnya. Kabar buruk untuk Arsenal juga datang dari Gabriel. Dia mengalami cedera saat memperkuat Brasil melawan Senegal di Emirates Stadium, Sabtu (15/11/2025) malam […]

Joan Mir mengalami crash dalam gelaran sprint race MotoGP Valencia 2025. Insiden itu juga membuat rekannya, Luca Marini, gagal finis.Balapan berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Sabtu (15/11/2025) malam WIB. Mir mengalami slip dan terjatuh di putaran kedua hingga mengenai Marini. Hal ini tentu menjadi pukulan telak untuk tim Honda HRC Castrol. Poin sama sekali tak didapatkan dalam ajang sprint race ini karena kedua ridernya mengalami crash bersamaan. “Seperti yang bisa Anda bayangkan, saya sangat menyesal atas kejadian ini. Anda […]