Jakarta – Aktor sekaligus musisi Onadio Leonardo atau Onad ditangkap jajaran Polres Metro Jakarta Barat bersama istrinya, Beby Prisillia Gustiansyah, di rumah mereka di Trevista West Rempoa, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, pada Kamis (30/10/2025) malam sekitar pukul 22.00 WIB. “Ditangkap saat sedang beraktivitas biasa,” ujar Kasi Humas Polres Metro Jakarta Barat AKP Wisnu Wirawan, Jumat (31/10/2025). Polisi belum menetapkan status hukum Onad dan masih menunggu hasil pemeriksaan urin. Barang bukti yang disita juga masih dalam tahap pendalaman. Sementara itu, Kabid […]
Tag: ditangkap
Aktor Onadio Leonardo Ditangkap Polisi Terkait Dugaan Kasus Narkoba
Jakarta – Artis peran sekaligus musisi Onadio Leonardo, atau yang akrab disapa Onad, dikabarkan ditangkap polisi atas dugaan penyalahgunaan narkoba. Kabar penangkapan tersebut dibenarkan oleh Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ahmad David. “Ya benar (ditangkap),” ujarnya saat dikonfirmasi, Jumat (31/10/2025). Meski demikian, Ahmad David belum memberikan keterangan lebih lanjut terkait jenis narkoba yang disita maupun kronologi penangkapan Onad. Ia menyebut bahwa pemeriksaan terhadap mantan vokalis Killing Me Inside itu masih berlangsung. “Masih diperiksa,” singkatnya. Hingga saat ini, […]
Polda Metro Bongkar Penipuan Trading Crypto, Korban Rugi Miliaran
Direktorat Reserse Siber Polda Metro Jaya berhasil mengungkap kasus penipuan daring dengan modus trading crypto. Dari satu korban, kerugian mencapai Rp 3,05 miliar. Pelaku berpura-pura menjadi Pedagang Aset Keuangan Digital (PAKD) dan menyebarkan tautan trading melalui Instagram, WhatsApp, dan Telegram. Mereka menawarkan trik trading saham dan crypto seolah-olah resmi, menipu korban agar melakukan investasi. Tiga pelaku berhasil ditangkap di Singkawang Barat, Kalimantan Barat. Polisi menegaskan konten yang dibuat pelaku berkaitan dengan investasi saham dan crypto.
Pengacara di Tanah Abang Ditembak, Pelaku Ditangkap Polisi
Seorang pengacara berinisial W.A. (34) menjadi korban pengeroyokan dan penembakan di sebuah lahan kosong di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa pagi (28/10/2025). Korban mengalami luka tembak di punggung kanan atas dan langsung dilarikan ke rumah sakit untuk perawatan. Polisi dari Ditreskrimum Polda Metro Jaya telah menangkap pelaku penembakan. Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat, AKBP Roby Heri Saputra, memastikan situasi kini kondusif, meski kronologi dan motif insiden masih didalami karena belum ada saksi yang jelas. Lokasi kejadian tepatnya di […]
Bos Konter Bobol 48 Ponsel di Cikarang, Modus Jam Tutup Mal
Aksi pencurian puluhan ponsel di sebuah mal kawasan Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, akhirnya terungkap. Pelaku berinisial PS, bos konter ponsel, dibekuk polisi setelah sukses membobol toko dengan modus memanfaatkan jam tutup mal. Menurut Kasubdit Resmob AKBP Resa Fiardi Marasabessy, PS tidak hanya sekali melakukan aksi kejahatan. “Pelaku pernah membobol toko ponsel lain dengan modus yang sama,” ujar Resa, Sabtu (25/10/2025). PS ditangkap pada 16 Oktober 2025 di mal kawasan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, saat hendak menjual ponsel hasil curiannya. […]
Tiga Penembak Pria dalam Mobil di Polewali Mandar Ditangkap, Begini Peran Pelaku saat Eksekusi Korban
Polisi akhirnya menangkap tiga pelaku penembakan Husain (35) yang ditemukan tewas dalam mobilnya di Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat setelah sebulan buron. Ketiganya kini telah ditetapkan sebagai tersangka dan dijebloskan ke dalam bui. “Ketiga yang telah diringkus Satreskrim yakni AK, DR dan F. Mereka telah ditetapkan sebagai tersangka dan sudah dilakukan penahanan,” kata Kasatreskrim Polres Polman AKP Budi Adi kepada wartawan, Senin (20/10). Ketiga tersangka, lanjut Budi, memiliki peran masing-masing saat menjalankan aksinya. Dia juga menyebutkan bahwa pelaku penembakan dari ketiga tersangka adalah […]
BNN Bongkar Laboratorium Sabu di Apartemen Cisauk, 2 Residivis Ditangkap
Badan Narkotika Nasional (BNN) menggerebek laboratorium sabu di sebuah apartemen lantai 20 kawasan Cisauk, Kabupaten Tangerang, Sabtu (18/10/2025). Dua residivis, IM sebagai peracik dan DF sebagai pengedar, berhasil ditangkap. Penggerebekan ini merupakan hasil kerja sama BNN dengan Bea Cukai. Dari lokasi, petugas menyita 1 kilogram sabu dalam bentuk cair dan padat, berbagai bahan kimia, serta peralatan laboratorium. Pelaku diketahui mengekstrak 15.000 pil obat asma untuk menghasilkan 1 kilogram Ephedrine murni, meraup keuntungan sekitar Rp 1 miliar selama enam bulan terakhir. […]
Pria Mengaku Habib di Bogor Ditangkap Usai Minta Paksa Sarung Santri
Bogor — Seorang pria berinisial H (53) yang mengaku sebagai habib ditangkap Polsek Cijeruk, Kabupaten Bogor, setelah memaksa tiga santri menyerahkan sarung di sebuah pesantren di Desa Ciburuy, Kecamatan Cigombong, Sabtu (11/10/2025) malam. Kapolsek Cijeruk, AKP Didin Komarudin, menjelaskan bahwa pelaku mengaku membutuhkan sarung untuk keperluan ibadah. Karena menghormati statusnya, santri menyerahkan tiga sarung bekas. Namun, warga kemudian curiga dan menelusuri kebenaran pengakuan pelaku. Saat ditanya mengenai silsilah habaib, H tidak dapat menjelaskan dengan jelas. Setelah diinterogasi, diketahui bahwa pelaku […]
ASN Way Kanan Ditangkap karena Tipu Warga dengan Janji Lolos Seleksi ASN dan PPPK
Lampung/Sumsel, 10 Oktober 2025 – Bobby Asia, ASN Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Way Kanan, Lampung, ditangkap Kejari Ogan Komering Ilir (OKI) setelah berpura-pura menjadi jaksa dan menipu warga dengan janji bisa meloloskan mereka menjadi jaksa maupun pegawai pemerintah. Bobby bersama rekannya EF kini ditetapkan sebagai tersangka oleh Kejati Sumatera Selatan. Korban mengaku tertipu hingga ratusan juta rupiah. Salah satu korban, DAY, membayar total Rp300 juta untuk janji lolos seleksi ASN Kejaksaan, namun hasilnya nihil. Korban lain, MD, […]
Pegawai Minimarket di Purwakarta Tewas Dibunuh dan Disetubuhi, Pelaku Ditangkap di Rest Area
Karawang – Seorang pegawai minimarket, Dina Oktaviani, ditemukan tewas di aliran Sungai Citarum, Kabupaten Karawang. Pelaku, Heryanto (27), berhasil ditangkap di sebuah minimarket di Rest Area KM 72A, Purwakarta, Jawa Barat, Kamis (9/10/2025). Kasie Humas Polres Karawang, Ipda Cep Wildan, menjelaskan bahwa korban dibunuh secara sadis dengan dicekik, lalu disetubuhi oleh pelaku. Setelah itu, Heryanto mengambil sejumlah barang milik korban, termasuk ponsel, motor, dan persiapan lainnya, sebelum membuang jasad korban ke sungai untuk menghilangkan jejak. Dari hasil pemeriksaan, motif pelaku […]
Aksi Penyelundupan 4.095 Burung Ilegal di Lampung Terbongkar, 2 Orang Ditangkap
Liputan6.com, Lampung – Upaya penyelundupan ribuan burung ilegal berhasil digagalkan petugas gabungan di Jalan Tol Tegineneng, Lampung Tengah, Jumat malam (3/10/2025). Sebanyak 4.095 ekor burung tanpa dokumen resmi diamankan dari sebuah minibus bernomor polisi B 1594 WNO. Kepala Balai KSDA Bengkulu, Himawan Sasongko menjelaskan, pengungkapan itu dilakukan tim gabungan yang terdiri dari Seksi KSDA Wilayah III Lampung, PJR Ditlantas Polda Lampung, serta Flight Protecting Indonesia’s Birds. Dalam operasi penggagalan penyelundupan burung tersebut, polisi turut mengamankan dua orang yakni sopir berinisial […]
Hacker Bjorka Ditangkap, Polisi Selidiki Keterkaitan dengan Kasus Data Besar
Jakarta – Polisi menangkap WFT (22), pemuda asal Minahasa, Sulawesi Utara, yang diduga sebagai sosok di balik hacker terkenal Bjorka, Selasa (23/9/2025). WFT dikenal menggunakan sejumlah nama lain di dark web, seperti SkyWave, Shint Hunter, dan Opposite6890. Penangkapan bermula dari laporan sebuah bank swasta pada Februari 2025 setelah akun Bjorka mengunggah data nasabah dan mengklaim telah membobol 4,9 juta akun. WFT kemudian ditangkap di rumahnya di Desa Totolan, Sulawesi Utara, dengan barang bukti digital, termasuk handphone dan komputer. Menurut AKBP […]










