Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memerintahkan RSUP M. Hoesin untuk menghentikan sementara penyelenggaraan Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Ilmu Kesehatan Mata, Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya (Unsri). Keputusan ini merespons kasus dugaan perundungan atau bullying yang dialami mahasiswa FK Unsri oleh seniornya. “Berdasarkan hasil investigasi tim, diketahui telah terjadi praktik perundungan berupa permintaan pembayaran (pungutan liar) oleh peserta PPDS Ilmu Kesehatan Mata,” kata Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kemenkes Aji Muhawarman di Jakarta dilansir Antara, Rabu (14/1/2026). Sementara residensi tersebut dihentikan, kata dia, diberikan kesempatan kepada […]