Di tengah padatnya kompetisi, badai cedera tidak terhindari. Arsenal, Tottenham, dan Chelsea di peringkat teratas tim paling apes kena cedera di Liga Inggris.BBC dari data Premier Injuries, menilai jumlah hari yang hilang karena cedera oleh suatu tim Liga Inggris, ditambah dengan total cedera yang membuat pemain tertentu absen setidaknya dalam satu pertandingan liga. Ketika menggabungkan kedua faktor tersebut, Arsenal, Tottenham, dan Chelsea paling teratas. Tiga klub London itu punya 19 jenis cedera! Tottenham paling merana, karena para pemain yang cedera […]

Setelah musim penuh cedera bersama Aprilia Racing di 2025, juara dunia MotoGP 2024, Jorge Martin, menyatakan dirinya siap 100 persen untuk balapan pembuka musim di Thailand. Musim lalu, Martin hanya tampil di tujuh balapan akibat cedera, membuat debutnya bersama Aprilia jauh dari harapan. “Tidak mudah setelah semua kesulitan yang saya hadapi. Tapi sekarang saya fokus mempersiapkan diri,” ujar Martin. Ia optimistis kombinasi kondisi fisik prima dan motor RS-GP terbaru akan membuka peluang kemenangan. Martin akan memulai agenda pramusim di Sirkuit […]

Kabar buruk untuk Liverpool terkait kondisi Conor Bradley. Musim Bradley dipastikan selesai karena harus menjalani operasi lutut.Bradley mendapat cedera tersebut di pengujung laga kontra Arsenal di Emirates Stadium tiga hari lalu. Bradley harus dipapah keluar meninggalkan lapangan dan memakai kruk setelah laga. Awalnya sempat terjadi simpang siur, apakah Bradley mengalami cedera lutut atau engkel. Hal ini lantas menimbulkan kekhawatiran di benak manajer Arne Slot. Hal itu terbukti benar ketika Liverpool mengumumkan hasil pemeriksaan Bradley, Minggu (11/1/2026) malam WIB. Bek Irlandia […]

Real Madrid menghadapi ujian berat jelang Piala Super Spanyol di Arab Saudi. Los Blancos dipastikan tampil tanpa Kylian Mbappe yang mengalami cedera lutut saat latihan dan diperkirakan absen dua hingga tiga minggu. Mbappe menjadi tumpuan utama Madrid musim ini dengan koleksi 29 gol dan lima assist. Cedera yang kembali kambuh sejak akhir Desember membuat klub memilih menahannya di Spanyol demi fokus pemulihan. Xabi Alonso mengakui belum ada kepastian soal kembalinya sang bintang. Absennya Mbappe menjadi pukulan besar, mengingat pentingnya Piala […]

Real Madrid harus kehilangan Kylian Mbappe akibat cedera lutut, yang membuatnya absen sekitar tiga pekan. Absennya mesin gol Madrid ini menjadi momen emas bagi Gonzalo Garcia untuk menunjukkan kemampuan. Gonzalo, 21 tahun, sebelumnya mencuri perhatian di Piala Dunia Antarklub 2025 dengan 4 gol dari 6 laga. Namun, di LaLiga musim ini, ia baru mencatat 13 penampilan dengan total 170 menit, sebagian besar sebagai pengganti. Madrid menghadapi jadwal penting, termasuk duel panas kontra Atletico Madrid di Piala Super Spanyol (9 Januari) […]

Kabar buruk menimpa Kylian Mbappe jelang Tahun Baru 2026. Bomber Real Madrid itu dihantam cedera.Cedera Mbappe diumumkan Real Madrid, Rabu (31/12/2025) malam WIB. Los Blancos menyebut pemainnya itu mendapat masalah di bagian lutut kiri. “Setelah tes yang dilakukan hari ini pada pemain kami Kylian Mbappe oleh Layanan Medis Real Madrid, ia didiagnosis mengalami cedera pada lutut kirinya. Pemulihannya akan dipantau,” begitu isi pernyataan resmi Real Madrid. Mbappe pertama kali merasakan ketidaknyamanan pada lututnya saat menghadapi Celta Vigo pada awal Desember […]

Liverpool jor-joran pada bursa transfer musim panas lalu. Namun, Liverpool belum mendapat ‘imbalan’ yang sepadan karena pemain-pemain itu justru cedera.Liverpool menggelontorkan dana mencapai 416 juta paun (sekitar Rp 9,4 triliun) untuk belanja pemain pada bursa musim panas 2025. Alexander Isak menjadi rekrutan termahal, sekaligus memecahkan rekor transfer di Inggris, dengan ditebus senilai 125 juta paun. Namun, Isak gabung Liverpool dalam kondisi yang kurang fit. Striker asal Swedia itu kini tengah dibekap cedera dan diperkirakan absen sampai dua bulan. Rekrutan baru […]

Liverpool akan kehilangan Alexander Isak dalam waktu yang tidak sebentar karena cedera. Meski demikian, manajer Liverpool Arne Slot belum berpikir soal merekrut penggantinya.Isak cedera saat Liverpool menang di markas Tottenham Hotspur pada akhir pekan lalu. Striker asal Swedia itu mencetak gol dan kemudian cedera. Ia mendapat masalah setelah ditekel oleh Micky van de Ven. Liverpool lantas mengonfirmasi bahwa Isak mengalami cedera pada pergelangan kaki, termasuk patah tulang fibula. Isak sudah menjalani operasi. Pemain yang baru direkrut dari Newcastle United pada […]

Legenda Arsenal, Thierry Henry, memberi pesan tegas kepada Mikel Arteta dan skuad The Gunners: cedera bukan alasan, musim ini wajib juara. Arsenal terakhir menjuarai Premier League pada 2003/2004, dan kini kembali memimpin klasemen dengan selisih dua poin dari Manchester City. Meski badai cedera menghantam terbaru Ben White absen sebulan karena hamstring Henry menekankan semua tim menghadapi masalah serupa. Yang terpenting, kata Henry, adalah konsistensi tim hingga akhir musim. Arsenal akan menghadapi periode padat dalam 19 hari ke depan, termasuk laga […]

Arsenal kena apes. Penyerangnya, Kai Havertz, dikabarkan sempat mengalami cedera lagi meski sedianya hampir comeback.Melansir Daily Mail, Havertz sedianya diagendakan kembali ke lapangan bulan ini. Sebelumnya, eks Leverkusen dan Chelsea itu mengalami cedera lutut sejak Agustus, sampai harus menjalani operasi. Namun, upaya pemulihannya gagal berjalan lancar. Ia malah cedera lagi di sesi latihan terakhirnya bulan lalu, meski diklaim tinggal ‘sepekan’ jelang comeback kembali ke tim. Alhasil, upaya comeback Havertz harus tertunda. Pemain berusia 26 tahun itu diperkirakan baru bisa kembali […]

Jakarta – Cole Palmer kembali mencatatkan namanya di papan skor saat Chelsea meraih kemenangan 2-0 atas Everton pada pekan ke-16 Liga Inggris 2025/2026 di Stamford Bridge, Sabtu (13/12/2025) malam WIB. Meski mencetak gol pertamanya sejak September, Palmer menegaskan kondisi fisiknya belum sepenuhnya berada di level terbaik. Palmer membuka keunggulan Chelsea sebelum gol tambahan dicetak oleh Malo Gusto. Kemenangan ini membuat The Blues tetap bertahan di peringkat keempat klasemen sementara. Gol tersebut juga menandai kembalinya Palmer setelah absen panjang akibat cedera. […]

Inter Milan menelan kekalahan 0-1 dari Liverpool di matchday 6 Liga Champions, Rabu (10/12/2015) dini hari WIB, di Giuseppe Meazza. Satu-satunya gol dicetak Dominik Szoboszlai lewat penalti menit ke-88. Cristian Chivu menilai Inter layak meraih hasil lebih baik, namun dua cedera di babak pertama Hakan Calhanoglu dan Francesco Acerbi mengacaukan strategi tim. Dua pergantian dini membuat tenaga Nerazzurri terkuras sehingga sulit menghadapi intensitas Liverpool di babak kedua. “Imbang seharusnya hasil yang tepat. Kami kehabisan tenaga dan tak bisa melakukan banyak […]