Dua anggota TNI dari Korem 043/Garuda Hitam mengagalkan upaya penyelundupan narkoba jenis ekstasi di Tol Trans Sumatra. Ribuan pil ekstasi ditemukan di dalam sebuah mobil yang ringsek. Kepala Dinas Penerangan TNI AD (Kadispenad), Kolonel (Inf) Donny Pramono menerangkan, kejadian bermula dari kecelakaan tunggal sebuah Nissan X-Trail hitam ringsek di KM 136 jalur B pada Kamis (20/11/2025) pukul 05.25 WIB. “Mobil tanpa pengemudi,” kata Donny dalam keterangan tertulis, Minggu (23/11/2025). Kecurigaan muncul ketika Babinsa Koramil 0411-11/Terbanggi Besar, Sertu Eko Wahyudi, yang sedang melintas, turun untuk […]
Tag: butir
Polisi Tangkap Bandar Narkoba di Kemayoran, Ribuan Butir Ekstasi Disita
Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya menangkap seorang pria berinisial P di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (4/11/2025). Dari penangkapan ini, polisi menyita 1.475 butir ekstasi, 60 gram serbuk ekstasi, dan 50 gram sabu. Kasubdit 1 Ditresnarkoba AKBP Indra Tarigan mengatakan, penangkapan berawal dari laporan masyarakat tentang dugaan aktivitas narkoba di kawasan tersebut. Saat digeledah, tersangka kedapatan menyimpan narkotika dalam plastik klip bening. P mengaku mendapatkan barang haram itu dari seseorang berinisial ICL, yang kini masih diburu polisi. Tersangka beserta […]
Ratusan Butir Narkoba Nyaris Diselundupkan di Rutan Cipinang Jakarta
Kepala Rutan Cipinang, Nugroho Dwi Wahyu mengatakan, pihaknya menggagalkan percobaan penyelundupan 785 butir narkoba jenis Inex Transformer dari pengunjung ke dalam rutan. Menurut dia, ini berawal dari petugas pengawasan dan pemeriksaan terhadap dua orang pengunjung berinisial FF dan E pada Rabu 15 Oktober 2025. “Petugas kami mencurigai gerak-gerik pengunjung pada Rabu (15/10) malam tersebut dan terbukti setelah dilakukan pemeriksaan bawang bawaan, ditemukan barang terlarang tersebut terbungkus dalam salah satu snack (makanan ringan),” kata Nugroho seperti dilansir dari Antara, Kamis (16/10/2025). Dia mengungkapkan, dua petugas […]
Polisi Gerebek Rumah Kontrakan di Mekarwangi Bandung, Sita 1,2 Juta Butir Obat Terlarang
Petugas Satresnarkoba Polrestabes Bandung melakukan penggerebekan di sebuah rumah kontrakan di Jalan Mekar Raharja, Mekarwangi, Kelurahan Cibaduyut, Kecamatan Bojongloa Kidul, Kota Bandung, pada Minggu (27/7) sekitar pukul 16.00 WIB. Dari penggerebekan tersebut, polisi menyita sebanyak 1.271.000 butir obat keras terlarang berbagai jenis seperti trihexyphenidyl, tramadol, double Y, heximer, dextro, dan dexa. Bandar obat terlarang berinisial AZ, yang tinggal di rumah kontrakan itu selama satu tahun, berhasil meloloskan diri lewat pintu belakang saat penggerebekan berlangsung. Saat ini, AZ sudah masuk dalam […]
Puluhan Butir Peluru Ditemukan di Kios Es Teh Wonodri Semarang
Puluhan butir peluru ditemukan dalam sebuah toples plastik di kios es teh yang berlokasi di daerah Wonodri, Kota Semarang. Penemuan ini terjadi saat penyewa kios sedang membersihkan lokasi pada Minggu malam (29/6) sekitar pukul 22.00 WIB, sebagai persiapan pembukaan kios pada 10 Juli mendatang. Menurut saksi, peluru tersebut disimpan di dalam kontainer abu-abu yang berada di antara gelas plastik dan perlengkapan lain. Total ada 39 butir peluru yang ditemukan. Kapolsek Semarang Selatan, Kompol Sucipto, membenarkan adanya temuan tersebut dan menyampaikan […]




