JAKARTA – Keluarga Affan Kurniawan, ojol yang tewas dilindas kendaraan taktis Brimob saat ada demonstrasi di Pejompongan, Jakarta menerima bantuan rumah subsidi seluas 60 meter persegi dari pemerintah, Senin (1/9/2025). Rumah itu berada di Kompleks Pesona Kahuripan 10, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian menyaksikan langsung penyerahan rumah bagi keluarga Affan. Tito menyampaikan rasa duka mendalam atas wafatnya Affan Kurniawan. Ia menegaskan musibah ini merupakan duka yang tidak pernah diharapkan, seraya berharap agar […]

Kompol Cosmas Kaju Gae, Danyon Resimen 4 Korbrimob, akan menjalani sidang Komisi Kode Etik Polri (KKEP) terkait tewasnya driver ojol Affan Kurniawan pada Rabu (3/9). Tindakannya masuk kategori pelanggaran berat dan terancam dipecat (PTDH). Bripka Rohmat, pengemudi mobil Brimob, akan disidang Kamis (4/9) dengan kategori pelanggaran berat serupa. Sementara lima anggota lain yang duduk di bangku belakang, termasuk Aipda M. Rohyani dan Briptu Danang, masuk kategori pelanggaran sedang dan terancam sanksi demosi atau penundaan pangkat.

Polisi menangkap 17 orang yang diduga merencanakan kerusuhan di Markas Brimob Cikeas, Kabupaten Bogor, Sabtu malam (30/8/2025). Dari jumlah itu, empat orang ditetapkan tersangka, sementara 13 lainnya masih dalam penyelidikan. Keempat tersangka berinisial M, AS, RP, dan BS. Polisi menemukan sejumlah bukti, antara lain pisau, poster provokatif, bahan bakar, serta pesan berantai ajakan menyerang anggota Polri. Tersangka M dijerat UU ITE, UU Darurat, dan Pasal 160 KUHP dengan ancaman hingga 10 tahun penjara. AS dijerat Pasal 160 KUHP, sedangkan RP […]

JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto melayat ke rumah duka pengemudi ojek online (ojol) Affan Kurniawan di Jalan Lasem, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (29/8/2025) malam. Affan merupakan korban meninggal akibat ditabrak mobil kendaraan taktis (Rantis) Brimob saat aksi penyampaian pendapat atau demonstrasi di Pejompongan, Jakarta Pusat, Kamis (28/8). Pantauan Okezone, Prabowo tiba di rumah duka sekitar pukul 21.51 WIB. Prabowo didampingi Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya. Presiden Prabowo juga telah mengucapkan ikut berduka cita atas meninggalnya Affan Kurniawan. “Saya atas […]

Jakarta – Ahmad Sahroni resmi dicopot dari jabatannya sebagai Wakil Ketua Komisi III DPR. Keputusan ini tertuang dalam surat Fraksi Partai NasDem DPR yang ditandatangani Ketua Fraksi Victor Laiskodat dan Sahroni sendiri sebagai Sekretaris Fraksi. Posisi Sahroni digantikan Rusdi Masse Mappasessu, sementara Sahroni berpindah menjadi anggota Komisi I DPR menggantikan Rusdi. Sementara itu, Divisi Propam Polri memeriksa tujuh anggota Brimob terkait kasus tewasnya pengemudi ojek online (ojol) Affan Kurniawan yang tertabrak mobil rantis Brimob. Proses pemeriksaan ditayangkan langsung melalui akun […]

Jakarta – Gelombang unjuk rasa terjadi di berbagai daerah pada Jumat (29/8/2025), dipicu kemarahan publik atas tewasnya pengemudi ojek online (ojol) Affan Kurniawan (21). Affan meninggal setelah tubuhnya dilindas mobil rantis Brimob saat kericuhan demo di depan Gedung DPR, Kamis (28/8/2025) malam. Sejak awal pekan, aksi massa sudah berlangsung di Jakarta. Pada Senin (25/8), ribuan orang memadati Gedung DPR menolak gaji fantastis anggota dewan yang dinilai tak peka terhadap kondisi rakyat. Aksi berlanjut pada Kamis (28/8) dengan buruh berbagai elemen […]

Depok – Markas Komando (Mako) Brimob Depok sempat memanas pada Sabtu (30/8/2025) pagi setelah didatangi massa yang tiba-tiba berkumpul di depan gerbang. Petugas segera menghalau dengan tembakan gas air mata, membuat massa dan warga sekitar kocar-kacir menjauh. Situasi sempat menimbulkan kepadatan lalu lintas di Jalan Komjen Pol Yasin, sementara warga berlarian masuk ke gang-gang sekitar untuk menghindar. Massa yang sempat berkumpul kembali di kawasan Tugu Batu Belimbing juga dibubarkan aparat. Beberapa orang sempat diamankan karena diduga terlibat dalam upaya penyerangan, […]

Presiden Prabowo Subianto melayat ke rumah duka Affan Kurniawan, pengemudi ojek online yang tewas terlindas kendaraan taktis Brimob saat demo 28 Agustus 2025. Tiba di Menteng, Jakarta Pusat, Jumat malam (29/8), Prabowo langsung memeluk dan menenangkan kedua orang tua Affan yang menangis kehilangan putra mereka. Prabowo menyampaikan duka cita mendalam sekaligus menegaskan pemerintah akan menjamin kehidupan keluarga almarhum. Ia juga memerintahkan insiden ini diusut tuntas dan transparan, serta memastikan aparat yang bersalah ditindak tegas sesuai hukum. “Kita semua sedih, saya […]

Solo, 29 Agustus 2025 – Aksi ribuan pengemudi ojek online (ojol) di depan markas Brimob Solo berakhir ricuh pada Jumat (29/8). Kericuhan pecah setelah polisi melepaskan tembakan gas air mata yang membuat massa berlarian. Aksi dimulai sekitar pukul 13.00 WIB, saat massa berjalan kaki dari Plaza Manahan menuju markas Brimob di kawasan Stadion Manahan. Setibanya di lokasi, ojol bersama aparat sempat menggelar salat gaib dan doa bersama untuk Affan Kurniawan, driver ojol yang tewas terlindas mobil rantis Brimob saat demo […]

Solo, 29 Agustus 2025 – Aksi ribuan pengemudi ojek online (ojol) di markas Brimob Solo berakhir ricuh pada Jumat (29/8). Kericuhan pecah setelah polisi menembakkan gas air mata ke arah massa yang memadati kawasan Stadion Manahan. Aksi dimulai pukul 13.00 WIB, ketika massa berjalan kaki dari Plaza Manahan menuju markas Brimob. Setibanya di lokasi, para ojol bersama polisi dan Brimob sempat menggelar salat gaib dan doa bersama untuk Affan Kurniawan, pengemudi ojol yang tewas terlindas kendaraan taktis Brimob saat demo […]

Bandar Lampung, 29 Agustus 2025 – Aksi demonstrasi di depan Gedung DPR RI, Jakarta, Kamis (28/8) berujung ricuh dan menelan korban jiwa. Seorang pengemudi ojek online, Affan Kurniawan (21), meninggal dunia setelah terlindas kendaraan taktis (Rantis) Barakuda milik Brimob di kawasan Pejompongan, Jakarta Pusat. Affan, pemuda asal Tanjungkarang, Bandar Lampung, merupakan tulang punggung keluarga yang tinggal di rumah kontrakan sederhana di Menteng, Jakarta Pusat. Ia sehari-hari bekerja sebagai driver ojol untuk menghidupi orang tua, abang, dan adik perempuannya. Kematian Affan […]

Bandar Lampung, 29 Agustus 2025 – Aksi demonstrasi di depan Gedung DPR RI, Jakarta, Kamis (28/8) berujung ricuh dan menelan korban jiwa. Seorang pengemudi ojek online, Affan Kurniawan (21), meninggal dunia setelah terlindas kendaraan taktis (Rantis) Barakuda milik Brimob di kawasan Pejompongan, Jakarta Pusat. Affan, pemuda asal Tanjungkarang, Bandar Lampung, merupakan tulang punggung keluarga yang tinggal di rumah kontrakan sederhana di Menteng, Jakarta Pusat. Ia sehari-hari bekerja sebagai driver ojol untuk menghidupi orang tua, abang, dan adik perempuannya. Kematian Affan […]