Jakarta, 7 Oktober 2025 – Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mengungkapkan bahwa dana bagi hasil (DBH) untuk Pemprov DKI Jakarta telah dipotong hampir Rp20 triliun akibat keterbatasan fiskal nasional. Purbaya menegaskan, pemotongan ini bersifat sementara dan akan dievaluasi kembali saat pendapatan negara meningkat. “Kalau ekonomi berbalik dan pendapatan dari pajak meningkat, dana akan dikembalikan ke daerah,” ujarnya saat konferensi pers bersama Gubernur DKI Pramono Anung di Balai Kota Jakarta, Selasa (7/10/2025). Meski nominalnya besar, Purbaya menekankan bahwa pemotongan tetap proporsional […]

Jakarta, 7 Oktober 2025 – Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menanggapi kebijakan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi yang mendorong aparatur sipil negara (ASN), pelajar, dan masyarakat untuk berdonasi Rp 1.000 per hari melalui Gerakan Rereongan Sapoe Sarebu (Poe Ibu). Purbaya menegaskan pemerintah pusat tidak mewajibkan program donasi tersebut dan menyerahkan keputusan sepenuhnya kepada pemerintah daerah dan warganya. “Itu terserah kepada pemerintahnya dan terserah kepada warganya. Tapi dari pemerintah pusat, tidak ada kewajiban untuk melakukan itu,” ujarnya, Selasa (7/10/2025). Gerakan ini […]

Jakarta – Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi (Disnakertransgi) DKI Jakarta mengeluarkan Surat Edaran Nomor e-0014/SE/2025 yang berisi imbauan bagi perusahaan untuk menerapkan sistem kerja dari rumah (work from home/WFH) secara situasional. Staf Khusus Gubernur dan Wakil Gubernur Bidang Komunikasi Publik, Chico Hakim, menegaskan kebijakan WFH tidak bersifat wajib, melainkan disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing perusahaan, terutama yang berlokasi dekat dengan titik penyampaian aspirasi massa. Bagi perusahaan dengan layanan 24 jam atau yang memberi pelayanan langsung kepada masyarakat, kebijakan WFH dapat […]

Komisi X DPR RI akan memanggil Menteri Kebudayaan Fadli Zon untuk memita klarifikasi terkait pernyataan yang menyebut peristiwa pemerkosaan massal dalam kerusuhan Mei 1998 hanya rumor. Anggota Komisi X DPR RI Bonnie Triyana menilai, pandangan subyektif Fadli Zon tak bisa menafikan bahwa peristiwa memilukan tragedi ‘98  tidak pernah terjadi.  “Apa yang menurut Menteri Kebudayaan tidak ada, bukan berarti tak terjadi,” kata Bonnie dalam keterangannya, Rabu (18/6/2025). Seperti diketahui, Menteri Kebudayaan (Menbud) Fadli Zon mengklaim bahwa peristiwa pemerkosaan massal pada tragedi kerusuhan Mei 1998 tidak ada buktinya. […]