Penjualan mobil listrik tipe battery electric vehicle (BEV) di Indonesia terus mengalami peningkatan signifikan, dengan pangsa pasar naik dari 1,7% pada 2023 menjadi 5% di 2024. Berdasarkan riset Populix berjudul Electric Vehicles in Indonesia: Consumer Insights and Market Dynamics, faktor utama yang mendorong masyarakat membeli mobil listrik bukanlah harga, melainkan aspek lingkungan. Sebanyak 67% responden menyatakan alasan utama membeli BEV adalah bebas polusi udara. Selain itu, 60% memilih karena bebas polusi suara atau suara mesin yang senyap, dan 54% karena […]