Anggota Komisi III DPR RI Rudianto Lallo menilai kinerja Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) sepanjang tahun 2025 menunjukkan perbaikan, terutama dalam hal penegakan disiplin internal. Hal tersebut disampaikan Rudianto menanggapi Rilis Akhir Tahun Polri 2025 yang dipaparkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, termasuk hasil survei yang menunjukkan meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian. Dalam pemaparannya, Kapolri menyebutkan bahwa sejumlah lembaga survei nasional dan internasional mencatat penilaian positif publik terhadap kinerja Polri. Rudianto menilai capaian tersebut merupakan indikator bahwa reformasi yang dijalankan Polri […]

Tiga anggota Polsek Parungpanjang dicopot dari jabatannya dan disanksi hukuman penempatan (Patsus) selama 21 hari di Rumah Tahanan (Rutan) Polres Bogor buntut kasus salah tangkap. Adapun ketiga anggota Polri tersebut yaitu Aiptu IN, Bripka MS, dan Briptu AN. Hasil sidang yang digelar pada Sabtu, 27 Desember 2025, ketiganya terbukti melanggar Pasal 4 dan Pasal 5 PP RI Nomor 2 Tahun 2003 tentang Peraturan Disiplin Anggota Polri. Kapolres Bogor AKBP Wikha Ardilestanto menegaskan tidak akan memberi toleransi kepada anggotanya yang melakukan pelanggaran prosedur dalam pelaksanaan tugas penegakan […]

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meneken Peraturan Polri Nomor 10 Tahun 2025 tentang Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia yang Melaksanakan Tugas di Luar Struktur Organisasi Kepolisian Negara Republik Indonesia. Hal ini menuai pro dan kontra. Terkait hal tersebut, Penasehat Ahli Balitbang DPP Partai Golkar, Henry Indraguna meminta semua pihak memahami isi Perpol tersebut secara utuh dan sistematis agar tidak terjadi pemahaman yang parsial. Pasalnya, dia menyebut peraturan tersebut bentuk penataan agar penugasan anggota Polri lebih jelas secara hukum. Henry pun mengklaim ini sejalan […]

JAKARTA – Sidang Komisi Kode Etik Profesi (KKEP) menjatuhkan sanksi mutasi bersifat demosi selama lima tahun terhadap empat anggota Polri, terkait kasus pengeroyokan terhadap dua mata elang berinisial MET (41) dan NAT (32) hingga tewas di Kalibata, Jakarta Selatan. Sidang KKEP tersebut digelar di Mabes Polri pada Rabu (17/12/2025) sejak pagi hingga sore hari. “Bripda BN dari Kesatuan Yanma Polri, Bripda JLA, Bripda ZGW, dan Bripda MIAB dari Kesatuan Yanma Polri, dengan peran hanya mengikuti ajakan senior dan turut melakukan […]

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, melantik tujuh anggota Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi DKI Jakarta periode 2025–2028 di Balai Kota Jakarta, Rabu (17/12/2025). Mereka adalah Ahmad Sulhy, Luli Barlini, Very Opra Ferdinalsyah, Ananda Ismail, Arri Wahyudi Edimar, Didik Suyuthi, serta Sona Sofyan Permana. Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Pramono mengapresiasi kinerja KPID DKI Jakarta dalam menjaga fondasi ruang siar yang sehat. Dia juga mengingatkan pentingnya peran KPID dalam menjaga kualitas penyiaran di tengah era digital. “Di tengah dinamika media yang terus […]

Anggota Komisi IV DPR dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Usman Husin meminta Menteri Kehutanan (Menhut) Raja Juli Antoni untuk mundur dari jabatannya. Usman menilai Menhut Raja Juli gagal menjalankan tugas, tidak konsisten dalam kebijakan, dan menerbitkan sejumlah izin yang dinilai bermasalah serta bertentangan dengan rekomendasi daerah. “Kalau Pak Menteri tidak mampu mengurus kehutanan dengan benar, lebih baik mundur. Ini bukan soal pribadi, tapi soal masa depan hutan kita. Pak Menteri terlihat tidak memahami persoalan kehutanan secara utuh,” ujar Usman dalam Rapat Kerja […]

Lombok Tengah – Dono Kasino Indro resmi dilantik sebagai anggota DPRD Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, untuk sisa masa jabatan 2024–2029 melalui mekanisme Pergantian Antar Waktu (PAW). Pelantikan dilakukan menindaklanjuti Keputusan Gubernur NTB Nomor 100.3.3.1-490 Tahun 2025. Ketua DPRD Lombok Tengah, Lalu Ramdan, menjelaskan bahwa Dono Kasino Indro menggantikan Mahruf dari Fraksi PKS. Pelantikan didasarkan pada perubahan jadwal kegiatan DPRD yang tertuang dalam Keputusan Pimpinan DPRD Nomor 8 Tahun 2025. Dalam sambutannya, Lalu Ramdan berharap Dono dapat bekerja sama […]

Anggota Komisi VIII DPR RI, Aprozi Alam mendorong percepatan rehabilitasi dan rekonstruksi usai bencana hidrometeorologi di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Dia mengatakan, negara hadir bukan hanya soal respons darurat, tapi juga pemulihan jangka panjang. “Pemerintah perlu mempercepat proses rehabilitasi infrastruktur publik yang rusak, seperti jembatan, jalan, dan sekolah, serta membantu masyarakat membangun kembali rumahnya,” ujar Aprozi seperti dikutip dari siaran pers, Minggu (30/11/2025). Dia juga mendorong perlunya evaluasi dan penegakan hukum tata ruang secara menyeluruh di daerah rawan bencana. Dia meminta, hukum ditegakkan […]

Jakarta – Seorang warga bernama Fendy (41) melapor ke polisi setelah mengaku menjadi korban pengeroyokan di sebuah restoran di kawasan Cikarang, Kabupaten Bekasi, pada Rabu (29/10/2025) malam. Korban menyebut pengeroyokan dilakukan oleh belasan orang yang diduga merupakan rombongan seorang anggota DPRD Kabupaten Bekasi berinisial N. Fendy menjelaskan, insiden bermula ketika ia merasa diawasi oleh sopir N yang disebut beberapa kali menatapnya tajam. Merasa tidak nyaman, Fendy kemudian menghampiri N untuk meminta klarifikasi, tetapi situasi justru memanas. Menurut Fendy, N bersama […]

Liputan6.com, Jakarta – Jajaran Polrestabes Bandung menangkap sebanyak 25 orang pelajar SMP dan SMA yang tergabung dalam sejumlah kelompok berandalan bermotor atau geng motor. Mereka ditangkap saat melakukan tawuran dan menyerang warga yang dilewati kelompok-kelompok tersebut saat melakukan konvoi di Kota Bandung. Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Budi Sartono melalui Kabagops Polrestabes Bandung, AKBP Asep Saefudin mengatakan, penangkapan itu berawal dari patroli yang dilakukan petugas gabungan tim Prabu, Perintis Presisi, dan jajaran polsek. Mereka pun mendapatkan laporan bahwa sekelompok orang di […]

China menegaskan Jepang tak layak menjadi anggota tetap Dewan Keamanan PBB, menyusul pernyataan provokatif Perdana Menteri Jepang, Sanae Takaichi, soal Taiwan. Juru bicara Kemenlu China, Mao Ning, menilai Jepang belum sepenuhnya bertobat atas agresi Perang Dunia II, dan sebagian pejabat masih menormalisasi sejarah kelam, termasuk memberi penghormatan ke Kuil Yasukuni yang kontroversial. Pernyataan Takaichi yang menyebut serangan bersenjata terhadap Taiwan bisa memicu Jepang menggunakan pasukan dalam pertahanan kolektif memicu kemarahan Beijing. China bahkan melarang penerbangan ke Jepang dan warganya menonton […]

Jakarta – Keputusan Majelis Kehormatan Dewan (MKD) terhadap lima anggota DPR nonaktif, yakni Adies Kadir, Nafa Urbach, Surya Utama (Uya Kuya), Eko Hendro Purnomo, dan Ahmad Sahroni, menuai kritik dari pengamat parlemen. Peneliti Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi), Lucius Karus, menilai proses persidangan MKD kali ini terkesan terburu-buru dan tidak mendalam. “Keputusan sebagaimana dibacakan nampaknya sudah diniatkan sejak awal. Hanya sehari menghadirkan saksi, besoknya langsung pembacaan putusan,” ujar Lucius, Jumat (7/11/2025). Ia menyoroti bahwa MKD tidak memberi kesempatan pembelaan […]