Gelombang kerusuhan di Iran menelan lebih dari 500 korban jiwa. HRANA, kelompok HAM berbasis AS, melaporkan 490 pengunjuk rasa dan 48 personel keamanan tewas, serta lebih dari 10.600 orang ditangkap. Kerusuhan bermula 28 Desember 2025 akibat lonjakan harga, kemudian berkembang menjadi protes terhadap rezim ulama. Pemerintah Iran menuding AS dan Israel berada di balik aksi tersebut, sementara akses internet dibatasi untuk menekan arus informasi. Ketua Parlemen Iran Mohammad Baqer Qalibaf memperingatkan AS agar tak “salah perhitungan”, menyatakan seluruh pangkalan dan […]


