Polda Riau Gelar Patroli Skala Besar, Jamin Keamanan Masyarakat

Diposting pada

Liputan6.com, Jakarta Kepolisian Daerah (Polda) Riau menggelar patroli skala besar. Tujuannya, untuk memberikan rasa aman di tengah-tengah masyarakat.

“Pak Kapolda telah memerintahkan seluruh jajaran untuk melakukan patroli untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat,” kata Kabid Humas Polda Riau Kombes Anom Karibianto, dalam keterangannya, Sabtu (17/5/2025).

Kombes Anom mengatakan Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan juga menginstruksikan kepada seluruh jajaran untuk menyalakan rotator pada malam hari. Hal ini dimaksud agar masyarakat bisa merasakan kehadiran polisi terutama di malam hari.

“Sesuai instruksi kapolda, seluruh jajaran agar menyalakan lampu rotator, ‘membirukan’ jalanan dengan menyalakan lampu rotator,” imbuhnya.

Tim Raga yang sudah dibentuk, baik di Polda Riau maupun polres jajaran juga turun untuk menggelar patroli. Tim Raga akan melakukan patroli di sejumlah titik rawan gangguan kamtibmas.

“Tim Raga melaksankaan apel serentak malam ini di tempat-tempat tertentu, tidak harus di kantor polisi, tujuannya supaya kehadiran polisi, Tim Raga ini dirasakan langsung oleh masyarakat,” katanya.

Kepolisian Daerah (Polda) Riau meluncurkan super tim yang diberi nama ‘Tim Raga’ dalam rangka pemberantasan premanisme dan kejahatan jalanan yang meresahkan. Tim ‘Raga’ ini akan melakukan patroli 24 jam untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

Peluncuran ‘Tim Raga‘ dipimpin langsung oleh Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan, Rabu (14/5/2025). Irjen Herry mengatakan Polri secara umum memiliki tugas menjaga ketertiban dan keteraturan sosial serta melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat di samping penegakan hukum sesuai yang diamanatkan dalam Pasal 13 UU Nomor 2 Tahun 2002.

Dalam rangka pelaksanaan tugas pokok Polri tersebut, Polda Riau menggelar kegiatan rutin seperti pengamanan, pengaturan lalu lintas dan lain-lain. Guna lebih mengoptimalkan tugas rutin tersebut, Polda Riau melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD)

“Dalam rangka konteks kejadian-kejadian yang terjadi di masyarakat, maka dibentuk Tim ‘Raga’ Polda Riau, yang mana paling utama tujuannya adalah melayani masyarakat,” tegas Irjen Herry Heryawan.