Warga Semarang dihebohkan dengan adanya berita penemuan sosok mayat dalam kodisi berdiri didalam sebuah selokan di dekat PRPP Semarang. Mayat tersebut ditemukan oleh seorang security di kompleks ruko Niaga Center, Sukardi. Sukardi menemukan mayat diarea tempatnya bekerja sekitar 05.30 WIB. Awalnya, dia curiga dengan adanya sepeda motor yang berdiri di dekat tempat nya bekerja.
Sukardi mengira sepeda motor tersebut milik pengemudi ojek online. Namun, hingga beberapa saat motor itu tak kunjung bergerak hingga Sukardi mencoba mendekati ke arah motor tersebut. Dan ketika melihat kearah selokan, ternyata dia melihat sosok manusia yang berdiri di dalam selokan dengan kondisi tidak bernyawa.
Sukardi mengaku kaget karena baru kali itu dia mendapati penemuan mayat di lokasi tersebut selama dia bekerja disana, dan langsung melaporkan peristiwa tersebut ke pihak kepolisian.
Identitas mayat tersebut diketahui benama Roffi Teguh Prakhoso (27), warga semarang utara. Polisi juga mengatakan Roffi merupakan korban pembunuhan dan juga pencurian. Polisi mengakap para pelakunya yang berjumlah tujuh orang.
Ketujuh pelaku tersebut merupakan dua kelompok yang berbeda dan tidak saling mengenal.kelompok pertama adalah Doni Riyanto (46), Bagas Saputro (23), Ganesha Eka Pradana (23), Danuri (23), dan Irfan (24) dan kelompok kedua nya ialah Mochamad Dedit Wickasono (27) dan selamat Anugrah (24) semua nya adalah warga semarang.
Kronologisnya bermula ketika korban bersama rombongan lima orang naik motor mengarah ke PRPP. Berdasarkan mengakuan tersangka, korban meludah ke arah mobil yang di tumpangi para pelaku, melihat hal tersebut tersangka merasa kesal dan mencegat korban.
Ternyata didalam mobil para tersangka terdapat berbagai benda tajam, kemudian para pelaku memukuli korban hingga menusuk perut dan dada dan memasukan mayat tersebut kedalam selokan dengan posisi mayat berdiri.