Obrolan dengan Xabi Alonso Yakinkan Mastantuono Gabung Real Madrid

Diposting pada

Pemain baru Real Madrid Franco Mastantuono semula berencana tetap di River Plate. Namun, percakapannya dengan Xabi Alonso mengubah pikiran Mastantuono.
Madrid rela merogoh 45 juta euro (Rp 855,3 miliar) untuk menebus klausul pelepasan bintang muda Argentina itu. Dia dianggap sebagai salah satu pemain muda terbaik di Liga Argentina karena kemampuan dribble, kreativitas, dan teknisnya.

Mastantuono baru akan berseragam Los Blancos setelah usianya genap mencapai 18 tahun pada Agustus nanti. Oleh karena itu, Franco Mastantuono akan melewatkan tur pramusim Madrid, dan baru bisa bermain ketika kompetisi Liga Spanyol bergulir pada akhir bulan depan.

“Tahun ini, terus terang saja, niatku adalah bermain untuk River, aku tidak punya pemikiran lainnya. Dan well, pada paruh kedua musim, Real Madrid datang yang jelas mengubah pikiranku, membuatku berpikir, dan menunjukkan kasih sayang untukku dan hasrat agar aku berada di sana,” ungkap dia.

“Aku berbicara dengan Xabi. Faktanya adalah dia memperlakukan aku dengan sangat baik. Obrolan yang kami lakukan juga sangat memotivasiku untuk membuat keputusan,” sambung Mastantuono kepada TycSports.