Manfaat Biji Pepaya yang Jarang Diketahui

Diposting pada

Pepaya adalah buah yang tumbuh di iklim tropis, seperti Indonesia. Selain rasanya yang segar dan teksturnya yang lembut, buah ini juga punya banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, seperti menjaga kesehatan saluran cerna dan mencegah penyakit jantung.

Selain daging buahnya, bagian biji pepaya ternyata juga bisa dimakan, lho. Meski rasanya sedikit pahit, biji buah ini sebenarnya kaya akan nutrisi. Nutrisi inilah yang dapat mendatangkan banyak manfaat biji pepaya untuk kesehatan.

Manfaat Biji Pepaya yang Harus Kamu Tahu
Biji pepaya mengandung protein, lemak sehat, vitamin, mineral, dan aneka jenis antioksidan, seperti polifenol dan flavonoid. Selain itu, biji buah yang satu ini juga mengandung zat yang bersifat antiradang dan antibakteri. Berkat berbagai kandungan inilah, biji pepaya jadi bermanfaat bagi kesehatan.
Berikut ini adalah beberapa manfaat biji pepaya untuk kesehatan :

  1. Mencegah sembelit
  2. Mengatasi infeksi
  3. Meningkatkan imunitas tubuh
  4. Menurunkan kadar kolesterol
  5. Mencegah diabetes
  6. Menjaga kesehatan ginjal
  7. Mencegah penyakit liver
  8. Mencegah kanker

Manfaat biji pepaya ternyata ada banyak, ya. Jadi, kamu bisa nih mulai mengonsumsinya. Caranya, dengan dikeringkan dan diolah menjadi teh herbal atau dikonsumsi langsung setelah dihaluskan.

Oh ya, jangan mengonsumsi biji pepaya sevara berlebihan, ya. Sebaiknya, batasi konsumsi biji pepaya tidak lebih dari 1–2 sendok makan per hari.