JAKARTA – Insanul Fahmi akhirnya membeberkan awal kedekatannya dengan Inara Rusli hingga akhirnya memutuskan menikah pada awal Agustus 2025. Dia membantah asumsi yang menyebut, jika mereka berkenalan di kajian agama.
Dia juga menyanggah rumor yang mengatakan mereka dicomblangi oleh Ustadz Derry Sulaiman. Dia mengklaim, hubungannya dengan ibu tiga anak tersebut berawal dari bisnis.
“Kami itu dekat setelah dikenalin teman karena Inara mau berbisnis kafe dan travel. Jadi kami intens komunikasi dan bertemu untuk ngomongin bisnis sejak Juli 2025,” katanya dikutip dari podcast YouTube Richard Lee, pada Kamis (27/11/2025).
Pertemuan awalnya dengan Inara Rusli diakui Insan biasa saja. Dia bahkan terlihat pasif dan tak terlalu banyak bicara. Namun setelah cukup dekat dengan janda Virgoun itu, dia menilai, ada satu hal yang menarik dari Inara.
“Bukan karena dia seorang artis. Tapi setelah dekat, bagi aku, dia itu punya wife material. Aku mendapatkan apa yang aku butuhkan sebagai laki-laki dari Inara. Kelembutan, intonasi suara yang tidak tinggi, dan pemilihan bahasa yang tepat,” ujarnya lagi.
Sejak berkenalan di Juli 2025, Insanul Fahmi mengaku, semakin sering bertemu dengan Inara Rusli. Bahkan pertemuan itu tak jarang terjadi di rumah sang selebgram karena dia harus menjaga anak-anaknya.









