Liputan6.com, Jakarta – Ayah Prada Lucky Namo, Pelda Christian Namo dijemput paksa anggota Denpom IX/1 Kupang, Rabu (7/1/2026). Saat ini Pelda Christian ditahan di sel Denpom Kupang. Ibu dari Prada Lucky, Sepriana Paulina Mirpey, mengaku telah melaporkan suaminya atas berbagai perbuatan tidak menyenangkan yang masuk dalam tindak kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Sepriana menyebut Christian telah menyinggung, menelantarkan anak-anak, memblokir akses gaji, hingga memaki-maki dirinya dan keluarga besar di media sosial (medsos).
“Saya laporkan pada 2 Januari 2026 terkait hak-hak saya dan anak-anak sudah tidak kami dapatkan lagi termasuk pemblokiran gaji. Jadi saya sebagai istri sah dan juga anak-anak yang diakui negara, agama, meminta perlindungan dan bantuan hukum dari Denpom,” kata Sepriana, Kamis (8/1/2026).
Sepriana melanjutkan, kasus yang dilaporkannya itu terkait masalah rumah tangga yang tidak ada kaitannya dengan kasus Prada Lucky.
“Saya tegaskan masalah ini tidak ada sangkut paut dengan kasus Prada Lucky, ini masala pribadi, soal KDRT, tidak etis saya jelaskan di sini,” ucapnya.
Atas laporannya itu, ia mengaku sudah diperiksa Denpom termasuk saksi-saksi di antaranya anak sulungnya, Lusia Namo.
“Semua bukti berupa video live sudah saya ajukan,” tandasnya.
Terkait dugaan perselingkuhan suaminya, ia mengaku kasus itu dilaporkan oleh Dandim Rote Ndao kepada Korem 161 Wira Sakti Kupang.










