Site icon Info Bet Gratis – Main Zeus Gacor

AC Milan Sementara Kuasai Puncak Klasemen Serie A

AC Milan berhasil merebut puncak klasemen Liga Italia 2025/2026 usai meraih kemenangan tipis 1-0 atas Cagliari. Gol tunggal Rafael Leao pada Sabtu (3/1/2026) dini hari WIB memastikan Rossoneri membawa pulang tiga poin penting dari laga tandang.

Hasil tersebut membuat AC Milan kini mengoleksi 38 poin dari 17 pertandingan dan duduk di posisi teratas klasemen sementara Serie A.

Di bawahnya, Inter Milan menempel ketat di peringkat kedua dengan 36 poin dari 16 laga. Nerazzurri baru akan berpeluang mengambil alih puncak klasemen saat menjamu Bologna pada Senin (5/1) dini hari WIB.

Sementara itu, Napoli yang berada di posisi ketiga juga belum memainkan laga pekan ke-17. Il Partenopei dijadwalkan bertandang ke markas Lazio pada Minggu (4/1).

Untuk sementara, AC Milan dipastikan menikmati status pemuncak klasemen, setidaknya hingga Inter dan Napoli menuntaskan pertandingan mereka.

Exit mobile version